Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hindari Bentrok Susulan, Demokrat Batalkan Kampanye Terbuka

Kompas.com - 20/03/2014, 09:47 WIB
Kontributor Polewali, Junaedi

Penulis

MAMUJU, KOMPAS.com - Bentrokanantarpendukung Partai Golkar dan Partai Demokrat di Kecamatan Tasiu, Mamuju, Sulawesi Barat, Rabu kemarin, membuat petinggi kedua partai ini melakukan konsolidasi guna meredakan ketegangan.

Ketua DPD Partai Demorat Suhardi, Kamis (20/3/2014) menyatakan partainya telah membatalkan seluruh jadwal kampanye terbuka di Mamuju, demi menghindari gesekan lanjutan.

Suhardi yang juga menjabat sebagai Bupati Mamuju ini mengatakan, Partai Demokrat akan melakukan kampanye terbatas dalam bentuk "door to door"

Lebih jauh, Suhardi mengimbau kepada seluruh kader Partai Demokrat untuk menghindari konflik. “Lebih baik mengalah daripada terlibat pertikaian,” ujar Suhardi.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar Sulbar, Anwar Adnan Saleh yang dihubungi terpisah menyatakan Partai Golkar belum menentukan sikap terkait jadwal kampanye terbuka, pasca bentrokan kemarin.

Namun Anwar memastikan, Partai Golkar telah menginstruksikan kader dan massa pendukung untuk menghindari potensi konflik selama masa kampanye berlangsung.

Diberitakan sebelumnya, bentrokan yang pecah kemarin mengakibatkan empat orang mengalami luka-luka. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com