Salin Artikel

Update Banjir di Sumbar, Basarnas: Korban Tewas Capai 37 Orang

PADANG, KOMPAS.com - Bencana alam banjir dan longsor di Sumatera Barat merenggut nyawa 37 warga di Agam, Tanah Datar, Padang Pariaman, dan Tanah Datar.

Di Agam ditemukan 19 korban, Tanah Datar 9 korban, Padang Pariaman 8 korban, dan Padang Panjang 1 korban.

"Update pagi ini secara total sudah dievakuasi 37 korban meninggal dunia dari 4 daerah," kata Kepala Kantor Basarnas Padang, Abdul Malik yang dihubungi Kompas.com, Senin (13/5/2024).

Abdul Malik menyebutkan, pagi ini pihaknya kembali turun ke lokasi bencana untuk menyisir korban yang belum ditemukan.

"Tujuannya tetap ke Agam, Tanah Datar, Padang Panjang, dan Padang Pariaman," jelas Abdul Malik.

Menurut Abdul Malik, pencarian hari pertama pada Minggu (12/5/2024), terpaksa dihentikan pada pukul 18.00 WIB.

Hal itu dikarenakan kondisi cuaca yang turun hujan sehingga dikhawatirkan terjadinya banjir bandang kembali.

"Kemarin sore, cuaca kurang bersahabat sehingga proses pencarian dihentikan pada pukul 18.00 WIB," kata Abdul Malik.

Berita sebelumnya, banjir terjadi pada Sabtu (11/5/2024) malam yang melanda Tanah Datar, Agam, Padang Panjang, dan Padang Pariaman.

Di Agam dan Tanah Datar, banjir bercampur dengan abu vulkanik Gunung Marapi.

https://regional.kompas.com/read/2024/05/13/080116478/update-banjir-di-sumbar-basarnas-korban-tewas-capai-37-orang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke