Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cari Speedboat yang Hilang di Perairan Asmat-Timika, SAR Gabungan Terjunkan 3 Tim

Kompas.com - 30/12/2021, 13:01 WIB
Andi Hartik

Editor

TIMIKA, KOMPAS.com - Tim pencarian dan pertolongan atau SAR gabungan menerjunkan tiga tim untuk mencari speedboat yang hilang sejak Selasa (28/12/2021).

Speedboat berpenumpang tujuh orang itu dilaporkan hilang dalam perjalanan dari Kabupaten Asmat menuju Timika, Kabupaten Mimika, Papua.

Tujug orang dalam speedboat itu yakni Koko Yudi (40), Mely (22), April (25), Ilham (38) dan Yeyen (25). Dua penumpang lainnya belum diketahui identitasnya.

Baca juga: Speedboat Berpenumpang 7 Orang Hilang dalam Perjalanan dari Asmat Menuju Timika

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika, George L.M Randang mengatakan, sejak ada laporan speedboat hilang kontak pada Kamis (30/12/2021) pagi, pihaknya langsung mengerahkan tim SAR gabungan untuk melakukan pencarian. Tim SAR gabungan yang terdiri dari SAR Timika, Pos TNI AL, Polairud dan keluarga korban itu dibagi menjadi tiga tim.

"Tim SAR gabungan yang terdiri dari pihak SAR Timika, Pos TNI AL, Polairud bersama keluarga korban melakukan pencarian dengan dibagi menjadi tiga regu," kata kata George dalam keterangan tertulisnya, Kamis.

Dua tim diterjunkan dengan menggunakan perahu karet 25 PK. Mereka akan menyisir jalur yang dimungkinkan dilalui oleh speedboat itu.

"Pencarian dua regu pertama menggunakan perahu karet 25 PK. Regu ini melakukan penyisiran kali-kali rute dalam yang dicurigai dilewati speedboat tersebut," imbuhnya.

Baca juga: 6 Kru Kapal Pengangkut BBM PLN Asmat yang Selamat Dievakuasi ke Timika

Sedangkan satu regu lainya menggunakan RIB 400 PK untuk melakukan pencarian dengan menyisir perairan terluar untuk mengantisipasi korban telah hanyut terbawa arus surut laut.

Sampai saat ini, ketiga tim itu masih bekerja di lapangan.

"Sampai saat ini tim SAR gabungan masih melakukan upaya pencarian," kata George.

Hilang sejak dua hari lalu

Speedboat berpenumpang tujuh orang itu dilaporkan hilang kontak pada Kamis (30/12/2021) pukul 07.35 WIT.

Hilangnya speedboat bermesin 85 PK itu dilaporkan oleh Raymond yang merupakan keluarga dari penumpang speedboat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Warga Semarang, Ini Rangkaian Acara untuk Sambut HUT Ke-477 Kota Semarang

Warga Semarang, Ini Rangkaian Acara untuk Sambut HUT Ke-477 Kota Semarang

Regional
Tabrakan 2 Sepeda Motor di NTT, Seorang Guru Tewas

Tabrakan 2 Sepeda Motor di NTT, Seorang Guru Tewas

Regional
Peringatkan Pelaku Hoaks Perampokan Klinik di Padang, Polisi Siap Tempuh Jalur Hukum

Peringatkan Pelaku Hoaks Perampokan Klinik di Padang, Polisi Siap Tempuh Jalur Hukum

Regional
Saat Pimpinan Partai di Jateng Halalbihalal Usai Bersaing dalam Pemilu

Saat Pimpinan Partai di Jateng Halalbihalal Usai Bersaing dalam Pemilu

Regional
Anggota Brimob Akan Dikirim untuk Amankan Intan Jaya dari Gangguan KKB

Anggota Brimob Akan Dikirim untuk Amankan Intan Jaya dari Gangguan KKB

Regional
Peringatan HUT Ke-477 Kota Semarang, Mbak Ita: Kami Buat Meriah

Peringatan HUT Ke-477 Kota Semarang, Mbak Ita: Kami Buat Meriah

Regional
Inovasi Daun Kelor Turunkan Angka Stunting, Penyuluh KB di Sumbawa Tembus Tingkat Nasional

Inovasi Daun Kelor Turunkan Angka Stunting, Penyuluh KB di Sumbawa Tembus Tingkat Nasional

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Malam Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Malam Hujan Ringan

Regional
Bertemu Lembaga Adat Melayu Riau, Pj Walkot Pekanbaru Sampaikan Apresiasinya

Bertemu Lembaga Adat Melayu Riau, Pj Walkot Pekanbaru Sampaikan Apresiasinya

Regional
Presiden Jokowi Resmikan 7,47 Kilometer Jalan Inpres di Lombok Barat

Presiden Jokowi Resmikan 7,47 Kilometer Jalan Inpres di Lombok Barat

Regional
Raih Juara Umum di MTQ Ke-30 Tingkat Jateng, Kota Semarang Bawa Pulang 24 Piala

Raih Juara Umum di MTQ Ke-30 Tingkat Jateng, Kota Semarang Bawa Pulang 24 Piala

Regional
KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak Kunjungi Merauke untuk Panen Raya Padi

KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak Kunjungi Merauke untuk Panen Raya Padi

Regional
BPOM Telusuri Produk Kosmetik Ilegal di Batam

BPOM Telusuri Produk Kosmetik Ilegal di Batam

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Warga Diminta Waspada

Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Warga Diminta Waspada

Regional
Cerita Chef Restoran Kampung Melayu, Deg-degan Pertama Kali Memasak untuk Presiden

Cerita Chef Restoran Kampung Melayu, Deg-degan Pertama Kali Memasak untuk Presiden

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com