Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penggunaan Lahan Parkir Bandara Ngloram Blora untuk Ajang Latihan Balap Motor Dihentikan, Ini kata FOBM

Kompas.com - 06/09/2022, 14:23 WIB
Aria Rusta Yuli Pradana,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

BLORA, KOMPAS.com - Federasi Olahraga Balap Motor (FOBM) Kabupaten Blora, diminta untuk menunda aktivitas latihan balap motor di lahan parkir Bandara Ngloram, yang terletak di Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.

Ketua FOBM Kabupaten Blora, Laga Kusuma mengatakan pihak bandara sedang melakukan evaluasi usai lahan parkir tersebut digunakan untuk latihan balap motor pada Minggu (4/9/2022) lalu.

"Permintaan dari pihak bandara, untuk sementara di-pending sambil menunggu evaluasi dari pihak bandara," ucap Laga saat ditemui Kompas.com, di Balai Desa Bangsri, Kecamatan Jepon.

Baca juga: Bandara Ngloram Blora Jadi Ajang Latihan Balap Motor

Laga yang juga seorang kepala desa Bangsri, mengaku telah memberitahukan adanya penundaan latihan balap motor kepada anggota ataupun atlet balap motor lainnya.

"Saya sudah informasikan ke teman-teman untuk tidak berkegiatan di lahan parkir bandara," kata dia.

Alfiyan Oktora Adanya perluasan lahan Bandara Ngloram yang terletak di Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, berdampak bagi masyarakat setempat.

Padahal, latihan balap motor perdana di lahan bandara tersebut mendapatkan respons yang baik bagi penikmat olahraga kuda besi tersebut.

"Sebab, selama ini arena latihan balap motor yang ada di Blora belum ada yang memadai," ujar dia.

Laga yang juga hobi balap motor tersebut mengungkapkan, antusias teman-temannya untuk dapat menggunakan lahan parkir bandara sebagai ajang latihan cukup tinggi.

"Atlet-atlet balap motor berharap masih bisa latihan balapan di lahan parkir Bandara Ngloram," jelas dia.

Baca juga: Bandara Ngloram Blora Jadi Ajang Latihan Balap Motor, Begini Awal Mulanya

Sebelumnya diberitakan, Bandara Ngloram, yang terletak di Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah menjadi ajang latihan balap motor bagi masyarakat.

Latihan perdana di lahan parkir bandara tersebut dimulai pada Minggu (4/9/2022) yang diikuti lebih dari 20 pebalap dari sejumlah daerah seperti Blora, Bojonegoro, Pati, hingga Tuban.

Ketua Federasi Olahraga Balap Motor (FOBM) Kabupaten Blora, Laga Kusuma mengatakan awal mula pihaknya menggunakan lahan parkir Bandara Ngloram sebagai ajang latihan balap motor.

"Awalnya kita kan latihannya di lapangan parkir pasar hewan pon, jadi di situ kondisi tempatnya kurang memadai terus kita dorong terus ke Pak Bupati, minta tempat latihan untuk teman-teman atlet pebalap," ucap Laga kepada wartawan di lokasi.

Menurutnya, alasan menggunakan lahan parkir bandara sebagai ajang latihan balapan motor karena tempatnya yang luas serta didukung dengan kondisi jalan yang lebih bagus daripada tempat latihan balap motor sebelumnya.

Halaman:


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Regional
Hanyut Terbawa Arus Sungai, Remaja 16 Tahun di Malinau Ditemukan Tewas

Hanyut Terbawa Arus Sungai, Remaja 16 Tahun di Malinau Ditemukan Tewas

Regional
3 Pelanggar Syariat Islam di Bireuen Dieksekusi Cambuk 17-100 Kali

3 Pelanggar Syariat Islam di Bireuen Dieksekusi Cambuk 17-100 Kali

Regional
Tiba-tiba Berstatus WN Malaysia, Marliah Akhirnya Kembali Jadi WNI

Tiba-tiba Berstatus WN Malaysia, Marliah Akhirnya Kembali Jadi WNI

Regional
Penyelundupan Miras di Atas Kapal Pelni KM Sinabung Digagalkan, 120 Liter Dimusnahkan

Penyelundupan Miras di Atas Kapal Pelni KM Sinabung Digagalkan, 120 Liter Dimusnahkan

Regional
Aniaya Siswa SMP di Kupang, 2 Pria Ditangkap Polisi

Aniaya Siswa SMP di Kupang, 2 Pria Ditangkap Polisi

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Gempa M 5,2 Lombok Barat, Warga Kaget Dengar Suara Gemuruh

Gempa M 5,2 Lombok Barat, Warga Kaget Dengar Suara Gemuruh

Regional
[POPULER NUSANTARA] Jateng Masuki Musim Kemarau | Caleg Batal Jadi Aggota DPRD meski Dapat Suara Terbanyak

[POPULER NUSANTARA] Jateng Masuki Musim Kemarau | Caleg Batal Jadi Aggota DPRD meski Dapat Suara Terbanyak

Regional
Ikut Pilkada 2024, Bos Properti Semarang Ambil Formulir Pendaftaran di PDI-P

Ikut Pilkada 2024, Bos Properti Semarang Ambil Formulir Pendaftaran di PDI-P

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Lombok Barat, Tidak Berisiko Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Lombok Barat, Tidak Berisiko Tsunami

Regional
Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Regional
Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com