Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Covid-19 Turun Signifikan, Lebak Turun Level PPKM

Kompas.com - 25/08/2021, 19:09 WIB
Abba Gabrillin

Editor

Sumber Antara

LEBAK, KOMPAS.com - Pasien aktif Covid-19 di Kabupaten Lebak, Banten, menurun signifikan dalam tiga pekan terakhir, dari 1.332 kasus menjadi 484 kasus.

"Menurunnya kasus aktif ini tentu berkat kerja keras semua pihak, termasuk petugas dan masyarakat," kata Juru Bicara Satgas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Kabupaten Lebak Firman Rahmat seperti dikutip dari Antara, Rabu (25/8/2021).

Pemerintah daerah optimistis Lebak bisa terbebas dari penyebaran virus corona.

Baca juga: Warga Jabodetabek Sudah Boleh Berwisata ke Baduy hingga Negeri di Atas Awan di Lebak

Pada Selasa kemarin tercatat ada 484 kasus.

Jumlah itu setelah ada penurunan 75 kasus dari sebelumnya 559 kasus.

Para pasien mendapatkan perawatan medis di rumah sakit dan menjalani isolasi mandiri dengan pengawasan Satgas Desa, Kelurahan dan Puskesmas Kecamatan.

Beberapa pasien dirawat di tempat isolasi terpusat yang disediakan pemerintah setempat di Gedung BPPS Dinas Sosial Provinsi Banten.

"Pasien Covid-19 aktif yang menjalani isolasi dan perawatan medis kebanyakan sembuh, bahkan cenderung meningkat," kata Firman.

Baca juga: Lebak PPKM Level 2, Tempat Wisata Dibuka, Pengunjung Wajib Bawa Sertifikat Vaksin

Menurut Firman, dari 8.829 warga Kabupaten Lebak yang terpapar Covid-19, sebanyak 8.139 orang dinyatakan sembuh.

Saat ini, Lebak kembali masuk zona kuning dengan penyebaran virus corona tingkat sedang.

Lebak juga mengalami penurunan level dalam Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Dari sebelumnya level 3, kini Lebak menjadi PPKM level 2.

Meski demikian, pihaknya meminta masyarakat tetap serius menerapkan pola hidup bersih dan taat protokol kesehatan.

"Kami optimistis jika warga dapat membudayakan PHBS dan 5M, penyebaran virus corona menghilang di Lebak," ujar Firman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mengabdi Tanpa Batas meski Honor Setipis Kertas...

Mengabdi Tanpa Batas meski Honor Setipis Kertas...

Regional
Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Regional
Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Regional
3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

Regional
Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Regional
Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Regional
Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Regional
Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Regional
Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Regional
Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Regional
Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Regional
Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Regional
Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Regional
Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Regional
Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com