Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur Natal dan Tahun Baru, KSOP Karimun Prediksi Penumpang Kapal Laut Naik 50 Persen

Kompas.com - 25/12/2021, 12:30 WIB
Hadi Maulana,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com – Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas I Tanjung Balai Karimun memprediksi arus penumpang kapal laut saat Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 di Pelabuhan Domestik Tanjungbalai Karimun naik sebesar 50 persen.

Persentase prediksi kenaikan arus penumpang tersebut jika dibandingkan dengan arus penumpang pada tahun lalu.

Baca juga: Penjelasan Kapolda Kepri soal 4 Warga Batam Terduga Teroris

Pada Natal dan Tahun Baru lalu, penumpang turun 15 persen karena pembatasan masyarakat melakukan perjalanan akibat lonjakan kasus Covid-19.

"Kemungkinan naik 50 persen sampai 55 persen karena tahun lalu ada pembatasan sementara sekarang tidak ada," kata Kepala KSOP Karimun, Jon Kenedi melalui telepon, Sabtu (25/12/2021).

Jon Kenedi mengatakan, KSOP Kelas I Tanjung Balai Karimun telah membuka posko pengamanan Natal dan Tahun untuk menghadapi lonjakan penumpang itu.

"Posko Nataru ini kita pusatkan di dua pelabuhan dengan mobilitas tinggi yakni Pelabuhan Domestik Tanjungbalai Karimun dan Pelabuhan Hinterland Sri Tanjung Gelam," papar Kenedi.

Kenedi menjelaskan, selama Natal dan Tahun Baru tak ada pembatasan terhadap penumpang kapal. Meski begitu, ia menegaskan penerapan protokol kesehatan tetap diperketat terhadap seluruh penumpang.

"Pembatasan tidak ada, tetapi protokol kesehatan tetap harus dilaksanakan. Penumpang yang boleh berangkat adalah mereka yang sudah divaksin pertama dan kedua," jelas Kenedi.

Pengetatan penerapan protokol kesehatan diketahui juga berlaku bagi operator kapal. Protokol kesehatan ketat itu seperti mengatur jarak antarpenumpang dan menyemprotkan disinfektan.

Baca juga: Ratusan Pencari Kerja di Karimun Jadi Korban Penipuan, Ini 4 Cara Mengetahui Lowongan Kerja Palsu

"Kita akan terus lakukan pengawasan, apabila ada kapal yang melanggar akan kita berikan peringatan bahkan jika kembali melakukan tidak akan kita berikan izin berangkat," kata Kenedi.

Diketahui, rute keberangkatan dan kedatangan yang diprediksi akan mencatatkan arus penumpang terbanyak adalah Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun-Sekupang Batam dan Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun-Harbour Bay Batam.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Presiden Jokowi Cek Stok Beras dan Main Bola di Labuan Bajo

Presiden Jokowi Cek Stok Beras dan Main Bola di Labuan Bajo

Regional
Kronologi Anggota TNI Tewas Dianiaya 2 Senior di Semarang, Pukulan Hantam Leher dan Dada Korban

Kronologi Anggota TNI Tewas Dianiaya 2 Senior di Semarang, Pukulan Hantam Leher dan Dada Korban

Regional
Ketika Ganjar Pranowo Borong Pisang Rebus di CFD Kota Mataram

Ketika Ganjar Pranowo Borong Pisang Rebus di CFD Kota Mataram

Regional
Transmisi Listrik di Bangka Tersambar Petir, Picu Pemadaman Massal

Transmisi Listrik di Bangka Tersambar Petir, Picu Pemadaman Massal

Regional
Erupsi Gunung Marapi di Sumbar Picu Hujan Abu dan Kerikil, 70 Pendaki Dievakuasi

Erupsi Gunung Marapi di Sumbar Picu Hujan Abu dan Kerikil, 70 Pendaki Dievakuasi

Regional
Pengantin Pria di Palembang Minta Ganti Rugi Saat Tahu Calon Istrinya Menghilang Sepekan Sebelum Akad

Pengantin Pria di Palembang Minta Ganti Rugi Saat Tahu Calon Istrinya Menghilang Sepekan Sebelum Akad

Regional
Kisah Ika, Disabilitas di Sumbawa Peraih Gelar S1 yang Ingin Jadi Guru Bahasa Isyarat

Kisah Ika, Disabilitas di Sumbawa Peraih Gelar S1 yang Ingin Jadi Guru Bahasa Isyarat

Regional
Ganjar Pranowo: Masyarakat Butuh Latihan untuk Bisa Mencoblos

Ganjar Pranowo: Masyarakat Butuh Latihan untuk Bisa Mencoblos

Regional
TGB Optimistis Ganjar Menang di NTB yang Jadi Lumbung Suara Prabowo pada Pemilu 2019

TGB Optimistis Ganjar Menang di NTB yang Jadi Lumbung Suara Prabowo pada Pemilu 2019

Regional
Muhaimin Iskandar Optimistis dengan Dukungan dari Kiai-kiai Jatim

Muhaimin Iskandar Optimistis dengan Dukungan dari Kiai-kiai Jatim

Regional
Di Boyolali, Puan Sebut Hidup di Indonesia Tak Berwarna Tanpa Seniman

Di Boyolali, Puan Sebut Hidup di Indonesia Tak Berwarna Tanpa Seniman

Regional
Saat Erupsi, 70 Pendaki Berada di Gunung Marapi

Saat Erupsi, 70 Pendaki Berada di Gunung Marapi

Regional
Gunung Marapi di Sumbar Meletus, Hujan Abu dan Kerikil Landa Warga Agam

Gunung Marapi di Sumbar Meletus, Hujan Abu dan Kerikil Landa Warga Agam

Regional
Alasan Tak Punya Pekerjaan, Warga Bintan Edarkan Sabu untuk Keperluan Hidup

Alasan Tak Punya Pekerjaan, Warga Bintan Edarkan Sabu untuk Keperluan Hidup

Regional
Ungkap Pertemuan dengan Luhut di Singapura, Puan: Kami Sepakat Pemilu Dilakukan dengan Netral

Ungkap Pertemuan dengan Luhut di Singapura, Puan: Kami Sepakat Pemilu Dilakukan dengan Netral

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com