Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gudang Mebel Jati di Nganjuk Terbakar, Kerugian Ditaksir Mencapai Rp 1 Miliar

Kompas.com - 19/08/2021, 20:28 WIB
Usman Hadi ,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

NGANJUK, KOMPAS.com – Gudang mebel jati di Kelurahan Mangundikaran, Kecamatan Nganjuk, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, terbakar pada Kamis (19/8/2021) sore. Sebagian besar isi gudang ludes terbakar.

Tidak ada korban dalam insiden itu, hanya saja pemilik gudang mebel ditaksir mengalami kerugian lebih dari Rp 1 miliar.

“Ya kalau dengan gudangnya mungkin (kerugiannya) Rp 1 miliar lebih,” jelas Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Nganjuk Samsul Huda saat dikonfirmasi Kompas.com lewat sambungan telepon, Kamis.

Samsul mengatakan, kebakaran gudang mebel ini dilaporkan ke Unit Damkar Satpol PP Nganjuk sekitar pukul 14.30 WIB. Setelahnya, sejumlah mobil Damkar dikerahkan ke lokasi.

“Kita dari Mako (ke gudang mebel jati) dekat itu, lima menit sudah sampai lokasi,” tutur Samsul.

Baca juga: Kebakaran Kontrakan 16 Pintu di Pulogadung Berasal dari Percikan Api di Kardus

Sampai di lokasi, kata Samsul, petugas Damkar langsung berupaya memadamkan api. Namun petugas sempat kewalahan, karena gudang penuh dengan kayu dan angin bertiup cukup kencang.

“(Apinya) lebih cepat besar, karena kayu semua isinya, kayu jati,” ungkapnya.

Menurut Samsul, seluruh bahan baku mebel ludes terbakar. Tak hanya itu, mobil dan truk yang berada di dalam gudang juga habis dilahap api.

Samsul belum bisa memastikan penyebab kebakaran tersebut.

“Ini juga belum terkonfirmasi (penyebab kebakaran gudang mebel). Karena dari pihak kepolisian juga masih proses pemadaman, jadi belum berani untuk melakukan penyelidikan,” katanya.

 

Sementara itu, Samsul menyebut masih ada beberapa titik api di gudang mebel hingga pukul 19.20 WIB.

“Karena di dalamnya itu kayak bara, agak susah. (Disemprot dengan air) masih ada apinya, masih ada apinya,” ujarnya.

Sempat Merembet ke Sekolah

Tak hanya gudang mebel yang terbakar, menurut Samsul, beberapa ruangan di SMK Muhammadiyah 1 Nganjuk juga terimbas. Sekolah ini lokasinya bersebelahan dengan gudang mebel.

Baca juga: Bupati Nganjuk Nonaktif Segera Diadili di Pengadilan Tipikor Surabaya

“Iya (sempat merembet ke SMK Muhammadiyah 1 Nganjuk), cuma sudah kita kendalikan,” papar Samsul.

Sejak awal, petugas Damkar fokus mengondisikan api di bagian atas gudang mebel. Tujuannya agar api tidak menjalar ke bangunan lain di sebelahnya, termasuk gedung SMK.

“Kalau SMK-nya kan dibaliknya, dan (ruangan sekolah yang sempat terbakar) ada di lantai dua itu,” jelasnya.

“Apinya masuk di sebagian ruangan, akhirnya kita semprot sampai ruangan, enggak tahu di dalamnya kayak apa (kondisinya),” lanjut dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Bandara Supadio Pontianak Turun Status ke Penerbangan Domestik

Alasan Bandara Supadio Pontianak Turun Status ke Penerbangan Domestik

Regional
Kronologi Adik Diduga ODGJ Bunuh Kakak di Klaten, Tetangga Dengar Teriakan Tak Berani Mendekat

Kronologi Adik Diduga ODGJ Bunuh Kakak di Klaten, Tetangga Dengar Teriakan Tak Berani Mendekat

Regional
IRT Tewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan, Polisi Amankan 5 Terduga Pelaku

IRT Tewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan, Polisi Amankan 5 Terduga Pelaku

Regional
Cerita di Balik Gol Cantik Witan Sulaeman ke Gawang Yordania

Cerita di Balik Gol Cantik Witan Sulaeman ke Gawang Yordania

Regional
Kebakaran Kapal Ikan Cilacap Renggut 1 Nyawa ABK, Ditemukan Mengambang dengan Luka Bakar di Tubuh

Kebakaran Kapal Ikan Cilacap Renggut 1 Nyawa ABK, Ditemukan Mengambang dengan Luka Bakar di Tubuh

Regional
Pilkada Maluku, Anggota DPR RI Hendrik Lewerissa Ambil Formulir di 5 Parpol

Pilkada Maluku, Anggota DPR RI Hendrik Lewerissa Ambil Formulir di 5 Parpol

Regional
Perempuan di Sragen Tewas Tersengat Aliran Listrik Jebakan Tikus

Perempuan di Sragen Tewas Tersengat Aliran Listrik Jebakan Tikus

Regional
Remaja di Padang Pariaman Diperkosa 4 Pemuda Setelah Dicekoki Miras

Remaja di Padang Pariaman Diperkosa 4 Pemuda Setelah Dicekoki Miras

Regional
Pemkab Sikka Vaksinasi 1.087 Ekor Anjing di Wilayah Endemis Rabies

Pemkab Sikka Vaksinasi 1.087 Ekor Anjing di Wilayah Endemis Rabies

Regional
Sempat Dirawat, Remaja di Kalbar Meninggal Setelah Digigit Anjing Rabies

Sempat Dirawat, Remaja di Kalbar Meninggal Setelah Digigit Anjing Rabies

Regional
PDI-P Belum Buka Pendaftaran Pilkada Magelang, Tunggu Petunjuk Pusat

PDI-P Belum Buka Pendaftaran Pilkada Magelang, Tunggu Petunjuk Pusat

Regional
DBD di Lampung Melonjak, Brimob 'Gempur' Permukiman Pakai Alat 'Fogging'

DBD di Lampung Melonjak, Brimob "Gempur" Permukiman Pakai Alat "Fogging"

Regional
Bagi-bagi Dana Koperasi Desa Rp 1,6 Miliar, Wali Nagari dan Bamus di Dharmasraya Jadi Tersangka

Bagi-bagi Dana Koperasi Desa Rp 1,6 Miliar, Wali Nagari dan Bamus di Dharmasraya Jadi Tersangka

Regional
Dramatisnya Laga Indonesia Vs Korsel, Ibu Pratama Arhan Deg-degan, Kerabat Witan Menangis

Dramatisnya Laga Indonesia Vs Korsel, Ibu Pratama Arhan Deg-degan, Kerabat Witan Menangis

Regional
Mantan Caleg di Pontianak Tersangka Mafia Tanah Rp 2,3 Miliar Resmi Ditahan

Mantan Caleg di Pontianak Tersangka Mafia Tanah Rp 2,3 Miliar Resmi Ditahan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com