TAKALAR, KOMPAS.com - Ikut vaksinasi gratis untuk mencegah penyebaran Covid-19, warga di Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan berpeluang mendapatkan hadiah ponsel.
Hadiah ini ditujukan bagi warga yang mendaftar vaksinasi massal di Mapolres Takalar.
Hadiah ponsel disediakan oleh pihak kepolisian sejak Senin (14/6/2021) lalu dan disambut antusias dari berbagai lapisan masyarakat.
Baca juga: Kesal, Pria di Gunungkidul Sebarkan Foto dan Video Bugil Mantan Pacar Usia 14 Tahun
Setiap hari, ratusan warga mendatangi Mapolres Takalar untuk menjalani vaksinasi massal.
"Saya datang bersama keluarga untuk ikut vaksin, mudah mudahan corona ini segera berlalu" kata H Awing (48), salah seorang warga Galesong Utara pada Kamis, (17/6/2021).
Hadiah ponsel sendiri sengaja diberikan oleh pihak penyelenggara dalam hal ini Polres Takalar guna menarik minat masyarakat.
"Kami sengaja memberikan doorprize berupa satu buah handpone bagi masyarakat untuk menarik minat masyarakat agar mau datang menjalani vaksinasi massal," kata Kapolres Takalar AKBP Benny Murjayanto kepada Kompas.com.
Hadiah satu unit ponsel ini berlaku bagi setiap 50 orang peserta pertama setiap harinya yang kemudian diundi berdasarkan nomor urut.
"Setiap hari kami siap satu buah handpone dan ini untuk 50 orang peserta yang mendaftar yang kemudian diundi untuk mendapatkan satu buah handphone," kata Benny.
Sejak doorprize vaksinasi berhadiah ponsel ini diberlakukan, antusiasme masyarakat yang datang untuk menjalani vaksinasi massal terus meningkat.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.