Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Bocah Terseret Sungai Bengawan Solo Sewaktu Memancing Saat Hujan

Kompas.com - 09/02/2016, 22:55 WIB
Kontributor Surakarta, M Wismabrata

Penulis

SUKOHARJO, KOMPAS.com - Seorang bocah hilang terseret arus sungai Bengawan Solo saat sedang memancing ikan pada hari Selasa sore, (9/2/2016).

Eka Bangun Setyawan (14), siswa SD kelas VI, hingga saat ini masih belum ditemukan oleh tim SAR gabungan.

Menurut Humas Badan SAR Nasional (Basarnas) Pos Surakarta, Yohan Tri Anggoro, Bangun bersama dua temannya memancing di pinggir sungai Bengawan Solo tidak jauh dari rumahnya di Badran, RT3/ RW 4, Gadingan, Mojolaban, Sukoharjo.

Ketiga bocah tersebut nekat memancing meski saat itu hujan deras. Dari pengakuan salah satu temannya bernama Fikri, Bangun terpeleset dan langsung terseret arus sungai yang deras.

"Dari keterangan saksi dan warga sekitar, kejadian sekitar pukul 17.00 WIB, korban sedang memancing dan tiba tiba terpeleset masuk ke sungai," ujar Yohan Tri Anggoro kepada Kompas.com, Selasa.

"Kemudian kedua temannya berteriak minta tolong ke warga. Kondisi permukaan sungai terus naik karena kondisi hujan deras," kata dia.

Setelah mendapat laporan tersebut, tim SAR gabungan dari Basarnas, BPBD Sukoharjo, SAR UNS, SAR MTA, SAR HNC dan Baguna Sukoharjo langsung melakukan pencarian.

Namun, hingga saat ini pencarian masih terus dilakukan.

"Tim masih melakukan pencarian, dan kemungkinan besok akan ada penambagan personil," kata Yohan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com