Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bencana Longsor di Deli Serdang, Ibu dan Anak Ditemukan Tewas

Kompas.com - 24/10/2021, 16:36 WIB
I Kadek Wira Aditya

Editor

Sumber Antara

KOMPAS.com - Sebanyak lima orang menjadi korban bencana longsor di tikungan PDAM Tirtanadi, Jalur Medan-Berastagi di Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang.

Adapun rinciannya, tiga orang meninggal dunia dan dua orang mengalami luka-luka akibat kejadian tersebut.

Di antara korban yang meninggal, ada ibu dan anak yang terdampak bencana tersebut.

"Tiga orang meninggal dan dua selamat," ungkap Kasatlantas Polrestabes Medan AKBP Sonny W Siregar dikutip dari Antara, Minggu (24/10) dini hari.

Baca juga: 81 Kepala Keluarga Terdampak Banjir dan Longsor di Toraja Utara

Sonny mengatakan, kejadian itu berawal pada Sabtu (23/10) malam sekitar pukul 18.30 WIB.

Ia menjelaskan, saat itu, mobil Xenia B 2236 KFB yang ditumpangi para korban sedang melintas di Jalan Jamin Ginting Kilometer 36, tepatnya di tikungan PDAM Tirtanadi.

Namun, kenderaan mereka tiba-tiba tertimpa bebatuan bercampur tanah saat melintasi wilayah tersebut.

Baca juga: Bencana Longsor di Banjarnegara, Satu Balita Tewas dan Kendala Evakuasi

"Akibat batu besar dan longsoran tanah, mobil berpenumpang lima orang itu tertimbun. Petugas Satlantas yang sedang bertugas mendapat informasi tersebut tiba di lokasi kejadian. Kemudian mengevakuasi para korban bersama masyarakat serta pengendara lainnya untuk dibawa ke rumah sakit," ujarnya.

Adapun korban yang tewas akibat longsor tersebut yakni Armanda Sebayang (31) warga Kecamatan Medan Johor dari Kota Medan, Ayani Br Bangun (58) Kecamatan Besitang, Kabupaten Langkat dan anaknya, Novita Sari Br Sembiring.

Sedangkan korban yang mengalami luka-luka dilarikan ke rumah sakit yaitu, Gusrini Hagaina Br Ginting (23) warga Kecamatan Medan Johor dan Ferdinand Tarigan (32) warga Kecamatan Medan Tuntungan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Regional
Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Deputi 1 KSP Febry Calvin Tetelepta Daftar Jadi Cagub Maluku dari PDI-P

Deputi 1 KSP Febry Calvin Tetelepta Daftar Jadi Cagub Maluku dari PDI-P

Regional
Speedboat Terbakar di Perairan Gili Trawangan, Kapten Alami Luka Bakar

Speedboat Terbakar di Perairan Gili Trawangan, Kapten Alami Luka Bakar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com