Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Baik, di Kepri Tinggal Kabupaten Karimun yang Masih Zona Merah

Kompas.com - 13/08/2021, 21:46 WIB
Hadi Maulana,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com – Kasus Covid-19 di Kepulauan Riau (Kepri) terus menurun, bahkan saat ini dari tujuh Kabupaten Kota, tinggal Kabupaten Karimun yang masih zona merah.

Sementara daerah lain yang sebelumnya zona merah, saat ini sudah menjadi zona oranye.

Dihubungi melalui telepon, Gubernur Kepri Ansar Ahmad mengatakan, dari empat daerah yang sebelumnya zona merah, kini tiga daerahnya telah berubah menjadi zona oranye.

Baca juga: 3 Daerah di Kepri Berubah dari Zona Merah ke Oranye

“Alhamdulillah tinggal satu daerah lagi yang masih zona merah, yakni Kabupaten Karimun. Sementara tiga daerah lainnya yakni Kota Batam, Kota Tanjungpinang dan Kabupaten Lingga yang sebelumnya zona merah, kini sudah menjadi zona oranye,” kata Ansar, Jumat (13/8/2021).

Ia megaku, saat ini jumlah pasien yang sembuh meningkat drastis, sementara kasus positif terus turun.

Baca juga: Nakes di Karimun Kepri Dikirimi Bungkusan Makanan Berisi Tanah Kuburan

Berdasarkan data dari Satgas Covid-19 Kepri per tanggal 13 Agustus 2021, total konfirmasi se-Provinsi Kepri yakni 49.591 orang dengan kasus aktif 2.947 orang, sembuh 45.175 orang serta meninggal 1.469 orang.

Ansar menjelaskan per Jumat (13/8/2021) pasien yang sembuh ada 471 orang dengan rincian 216 orang di Batam, 65 orang di Tanjungpinang, 28 orang Kabupaten Bintan dan 75 orang di Kabupaten Karimun.

Baca juga: Wali Kota Akui Capaian Vaksinasi Batam Terendah se-Kepri, Ini Penyebabnya

Kemudian 14 orang di Kabupaten Kepulauan Anambas, 57 orang di Kabupaten Lingga serta 16 orang di Kabupaten Natuna.

“Meski saat ini Kepri menerapkan PPKM Level 3, namun warga Kepri tetap wajib menerapkan prokes seperti  mengenakan masker, cuci tangan dengan sabun dan air mengalir serta menjaga jarak atau menghindari kerumunan,” jelas Ansar.

Ia menambahkan, sejak 23 Juli 2021 sampai sekarang kasus aktif Covid-19 perlahan-lahan turun dari sekitar 7.000 orang menjadi 3.153 orang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jalan Pantura Demak-Kudus Tersendat Lagi, Polisi Belakukan 'Contra Flow'

Jalan Pantura Demak-Kudus Tersendat Lagi, Polisi Belakukan "Contra Flow"

Regional
Berencana Kuras Isi Minimarket, Komplotan Bandit sampai Sewa Mobil untuk Kabur

Berencana Kuras Isi Minimarket, Komplotan Bandit sampai Sewa Mobil untuk Kabur

Regional
Istri Mantan Bupati Ikut Ramaikan Bursa Pilkada Banyumas

Istri Mantan Bupati Ikut Ramaikan Bursa Pilkada Banyumas

Regional
Viral, Pendaki Nyalakan 'Flare' di Gunung Andong, Pengelola Merasa Kecolongan

Viral, Pendaki Nyalakan "Flare" di Gunung Andong, Pengelola Merasa Kecolongan

Regional
Curhat Anak Korban Pembunuhan yang Mayatnya Disimpan Dalam Koper di Cikarang

Curhat Anak Korban Pembunuhan yang Mayatnya Disimpan Dalam Koper di Cikarang

Regional
Korupsi Modal Bank, Mantan Kepala Bapedda Bireuen Divonis 3 Tahun Penjara

Korupsi Modal Bank, Mantan Kepala Bapedda Bireuen Divonis 3 Tahun Penjara

Regional
Ratusan Polisi Dikerahkan Amankan Krui World Surf 2024

Ratusan Polisi Dikerahkan Amankan Krui World Surf 2024

Regional
Eks Ketua DPRD Kota Semarang Jadi yang Pertama Ambil Formulir Pilkada di PDI-P

Eks Ketua DPRD Kota Semarang Jadi yang Pertama Ambil Formulir Pilkada di PDI-P

Regional
Oknum Petugas Bea Cukai Ketapang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Ekor Burung Dilindungi

Oknum Petugas Bea Cukai Ketapang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Ekor Burung Dilindungi

Regional
Terbongkar, Aksi Pelecehan Seksual Guru terhadap Anak 15 Tahun

Terbongkar, Aksi Pelecehan Seksual Guru terhadap Anak 15 Tahun

Regional
Gugatan Wanprestasi ke Gibran Ditolak Hakim, Almas Tak Akan Banding

Gugatan Wanprestasi ke Gibran Ditolak Hakim, Almas Tak Akan Banding

Regional
Citilink Awali Pelayanan di Bandara Rendani dengan Pesawat Cargo Airbus 320 Rute Manokwari-Jakarta

Citilink Awali Pelayanan di Bandara Rendani dengan Pesawat Cargo Airbus 320 Rute Manokwari-Jakarta

Regional
Polda Sumsel Turun Tangan, Jadi Mediator Konflik Sengketa Lahan

Polda Sumsel Turun Tangan, Jadi Mediator Konflik Sengketa Lahan

Regional
Banjir di Lebak Surut, Warga Mulai Bersihkan Sisa Lumpur dan Sampah

Banjir di Lebak Surut, Warga Mulai Bersihkan Sisa Lumpur dan Sampah

Regional
Truk Mebel Tabrak Truk Marmer di Turunan Bawen, Satu Orang Tewas

Truk Mebel Tabrak Truk Marmer di Turunan Bawen, Satu Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com