Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kematian Anggota Marinir di Kediri Itu karena Dibunuh

Kompas.com - 25/04/2016, 21:18 WIB
M Agus Fauzul Hakim

Penulis

KEDIRI, KOMPAS.com - Penyebab kematian Koptu Infanteri Yudha, seorang anggota marinir yang mayatnya ditemukan di pinggir jalan di Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, beberapa hari lalu akhirnya terungkap.

Warga Kediri itu menjadi korban pembunuhan dan kepolisian setempat telah mengamankan 4 orang terduga pelaku, yaitu berinisial R, S, P, dan A.

Polisi enggan mengungkap identitas lengkapnya, dan hanya menyebut semuanya warga sipil asal Kediri. Tiga orang di antaranya sudah ditetapkan sebagai tersangka, sedangkan 1 lainnya masih dalam pemeriksaan intensif.

Keempatnya dibekuk pada Minggu (24/4/2016) di beberapa lokasi berbeda.

"Para terduga pelaku ditangkap saat berada di luar rumah, tanpa perlawanan," ujar AKP Aldy Sulaeman, Kasatreskrim Polres Kediri, di hadapan para pewarta, Senin (25/4/2016).

Rekonstruksi pembunuhan itu juga sudah digelar pada Senin (25/4/2016) di halaman Mapolres Kediri. Ada 18 adegan yang diperagakan. Semuanya berlangsung di sekitar mobil Katana putih yang dikendarai korban yang dihadirkan di Mapolres. Mobil itu membawa gerobak berisi dua unit motor trail.

Selain personel polisi, dalam rekonstruksi yang berlangsung cukup ketat itu juga dihadiri pihak kejaksaan dan elemen TNI yang diwakili langsung oleh atasan korban. Korban selama ini bertugas di Kompi H Yonif 5 Surabaya.

Aldy menambahkan, pengungkapan itu menyusul kecurigaan petugas pada hilangnya beberapa barang milik korban. Di antaranya sebuah ponsel, sejumlah uang, dan topi milik korban. Tas pinggang korban juga ditemukan sekitar 25 meter dari lokasi pembunuhan.

Hasil otopsi rumah sakit juga menguatkan adanya luka akibat benda tumpul di belakang kepala. Dari kecurigaan itu, polisi bergerak cepat. Sebanyak 15 saksi diperiksa. Akhirnya polisi berhasil mengungkap para pelaku.

Meski demikian, hingga kini polisi belum dapat mengungkap motif di balik pembunuhan itu. Polisi berdalih masih memeriksa intensif para pelaku.

"Pengakuan mereka masih berubah-ubah," terang Aldy.

Setelah reka adegan itu, para pelaku kemudian dibawa menggunakan mobil tahanan menuju Mapolda Jatim. Keempatnya dititipkan di sana untuk keperluan pengamanan.

Sebelumnya diberitakan, jenazah Koptu Yudha ditemukan di dekat mobil yang terparkir di pinggir jalan Desa Damarwulan, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri, 20 April lalu. Saat ditemukan sekitar pukul 00.30 WIB itu, mesin mobilnya masih menyala. [Baca juga: Anggota Marinir Ditemukan Tewas di Dekat Mobil Jip]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com