Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Hari Jelang Lebaran, Tol Suramadu Masih Lengang

Kompas.com - 03/07/2016, 19:38 WIB
Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Arus lalu lintas pemudik di jalan Tol Surabaya-Madura (Suramadu) pada tiga hari menjelang Lebaran, Minggu (3/7/2016), berlangsung normal. Tidak terlihat ada antrean panjang di pintu tol.

Puncak keramaian pemudik dari Surabaya ke Pulau Madura diprediksi akan terjadi pada Selasa (5/7/2016) atau sehari sebelum Idul Fitri 1437 Hijriah.

Pantauan Kompas.com, Minggu siang, tidak ada antrean masuk di pintu tol penyeberangan roda empat dari Surabaya maupun sebaliknya. Lalu lintas di pintu masuk tersebut bahkan terbilang lengang.

Kondisi yang sama juga terpantau di jalur roda dua yang digratiskan sejak setahun lalu.

Kepala Gerbang Tol Suramadu Suharyono mengatakan, tahun ini diperkirakan akan ada 1,2 juta lebih kendaraan roda dua dan roda empat yang melintas di jembatan Suramadu.

"Diperkirakan naik 5 persen dari tahun lalu yang mencapai lebih dari 1,1 juta kendaraan roda dua dan roda empat," katanya.

Kenaikan jumlah kendaraan di antaranya karena pemerintah menggratiskan kendaraan roda dua dan menurunkan tarif roda empat.

Kompas Video Menyusuri Tol Trans Jawa Mojokerto - Rembang
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com