Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditantang Pelaku Pencurian Motor di Medsos untuk Minta Ditangkap, Polisi: Menarik Perhatian Kami

Kompas.com - 30/05/2022, 15:34 WIB
Candra Setia Budi

Editor

KOMPAS.com - Aksi pencurian dengan pemberatan (Curat) yang terjadi di Desa Bangun Jaya, Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu, pada 22 Januari 2022 lalu menjadi perhatian polisi.

Sebab, setelah melakukan aksinya, para pelaku menantang polisi di media sosial untuk menangkap mereka.

"Kasus ini menarik perhatian kami karena tersangka menantang kami di medsos dengan kata 'buktikan kalau kami bersalah kalau tidak kami tuntut kalian' kira-kira demikian tantangannya," kata Kapolsek Bermani Ulu Ipda Ibnu Sina Alfarobi, dalam keterangan persnya di Mapolres Rejang Lebong, Senin (30/5/2022).

Baca juga: Polisi: Sampai ke Lubang Jarum Pun Dia Sembunyi Kita Buru

Setelah melakukan serangkain penyelidikan dan penyidikan polisi akhirnya berhasil menangkap dua dari tiga pelaku, mereka yakni berinisial RR dan FA. Sementara, satu pelaku masih buron.

"Pelaku ditangkap di Kota Bengkulu dibantu oleh Polsek Gading Cempaka," ungkapnya.

Kata Sina, selama dalam pencarian, ketiga pelaku ini kerap berpindah tempat persembunyian hingga akhirnya dua pelaku diamankan dipersembunyiannya di Kota Bengkulu.

Baca juga: Usai Curi Motor, Pelaku Unggah di Medsos Tantang Polisi Minta Ditangkap

Sina mengatakan, pelaku melakukan aksinya dengan cara memotong teralis besi rumah korbannya yang sedang kosong.

Setelah berhasil masuk dan mendapati rumah kosong, pelaku lalu mencuri motor, tabung gas, dan beras dan kemudian melarikan diri.

Usai melakukan aksinya, tersangka RR kemudian mengunggah tantangan kepada polisi di akun media sosialnya untuk menangkap mereka.

Baca juga: Tantangan Terbuka 3 Pencuri terhadap Polisi Usai Beraksi: Buktikan bahwa Kami Bersalah...

Saat ini, kedua pelaku sudah mendekam di sel tahanan sementara di Mapolsek Bermani Ulu.

Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, polisi menjerat para pelaku dengan Pasal 363 KUHP dengan ancaman 9 tahun penjara.

Selain itu, polisi juga masih mendalami apakah pelaku terlibat pencurian lainnya.

Baca juga: Kronologi Terbongkarnya Pria Setubuhi Siswi SD hingga Hamil 6 Bulan, Berawal Korban Keluhkan Sakit Perut ke Orangtuanya

 

(Penulis : Kontributor Bengkulu, Firmansyah| Editor : Reni Susanti)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penuturan Eks Anggota OPM yang Kembali ke NKRI: Ingin Perbaiki Keluarga dan Kehidupan

Penuturan Eks Anggota OPM yang Kembali ke NKRI: Ingin Perbaiki Keluarga dan Kehidupan

Regional
Oknum HRD di Halmahera Selatan Diduga Pakai Data 45 Karyawan untuk Pinjol

Oknum HRD di Halmahera Selatan Diduga Pakai Data 45 Karyawan untuk Pinjol

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Ketum GP Ansor Gus Addin Sebut Haerul Amri Aktivis Sejati NU

Ketum GP Ansor Gus Addin Sebut Haerul Amri Aktivis Sejati NU

Regional
Polisi Buru Selebgram soal Arisan Bodong di Bengkulu, Kerugian Rp 2 Miliar

Polisi Buru Selebgram soal Arisan Bodong di Bengkulu, Kerugian Rp 2 Miliar

Regional
Hadi Santoso Gantikan Quatly Abdulkadir Alkatiri Jadi Wakil Ketua DPRD Jateng

Hadi Santoso Gantikan Quatly Abdulkadir Alkatiri Jadi Wakil Ketua DPRD Jateng

Regional
Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Regional
Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Regional
4 Selat Strategis Pelayaran Dunia yang Ada di Kawasan Indonesia

4 Selat Strategis Pelayaran Dunia yang Ada di Kawasan Indonesia

Regional
Bocah SD di Brebes Diduga Jadi Korban Pencabulan Tetangga, Modus Pelaku Pinjamkan Ponsel

Bocah SD di Brebes Diduga Jadi Korban Pencabulan Tetangga, Modus Pelaku Pinjamkan Ponsel

Regional
Pengangguran Terbanyak di Banten Lulusan SMK, BPS: Lulusan SD Paling Banyak Bekerja

Pengangguran Terbanyak di Banten Lulusan SMK, BPS: Lulusan SD Paling Banyak Bekerja

Regional
Kasus Ayah Perkosa Anak Terungkap saat Korban Ketakutan di Pojok Ruangan

Kasus Ayah Perkosa Anak Terungkap saat Korban Ketakutan di Pojok Ruangan

Regional
Ratusan Ribu Suara Pemilu di Babel Tidak Sah, KPU Siapkan Pengacara

Ratusan Ribu Suara Pemilu di Babel Tidak Sah, KPU Siapkan Pengacara

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com