Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pastikan Rabies, Salah Satu Anjing yang Gigit Bocah 3 Tahun di Ambon Akan Divaksin

Kompas.com - 22/10/2022, 08:14 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

AMBON,KOMPAS.com - Petugas dari dinas Pertanian kota Ambon, Maluku akan segera memeriksa satu dari dua ekor anjing yang menyerang Wiliam, seorang bocah berusia 3 tahun 11 bulan di kota Ambon hingga wajahnya terluka parah.

Kepala Dinas Pertanian kota Ambon Denny Nendissa mengatakan, satu dari dua ekor anjing yang berhasil ditangkap akan divaksin dan diperiksa petugas untuk memastikan apakah anjing itu memiliki rabies atau tidak.

“Sabtu ini, anjing yang sudah dirantai pemiliknya itu akan diberi vaksin oleh petugas untuk memastikan apakah anjing itu rabies atau tidak,” kata Denny kepada wartawan di Ambon, Jumat (21/10/2022).

Baca juga: Terluka Parah Usai Diserang Anjing Diduga Rabies, Bocah 3 Tahun di Ambon Dilarikan ke RS

Ia menjelaskan, apabila anjing yang menyerang bocah tersebut merupakan anjing rabies maka setelah diberikan vaksin oleh petugas maka anjing tersebut akan mati, namun bila tidak anjing tersebut akan tetap hidup.

“Kalau itu (anjing) rabies setelah divaksin akan mati dalam tiga hari,” ujarnya.

Menurut Denny setelah mendengar adanya kejadian itu, pihaknya langsung menurunkan petugas identifikasi ke lapangan. Sayangnya satu ekor anijng telah dibunuh dengan cara dipukuli oleh pemiliknya di bagian kepala hingga otak anjing tersebut hancur.

Denny mengatakan anjing yang sudah mati itu tidak bisa diberikan vaksin, sehingga mereka hanya akan memberikan vaksin kepada aning yang berhasil ditangkap.

“Laporan dari tim ada dua ekor anjing yang berkelahi lalu ada anak di situ dan anaknya diserang. Kemudian satu ekor anjing telah dibunuh dan satunya ditangkap, dan saat ini sedang diikat,” katanya.

Baca juga: 4 Orang di Bima Tewas akibat Gigitan Anjing Rabies

Sebelumnya diberitakan, seorang bocah tiga tahun bernama Wiliam diserang dua ekor anjing yang sedang berkelahi di kawasan Benteng, kecamatan Nusaniwe Ambon pada Kamis malam (20/10/2022).

Akibat serangan itu, wajah bocah tersebut mengalami kerusakan parah. Banyak luka yang menganga dan bibir korban nyaris lepas. Korban saat ini sedang menjalani perawatan intensif di RSUD M Haulussy Ambon.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Bawang Merah di Kebumen Tembus Rp 70.000 Per Kilogram

Harga Bawang Merah di Kebumen Tembus Rp 70.000 Per Kilogram

Regional
Pembunuhan Pria di Jatibarang Semarang, 1 Ditangkap, 2 Masih Buron

Pembunuhan Pria di Jatibarang Semarang, 1 Ditangkap, 2 Masih Buron

Regional
Saat Jokowi Makan Malam di Mie Gacoan Mataram, Warga dan 'Driver' Ojek Rebutan Foto

Saat Jokowi Makan Malam di Mie Gacoan Mataram, Warga dan "Driver" Ojek Rebutan Foto

Regional
Ayah di Pangkep Cabuli Anak Tirinya Selama 7 Tahun sampai Hamil

Ayah di Pangkep Cabuli Anak Tirinya Selama 7 Tahun sampai Hamil

Regional
Bukan Berdemo, Ribuan Buruh di Salatiga 'Long March' Ikuti Jalan Santai

Bukan Berdemo, Ribuan Buruh di Salatiga "Long March" Ikuti Jalan Santai

Regional
Komplotan Perdagangan Senjata Api Ilegal Ditangkap di Riau

Komplotan Perdagangan Senjata Api Ilegal Ditangkap di Riau

Regional
Pendaki Meninggal di Gunung Ciremai Diduga Kelelahan

Pendaki Meninggal di Gunung Ciremai Diduga Kelelahan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Regional
Presiden Jokowi Gowes dan Sapa Warga di Mataram, Didampingi Mentan Amran

Presiden Jokowi Gowes dan Sapa Warga di Mataram, Didampingi Mentan Amran

Regional
Kronologi Pria di NTT Diduga Setubuhi Putri Kandungnya hingga Melahirkan Dua Orang Anak

Kronologi Pria di NTT Diduga Setubuhi Putri Kandungnya hingga Melahirkan Dua Orang Anak

Regional
Menilik Produksi Ikan Panggang di Demak, Sulap Limbah Pabrik Jadi Rupiah

Menilik Produksi Ikan Panggang di Demak, Sulap Limbah Pabrik Jadi Rupiah

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Bawa Ganja 141 Kilogram Ganja, Oknum Polisi di Padang Panjang Ditangkap, Dikendalikan dari Lapas

Bawa Ganja 141 Kilogram Ganja, Oknum Polisi di Padang Panjang Ditangkap, Dikendalikan dari Lapas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com