Salin Artikel

Viral, Video Penggerebekan Judi di Kawasan Elit Semarang, Ini Penjelasan Polisi

SEMARANG, KOMPAS.com - Unggahan video pendek berdurasi 1.53 detik yang menampilkan keramaian sebuah gudang baru-baru ini viral di media sosial.

Video ini diunggah oleh akun Instagram @berantasjudi303. 

Dalam unggahan video tersebut, digambarkan penggerebekan perjudian di rumah elite Telaga Bodas, Semarang, tepatnya di dekat Gor Jatidiri Semarang.

Dalam video, terlihat kerusuhan di depan rumah yang beralamat di Jalan Telaga Bodas Raya Nomor 8.

Perekam video kemudian masuk ke dalam bangunan rumah dan memperlihatkan aktivitas perjudian.

Lantas, bagaimana kejadian sebenarnya?

Penjelasan Polda Jateng

Saat dikonfirmasi, Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Satake Bayu Stefanus membenarkan adanya peristiwa tersebut, persisnya di dekat Stadion Jatidiri Semarang.

Kendati demikian, video tersebut merupakan rekaman lama.

"Video itu mungkin benar, tapi itu kejadiannya sudah lama," jelas Satake kepada Kompas.com, Jumat (19/4/2024). 

Selain itu, video itu diambil bukan saat penggerebekan judi. Melainkan saat kerusuhan suporter di Stadion Jatidiri saat pertandingan PSIS vs PSS pada 3 Desember 2023.

"Itu saat keributan suporter bola antara PSIS Semarang dan PSS Sleman yang merusak mobil, di tahun 2023," paparnya. 

Kemudian kerusuhan suporter tersebut merambat ke dalam gedung yang dibuat untuk perjudian tersebut. Namun, dia menegaskan jika perjudian di lokasi yang ada di video itu sudah tidak ada. 

"Kerusuhan suporter ada yang nyasar ke sana, dan tempat itu sudah tidak ada giat itu lagi (judi)," katanya lagi.

https://regional.kompas.com/read/2024/04/19/180608478/viral-video-penggerebekan-judi-di-kawasan-elit-semarang-ini-penjelasan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke