Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Kurir Kehilangan Motor Saat Antar Paket ke Rumah Pelanggan, Kerugian Sekitar Rp 20 Juta

Kompas.com - 12/03/2021, 20:52 WIB
Idham Khalid,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

LOMBOK TENGAH, KOMPAS.com - Seorang kurir ekspedisi bernama Abdul Manan Swandi, warga Desa Grantung, Lombok Tengah, harus menghela napas panjang. Motor dan sejumlah paket yang hendak diantarnya digasak maling.

Peristiwa itu dialami Abdul di Dusun Karang Galuh, Desa Marong, Lombok Tengah, Sabtu (6/3/2021).

Abdul mengatakan, kejadian itu bermula ketika dirinya turun dari kendaraan untuk mengantarkan paket ke salah satu rumah pelanggan.

Jarak antara motornya dan rumah warga itu cukup dekat, sekitar empat meter.

Namun, penerima paket tak berada di rumah. Ia lalu menitipkan paket itu kepada tetangga.

Baca juga: Bupati Jember Lantik 631 Pejabat, Mulai dari Camat hingga Sekretaris Daerah

"Saya telepon penerima paket (penerima paket) tiga kali tapi tidak diangkat, terus saya titip paket itu di tentangganya, pas saya balik menoleh, motor saya sudah tidak ada," kata Abdul saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Jumat (12/3/2021).

Padahal, waktu yang dihabiskan turun dari motor, memberikan paket, hingga motornya hilang tak lebih dari dua menit.

"Saya antar paket itu kurang dari dua menit, saya tidak ada dengar suara apa pun dari motor saya yang dicuri, pokonya sepi senyap," kata Abdul.

Abdul mengaku tak mencabut kunci dari motornya karena hanya sebentar mengantar paket ke rumah pelanggan.

Motor yang hilang itu merupakan Honda Vario dengan nomor polisi DR 25999 TM dengan corak putih biru.

 

Abdul mengaku mengalami kerugian sekitar Rp 20 juta, termasuk dari barang paket yang dibawa.

Korban pun telah melaporkan kejadian ini ke Polsek Praya Timur. Ia berharap pelaku segera ditangkap.

Sementara itu, Kapolsek Praya Timur Iptu Dami mengaku telah menerima laporan korban. Saat ini, anggotanya sedang melakukan penyelidikan terhadap kasus dugaan pencurian itu.

Baca juga: Terima 4 Laporan, Polisi Usut Kasus Dugaan Hoaks di Video Penembakan Gus Idris yang Viral

"Ya benar kami sudah menerima laporan dari terduga korban, dan saat ini kami masih menunggu keterangan dari saksi," kata Dami saat dihubungi.

Dami mengimbau masyarakat agar selalu waspada dan berhati-hati terhadap aksi pencurian motor.

"Di mana pun, kita harus waspada, jangan lupa kunci setang motor, jangan sampai memberikan kesempatan terhadap pencuri dengan abai terhadap kendaraan kita," kata Dami.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggapan RSUD Ulin Banjarmasin Usai Dilaporkan atas Kasus Malapraktik

Tanggapan RSUD Ulin Banjarmasin Usai Dilaporkan atas Kasus Malapraktik

Regional
Soal Iuran Dana Pariwisata di Tiket Pesawat, Sandiaga Uno: Tak Akan Ada Tindak Lanjut

Soal Iuran Dana Pariwisata di Tiket Pesawat, Sandiaga Uno: Tak Akan Ada Tindak Lanjut

Regional
Perjuangan Reni Obati Putrinya Positif BDB hingga Meninggal Dunia, Panas Tinggi Capai 45 Derajat

Perjuangan Reni Obati Putrinya Positif BDB hingga Meninggal Dunia, Panas Tinggi Capai 45 Derajat

Regional
Kronologi Terbakarnya 4 Kapal Ikan di Cilacap, 1 ABK Tewas

Kronologi Terbakarnya 4 Kapal Ikan di Cilacap, 1 ABK Tewas

Regional
3 Pemuda Ditangkap Polisi Saat Asyik Main Judi 'Online' di Warung Kopi

3 Pemuda Ditangkap Polisi Saat Asyik Main Judi "Online" di Warung Kopi

Regional
Kronologi Suami di Demak Ajak Adik Bunuh Pria yang Lecehkan Istrinya

Kronologi Suami di Demak Ajak Adik Bunuh Pria yang Lecehkan Istrinya

Regional
Aceh Utara Terima 562 Formasi ASN pada 2024

Aceh Utara Terima 562 Formasi ASN pada 2024

Regional
Jalan Raya di Bandung Barat Tertimbun Longsor, Lalu Lintas Bandung-Purwakarta Tersendat

Jalan Raya di Bandung Barat Tertimbun Longsor, Lalu Lintas Bandung-Purwakarta Tersendat

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
7.945 Calon Mahasiswa Ikuti UTBK di Untidar Magelang, Berikut 8 Lokasi Tesnya

7.945 Calon Mahasiswa Ikuti UTBK di Untidar Magelang, Berikut 8 Lokasi Tesnya

Regional
Sandiaga Uno Enggan Berandai-andai Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Sandiaga Uno Enggan Berandai-andai Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Regional
1.000-an Jumantik untuk Berantas Sarang dan Jentik Nyamuk di Babel

1.000-an Jumantik untuk Berantas Sarang dan Jentik Nyamuk di Babel

Regional
Calon Independen Pilkada Lhokseumawe Harus Miliki 5.883 Dukungan KTP

Calon Independen Pilkada Lhokseumawe Harus Miliki 5.883 Dukungan KTP

Regional
Alasan Bandara Supadio Pontianak Turun Status ke Penerbangan Domestik

Alasan Bandara Supadio Pontianak Turun Status ke Penerbangan Domestik

Regional
Kronologi Adik Diduga ODGJ Bunuh Kakak di Klaten, Tetangga Dengar Teriakan Tak Berani Mendekat

Kronologi Adik Diduga ODGJ Bunuh Kakak di Klaten, Tetangga Dengar Teriakan Tak Berani Mendekat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com