Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Pekerja Bangunan Jatuh dari Gedung, 3 di Antaranya Tewas

Kompas.com - 29/06/2016, 23:22 WIB
Sigiranus Marutho Bere

Penulis

KUPANG, KOMPAS.com - Tujuh orang pekerja yang tengah memasang plafon di ballroom baru sebuah bangunan di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), terjatuh dari ketinggian enam meter. Tiga di antaranya meninggal dunia.

Kepala Kepolisian Sektor Kelapa Lima, Komisaris Samuel Simbolon kepada sejumlah wartawan, Rabu (29/6/2016), mengatakan, tiga korban tewas yakni Vinsen Ola dan Servasius Ola yang merupakan kakak beradik serta Richard Bifel.

Sementara empat pekerja lainnya terluka dan saat ini sedang dirawat intensif di rumah sakit Kota Kupang.

Menurut Samuel, kecelakaan kerja ini diduga kuat karena rangka plafon yang menggunakan baja ringan terkena aliran listrik.

"Kita menerima informasi dari masyarakat, ada empat korban. Kita akan selidik dan sidik lagi sejauh mana (kejadian itu), sehingga korban bisa alami kecelakaan kerja seperti ini. Korban lainnya sementara masih dirawat di rumah sakit kota dan kita belum tahu keadaan mereka,” kata Samuel.

Untuk penyelidikan lebih lanjut, Samuel mengatakan pihaknya telah memeriksa beberapa orang pekerja yang selamat dalam kejadian tersebut.

Sementara itu, saksi mata, Jony Faimanu mengaku mereka terkena aliran listrik yang diduga bocor dan mengenai setelan kuda-kuda yang dipakai untuk memasang rangka plafon ballroom.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com