Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Ditipu, Lansia Terancam Kehilangan Tempat Tinggal: Saya Tak Merasa Jual Rumah pada Siapa Pun

Kompas.com - 09/06/2021, 14:40 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Pasangan suami-istri lanjut usia (lansia) Ripan (80) dan Munawaroh (63), warga Desa Asempapak, Kecamatan Sidayu, Gresik diduga menjadi korban penipuan hingga terancam tidak lagi memiliki rumah.

Munawaroh mengakui, memang sertifikat rumahnya pernah dipinjam oleh orang, namun dia menegaskan tidak pernah menjual rumah tersebut.

"Tapi saya tidak merasa pernah menjual kepada siapa pun. Kemarin hanya bilang pinjam, tapi malah seperti ini," kata Munawaroh pilu.

Baca juga: Kisah Pilu Suami Istri Lansia di Gresik, Pinjamkan Sertifikat Rumah, Kini Terancam Tak Punya Tempat Tinggal

Munawaroh mengaku, dirinya didatangi seseorang yang mengaku telah membeli rumah atas nama mereka dari M.

M adalah orang yang meminjam sertifikat dari pasangan lansia tersebut.

Ripan dan Munawaroh kemudian mendatangi Mapolres Gresik untuk melaporkan kejadian itu.

Mereka ditemani warga bernama Evawani yang iba dengan kondisi Ripan dan Munawaroh.

"Sudah diberi arahan oleh pak polisi, disuruh untuk menanyakan dulu ke BPN (Badan Pertanahan Nasional) Gresik, terkait keabsahan sertifikat," tutur Evawani.

Baca juga: Hanya Tersedia 16 Menit untuk Menylamatkan Diri jika Tsunami Mengempas Pantai Selatan Blitar

 

Munawaroh (kanan) dan Ripan saat mendatangi Mapolres Gresik untuk mengadu perihal yang sedang dialami, Selasa (8/6/2021).KOMPAS.COM/HAMZAH ARFAH Munawaroh (kanan) dan Ripan saat mendatangi Mapolres Gresik untuk mengadu perihal yang sedang dialami, Selasa (8/6/2021).
Pertemuan dengan M

Pasangan lansia tersebut menceritakan pertemuan mereka dengan M beberapa waktu lalu.

M adalah orang yang membantu anak mereka mendapatkan pekerjaan hingga membuat pasangan lansia Ripan dan Munawaroh terkesan.

Beberapa waktu kemudian, M meminjam sertifikat rumah Ripan dan Munawaroh untuk digadaikan karena usahanya sedang mengalami masalah finansial.

Baca juga: Agar Potensi Tsunami Selatan Jatim Tak Berdampak Parah, BMKG: Jangan Potong dan Gali Bukit

Merasa berutang budi, Ripan dan Munawaroh memutuskan meminjamkan sertifikat rumah mereka seluas 151 meter persegi kepada M.

Oleh M, sertifikat itu ternyata digadaikan.

Pinjaman pertama kemudian telah dilunasi. Namun, M kembali meminjam sertifikat rumah mereka.

"Lama tidak ada kabar, belum lama ini tiba-tiba ada orang datang ke rumah untuk menagih utang M. Mereka bilang, sengaja datang karena sesuai sertifikat yang menjadi jaminan," ucap dia.

Ternyata M diduga telah menjual rumah milik Ripan dan Munawaroh.

Pihak kepolisian juga masih belum berkenan memberikan komentar terkait peristiwa yang sedang dialami oleh Ripan dan Munawaroh.

Meski demikian, mereka menyatakan siap membantu.

(KOMPAS.COM/Hamzah Arfah)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PDI-P Belum Buka Pendaftaran Pilkada Magelang, Tunggu Petunjuk Pusat

PDI-P Belum Buka Pendaftaran Pilkada Magelang, Tunggu Petunjuk Pusat

Regional
DBD di Lampung Melonjak, Brimob 'Gempur' Permukiman Pakai Alat 'Fogging'

DBD di Lampung Melonjak, Brimob "Gempur" Permukiman Pakai Alat "Fogging"

Regional
Bagi-bagi Dana Koperasi Desa Rp 1,6 Miliar, Wali Nagari dan Bamus di Dharmasraya Jadi Tersangka

Bagi-bagi Dana Koperasi Desa Rp 1,6 Miliar, Wali Nagari dan Bamus di Dharmasraya Jadi Tersangka

Regional
Dramatisnya Laga Indonesia Vs Korsel, Ibu Pratama Arhan Deg-degan, Kerabat Witan Menangis

Dramatisnya Laga Indonesia Vs Korsel, Ibu Pratama Arhan Deg-degan, Kerabat Witan Menangis

Regional
Mantan Caleg di Pontianak Tersangka Mafia Tanah Rp 2,3 Miliar Resmi Ditahan

Mantan Caleg di Pontianak Tersangka Mafia Tanah Rp 2,3 Miliar Resmi Ditahan

Regional
Tetap Jalankan Tugas Wali Kota Solo Sampai Dilantik Jadi Wapres, Gibran: Itu Perintah Pak Presiden Terpilih

Tetap Jalankan Tugas Wali Kota Solo Sampai Dilantik Jadi Wapres, Gibran: Itu Perintah Pak Presiden Terpilih

Regional
Cerita Bocah 15 Tahun di Bengkulu, Diperkosa Kakak dan 'Dijual' Rp 100.000 oleh Ibu ke Pacarnya

Cerita Bocah 15 Tahun di Bengkulu, Diperkosa Kakak dan "Dijual" Rp 100.000 oleh Ibu ke Pacarnya

Regional
Mengenal Agrowisata Petik Buah Girli Ecosystem Farming Milik Adi Latif Mashudi (Bagian 3)

Mengenal Agrowisata Petik Buah Girli Ecosystem Farming Milik Adi Latif Mashudi (Bagian 3)

Regional
Dugaan Malapraktik di Banjarmasin, Anggota Tubuh Terpisah Saat Dilahirkan

Dugaan Malapraktik di Banjarmasin, Anggota Tubuh Terpisah Saat Dilahirkan

Regional
Lewat Explore South Sumatera Expo 2024, Pj Gubernur Fatoni Promosikan Potensi Wisata hingga Seni Budaya Sumsel

Lewat Explore South Sumatera Expo 2024, Pj Gubernur Fatoni Promosikan Potensi Wisata hingga Seni Budaya Sumsel

Regional
Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Regional
Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Regional
Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Regional
Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Kilas Daerah
Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com