Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat, Jadwal Operas Pasar Minyak Goreng Murah di Sumsel

Kompas.com - 16/01/2022, 21:20 WIB
Abba Gabrillin

Editor

Sumber Antara

PALEMBANG, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan menjadwalkan pelaksanaan operasi pasar di tiga titik dengan melepas total 5,9 ton minyak goreng pada Senin (17/1/2022).

Minyak goreng akan dijual senilai Rp 14.000 per liter.

Kepala Dinas Perdagangan Provinsi Sumatera Selatan Ahmad Rizali mengatakan, operasi pasar itu akan dilakukan di Pasar Kayuagung, Kabupaten Ogan Komering Ilir, dengan menjual 3,5 ton.

Kemudian, di halaman Kantor Disdag Sumsel di Palembang sebanyak 1,2 ton.

Berikutnya, di Pasar Yada Palembang sebanyak 1,2 ton.

“Bagi warga yang berada di sekitar lokasi, kami persilakan untuk memanfaatkan momen operasi pasar ini,” kata Rizali seperti dikutip dari Antara, Minggu (16/1/2022).

Baca juga: Harga Minyak Goreng Tinggi, Pemprov Sumsel Gelar Operasi Pasar di 4 Daerah

Ia mengatakan, kegiatan operasi pasar ini sudah dilakukan Pemprov Sumsel bekerja sama dengan PT Indokarya Internusa sejak 12 Januari 2022, untuk menurunkan harga minyak goreng yang saat ini berada pada kisaran Rp 18.000 per liter.

Harga minyak goreng juga sempat melambung hingga Rp25.000 per liter menjelang akhir tahun 2021.

Pada operasi pasar kedua ini, Pemprov Sumsel kembali melanjutkan kerja sama dengan distributor tersebut, dengan menyalurkan 55,5 ton minyak goreng di 18 titik yang tersebar di Palembang dan sekitarnya.

Tiap lokasi diberikan kuota 1-4 ton.

Baca juga: Operasi Pasar Minyak Murah Digelar, Ridwan Kamil: Demi Ibu-ibu, Biar Enggak Marah

Adapun 18 titik itu yakni Pasar Alang-Alang Lebar (12 Januari); Pasar Tangga Buntung (13 Januari); Pasar 10 Ulu (14 Januari); dan Pasar Kayuagung (17 Januari).

Kemudian, halaman Kantor Disdag Sumsel (17 Januari); dan Pasar Yada (17 Januari).

Pasar Inderalaya (18 Januari); Pasar 16 Ilir (18 Januari); Pasar Maskerebet (18 Januari); Pasar Kenten Laut (19 Januari); Pasar Sekip Ujung (19 Januari); dan Pasar Kebon Semai (19 Januari).

Kemudian, Pasar Gelumbang (20 Januari); Pasar Sekanak (20 Januari); Pasar 3-4 Ulu (20 Januari); Pasar Sako Sematang Borang (21 Januari); Pasar Kertapati (21 Januari); dan Kantor Wali Kota Palembang (21 Januari).

Pada operasi pasar jilid kedua ini, Pemprov juga menjual kebutuhan pokok penting lainnya dengan harga murah, yakni beras medium Rp 9.000 per kilogram dengan kuota 60 ton.

Gula pasir Rp 12.500 per kilogram dengan kuota 1 ton dan beras bervitamin Rp 15.000 per kilogram dengan kuota 500 kilogram.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lari dari Dinas, 4 Anggota Polresta Ambon Dipecat tidak Hormat

Lari dari Dinas, 4 Anggota Polresta Ambon Dipecat tidak Hormat

Regional
Cerita Bataona, dari Jurnalis 'Terpanggil' Jadi Relawan Tagana di NTT Selama 16 Tahun

Cerita Bataona, dari Jurnalis "Terpanggil" Jadi Relawan Tagana di NTT Selama 16 Tahun

Regional
Pemkab Rembang Buka Lowongan 3.011 Formasi ASN Tahun 2024

Pemkab Rembang Buka Lowongan 3.011 Formasi ASN Tahun 2024

Regional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic' di Kabinet, Gibran: Saya Tak Tahu Siapa

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic" di Kabinet, Gibran: Saya Tak Tahu Siapa

Regional
Saat Penjual Siomay di Semarang Curi 675 Celana Dalam...

Saat Penjual Siomay di Semarang Curi 675 Celana Dalam...

Regional
Eks Pejabat BUMD Cilegon Jadi Tersangka Korupsi Jalan Pelabuhan Rp 7 Miliar

Eks Pejabat BUMD Cilegon Jadi Tersangka Korupsi Jalan Pelabuhan Rp 7 Miliar

Regional
Jembatan Gantung Ngembik Magelang Dibongkar Lusa, Warga Bisa Lewat Jalur Alternatif Ini

Jembatan Gantung Ngembik Magelang Dibongkar Lusa, Warga Bisa Lewat Jalur Alternatif Ini

Regional
Anggota Geng Motor Pembacok Pelajar SMA Terancam 15 Tahun Penjara

Anggota Geng Motor Pembacok Pelajar SMA Terancam 15 Tahun Penjara

Regional
Rawan Terdampak Longsor, Warga Wolotopo Timur Ende Akan Direlokasi

Rawan Terdampak Longsor, Warga Wolotopo Timur Ende Akan Direlokasi

Regional
Soal 'Presidential Club', Gibran: Untuk Menyatukan Mantan Pemimpin

Soal "Presidential Club", Gibran: Untuk Menyatukan Mantan Pemimpin

Regional
Niatnya Berkonsultasi dengan Megawati Dinilai Tak Tepat, Gibran Buka Suara

Niatnya Berkonsultasi dengan Megawati Dinilai Tak Tepat, Gibran Buka Suara

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Awal Mula Perkenalan Suami di Cianjur Nikahi Istri yang Ternyata Laki-laki

Awal Mula Perkenalan Suami di Cianjur Nikahi Istri yang Ternyata Laki-laki

Regional
Kesal Kakinya Terinjak, Pemuda di Mamuju Tikam Seorang Pria

Kesal Kakinya Terinjak, Pemuda di Mamuju Tikam Seorang Pria

Regional
Bertemu Pj Gubernur Jateng, Bupati Arief Minta Ruas Jalan Provinsi di Blora Diperbaiki

Bertemu Pj Gubernur Jateng, Bupati Arief Minta Ruas Jalan Provinsi di Blora Diperbaiki

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com