Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Evakuasi Cari Senjata dan Amunisi di Puing-puing Hercules

Kompas.com - 01/07/2015, 19:08 WIB
Kahfi Dirga Cahya

Penulis

MEDAN, KOMPAS.com - Tim evakuasi gabungan mencari senjata anggota yang tercecer di puing-puing pesawat Hercules C-130. Senjata tersebut yakni senjata laras panjang jenis SS-1, pistol dan amunisi.

"Laras panjang jumlahnya 14 pucuk sudah ketemu," kata Pangdam Jaya Bukit Barisan Mayor Jenderal Edy Rahmayadi di Jalan Jamin Ginting, Medan, Rabu (1/7/2015).

Sementara itu ada delapan pistol dalam penerbangan pesawat Hercules. Namun empat pistol yang sudah ditemukan. "Amunisi 22.000, 60 persen sudah kita temukan," kata Edy.

Senjata tersebut merupakan perlengkapan logistik yang sengaja dibawa oleh anggota TNI AU dan AD. Salah satunya untuk penunjang para anggota di Kepulauan Natuna.

Kabid Humas Polda Sumatera Utara Komisaris Besar Helfi Assegaf menyebutkan proses pencarian amunisi tersebut sangat penting. Salah satunya untuk mencegah amunisi yang masih aktif. "Kalau ada amunisi aktif terus kena warga kan bahaya," kata Helfi di Rumah Sakit Umum Pemerintah (RSUP) Haji Adam Malik.

Pesawat Hercules C-130 milik TNI AU jatuh di Jalan Jamin Ginting, Medan, Sumatera Utara, Selasa (30/6/2015). 142 kantong jenazah dievakuasi dari tempat kejadian perkara ke RSUP Haji Adam Malik. Saat ini sudah 62 jenazah yang teridentifikasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com