Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ospek Minum Ludah, Pihak Kampus Universitas Khairun Sebut Ada Mahasiswa Manfaatkan Kesempatan

Kompas.com - 30/08/2019, 18:38 WIB
Yamin Abdul Hasan,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

Kegiatan di tingkat universitas diisi dengan ceramah yang meliputi profil dan kebijakan akademik universitas, system informasi akademik, konsep wawasan kebangsaan, ancaman radikalisme, ketertiban dan keamanan masyarakat.

Selain itu diisi dengan bahaya narkoba, pengenalan nilai budaya, tata krama dan etika keilmuan, serta organisasi dan kegiatan kemahasiswaan.

Sedangkan pada tingkat fakultas diberikan materi meliputi, pengenalan akademik fakultas, kelembagaan di tingkat fakultas serta minat dan bakat.

“Pada kesempatan ini, kami atas nama institusi menyampaikan permohonan maaf kepada semua pihak atas kejadian tersebut dan mengharapkan tidak akan terjadi pada waktu mendatang,” kata Husen.

Baca juga: Ini 5 Fakta Viral Plonco Mahasiswa Baru di Universitas Khairun

Sebelumnya diberitakan, kegiatan orientasi mahasiswa baru yang terjadi di Universitas Khairun, Ternate, Maluku Utara tengah menjadi perhatian publik karena videonya viral di media sosial.

Dari video yang beredar, terlihat perlakuan dari mahasiswa senior terhadap para mahasiswa baru yang tidak layak dan tidak manusiawi.

Para mahasiswa baru Universitas Khairun diminta menaiki tangga dengan cara jalan jongkok dan meminum air mineral yang terkena ludah teman lainnya secara bergantian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com