Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggota TNI Ditembak Saat Naik Mobil, Kendaraan Pelaku Disebut Belum Bisa Diidentifikasi

Kompas.com - 09/06/2021, 06:15 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Personel Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Udara (AU) Prajurit Satu (Pratu) Nurrohman (26) beserta istrinya, Riska Astuti (25), menjadi korban penembakan orang tak dikenal.

Peristiwa ini terjadi pada Selasa (8/6/2021) dini hari. Tempat kejadian perkara (TKP) berada di di Jalan Sultan Agung, Way Halim, Bandar Lampung.

Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) TNI AU Pangeran Bun Yamin Letnan Kolonel (Nav) Yohanas Ridwan mengonfirmasi korban adalah anggotanya.

Pratu Nurrohman berdinas jaga di Bandara Radin Intan II.

"Saat kejadian, korban sedang mengendarai mobil bersama istrinya. Korban memang berdomisili di Bandar Lampung," ujarnya, Selasa (8/6/2021).

Akibat penembakan itu, Pratu Nurrohman menderita luka tembak di bagian telapak tangan. Sedangkan istrinya terkena tembakan di bagian paha.

"Kondisi keduanya sudah stabil dan masih kami mintai keterangan," ucapnya saat dihubungi Kompas.com.

Baca juga: Kronologi Penembakan Anggota TNI dan Istrinya oleh OTK, Korban Sempat Dipepet Saat Kendarai Mobil

Kendaraan pelaku belum bisa diidentifikasi

Penembakan ini terjadi saat korban melintas di TKP.

"Tiba-tiba muncul kendaraan yang belum bisa diidentifikasi muncul dari sebelah kanan," jelas Danlanud.

Ridwan menambahkan, terduga pelaku kemudian memepet mobil korban, lalu memuntahkan tembakan ke arahnya yang tengah mengemudi.

Mengenai penembakan, korban mengaku tidak mengalami masalah selama belakangan ini, baik terhadap dirinya maupun anggota keluarga.

"Motifnya belum diketahui, masih kami telusuri ya. Korban mengaku tidak ada masalah apapun selama ini," beber dia.

Baca juga: Anggota TNI dan Istrinya Ditembak OTK Saat di Dalam Mobil

 

Olah TKP

Ilustrasi garis polisi.SHUTTERSTOCK Ilustrasi garis polisi.

Pihak kepolisian telah melangsungkan olah TKP.

"Tadi kita sudah melakukan olah TKP, motif dan kronologi detail masih kita dalami," terang Kepala Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bandar Lampung Komisaris Resky Maulana.

Pantauan Kompas.com di lokasi, Polresta Bandar Lampung menerjunkan tim Indonesia Automatic Fingerprint Identification System (Inafis) untuk melakukan olah TKP dan mengumpulkan kesaksian warga.

Baca juga: Detik-detik Pengejaran Kapal “Hantu”, Terus Melaju Kencang Meski Ada Tembakan Peringatan

Mobil korban yang diparkir di rumah sakit juga sempat diperiksa oleh polisi.

Soal motif dan pelaku penembakan, Resky menyampaikan sedang dalam penyelidikan polisi.

"Motifnya kita masih dalami, pelaku seperti apa dan bagaimananya masih dalam penyelidikan," sebutnya.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Bandar Lampung, Tri Purna Jaya | Editor: I Kadek Wira Aditya)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi 'Saling Lempar'

Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi "Saling Lempar"

Regional
9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

Regional
Patroli Geng Motor di Jalan Protokol, Polisi Bubarkan Balap Liar

Patroli Geng Motor di Jalan Protokol, Polisi Bubarkan Balap Liar

Regional
Jalan Rusak, Seorang Wanita di Ketapang Melahirkan Dalam Perjalanan ke Rumah Sakit

Jalan Rusak, Seorang Wanita di Ketapang Melahirkan Dalam Perjalanan ke Rumah Sakit

Regional
Diduga Depresi Usai Bunuh Perempuan di Kamar Kos, Lansia Ini Gantung Diri di Pantai Kejora

Diduga Depresi Usai Bunuh Perempuan di Kamar Kos, Lansia Ini Gantung Diri di Pantai Kejora

Regional
Polisi Tangkap Pemuda Bawa Senjata Tajam saat Nongkrong di Solo

Polisi Tangkap Pemuda Bawa Senjata Tajam saat Nongkrong di Solo

Regional
Akui Tidak Punya Uang, Bernadus Ratu-Albertus Ben Bao Deklarasi Maju Pilkada Sikka dari Jalur Independen

Akui Tidak Punya Uang, Bernadus Ratu-Albertus Ben Bao Deklarasi Maju Pilkada Sikka dari Jalur Independen

Regional
3 Kader Demokrat Berebut Restu AHY di Pilkada Sumsel, Cik Ujang Klaim Sudah Kantongi Rekomendasi

3 Kader Demokrat Berebut Restu AHY di Pilkada Sumsel, Cik Ujang Klaim Sudah Kantongi Rekomendasi

Regional
Eks Komisioner KPU Konsultasi Calon Independen Pilkada Magelang

Eks Komisioner KPU Konsultasi Calon Independen Pilkada Magelang

Regional
Setelah Gerindra, Rektor Unsa Daftar Maju Pilkada ke PSI

Setelah Gerindra, Rektor Unsa Daftar Maju Pilkada ke PSI

Regional
Terima Pendaftaran Pilkada Manokwari, PDI-P: Kami Tak Koalisi dengan PKS

Terima Pendaftaran Pilkada Manokwari, PDI-P: Kami Tak Koalisi dengan PKS

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com