Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Viral Kereta Wisata Tabrak Minibus di Semarang, Warga Sempat Teriak Peringatkan Sopir

Kompas.com - 22/05/2022, 20:15 WIB
Dian Ade Permana,
Reni Susanti

Tim Redaksi


SALATIGA, KOMPAS.com - Kecelakaan antara kereta wisata dan minibus prona terjadi di Gamblok Losari, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Kejadian ini viral di media sosial. Dalam video yang beredar, tampak kereta berwarna kuning berjalan perlahan.

Kemudian secara tiba-tiba minibus prona 'nyelonong' ke rel kereta dan tertabrak di bagian kiri. Seketika warga pun mendekat dan memberi pertolongan.

Baca juga: Saya Terdaftar Penerima Bantuan Sembako, Tapi 2 Tahun Tak Ada Terima

Menurut saksi mata, Fani, kecelakaan terjadi Minggu (22/5/2022) sekira pukul 15.25 WIB. Kereta wisata tersebut mengangkut penumpang dengan tujuan Tuntang-Ambarawa.

"Lintasan kereta tersebut memang tidak berpintu, tapi ada yang menjaga," jelasnya.

Sebelum melintas di perlintasan tersebut, kereta telah membunyikan klakson.

"Warga juga berteriak memeringatkan pengendara mobil untuk berhati-hati karena kereta akan lewat," kata Fani.

Namun tiba-tiba, mobil prona H 7406 OC melaju hingga masuk ke rel. Karena jarak yang sudah dekat, mobil tersebut tertabrak di bagian kiri hingga menimbulkan kerusakan.

"Mobil isinya hanya sopir, tidak ada penumpang. Tidak ada korban jiwa, sopir hanya luka-luka," kata dia.

Baca juga: Sosok Penjabat Bupati Sangihe Rinny Tamuntuan, Ipar Gubernur Sulut

Kejadian tersebut langsung dilaporkan ke Polsek Ambrawa dan mobil dievakuasi petugas dan warga.

 

Tak berapa lama, jalur aman sehingga kereta bisa melanjutkan perjalanan, penumpangnya juga aman. 

Kapolsek Ambarawa, AKP Wigiyadi menyampaikan, mobil prona dikemudikan Masud warga Kecamatan Banyubiru Kabupaten Semarang.

"Tidak ada korban jiwa hanya sopir yang mengalami trauma. Kebetulan mobil tanpa penumpang karena mau pulang ke Banyubiru," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Regional
Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Regional
Pilkada Bangka Selatan, PDIP Berpotensi Usung Kembali Petahana Riza-Debby

Pilkada Bangka Selatan, PDIP Berpotensi Usung Kembali Petahana Riza-Debby

Regional
Puluhan Sopir Angkut Barang di Pelabuhan Pangkalbalam Kehilangan Pekerjaan

Puluhan Sopir Angkut Barang di Pelabuhan Pangkalbalam Kehilangan Pekerjaan

Regional
KKB Kabur Saat Pasukan TNI dan Polri Tiba di Homeyo Intan Jaya

KKB Kabur Saat Pasukan TNI dan Polri Tiba di Homeyo Intan Jaya

Regional
KPU Wonogiri Tetapkan 50 Caleg DPRD Terpilih, 6 Mengundurkan Diri

KPU Wonogiri Tetapkan 50 Caleg DPRD Terpilih, 6 Mengundurkan Diri

Regional
Banjir dan Tanah Longsor Terjadi di 5 Kabupaten di Sulsel, Pj Bahtiar: Turut Berduka Cita

Banjir dan Tanah Longsor Terjadi di 5 Kabupaten di Sulsel, Pj Bahtiar: Turut Berduka Cita

Regional
Kebakaran Gudang BBM, Polda Lampung Tunggu Pemeriksaan Puslabfor

Kebakaran Gudang BBM, Polda Lampung Tunggu Pemeriksaan Puslabfor

Regional
Kecelakaan Maut di Tol Batang-Semarang, Ambulans Ringsek Usai Tabrak Truk

Kecelakaan Maut di Tol Batang-Semarang, Ambulans Ringsek Usai Tabrak Truk

Regional
Caleg Terpilih Pemilu di Temanggung Meninggal, Posisinya Diganti Caleg Peringkat 2

Caleg Terpilih Pemilu di Temanggung Meninggal, Posisinya Diganti Caleg Peringkat 2

Regional
1.085 Calon Jemaah Haji Asal Magelang Berangkat ke Tanah Suci, Kebanyakan Petani

1.085 Calon Jemaah Haji Asal Magelang Berangkat ke Tanah Suci, Kebanyakan Petani

Regional
Pria Ini Bakar Musala di Pekanbaru, Sakit Hati Dilarang Tidur dan Nongkrong

Pria Ini Bakar Musala di Pekanbaru, Sakit Hati Dilarang Tidur dan Nongkrong

Regional
Sebelum Ditemukan Gantung Diri, Napi Lapas Kedungpane Semarang Sempat Telepon Keluarga

Sebelum Ditemukan Gantung Diri, Napi Lapas Kedungpane Semarang Sempat Telepon Keluarga

Regional
Kronologi Kecelakaan Maut Ambulance Vs Truk di Tol Batang-Semarang yang Sebabkan 1 Penumpang Tewas

Kronologi Kecelakaan Maut Ambulance Vs Truk di Tol Batang-Semarang yang Sebabkan 1 Penumpang Tewas

Regional
Buka Pendaftaran Bakal Calon Gubernur Babel, Demokrat Pertimbangkan Survei dan Ongkos Politik

Buka Pendaftaran Bakal Calon Gubernur Babel, Demokrat Pertimbangkan Survei dan Ongkos Politik

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com