Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Dorong Ekonomi Kreatif HST, Bupati Aulia Resmikan Galeri Dekranasda

Kompas.com - 13/06/2024, 09:59 WIB
Inang Sh ,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) H Aulia Oktafiandi meresmikan Galeri Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) HST di Halaman Kantor Dinas Perdagangan HST, Rabu (12/6/2024).

Aulia berharap, galeri tersebut diharapkan dapat menjadi pusat ekonomi kreatif yang mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.

Galeri Dekranasda diharapkan menjadi ruang untuk belanja, menggerakan roda ekonomi, dan mempromosikan produk unggulan HST.

“Meskipun kesannya sederhana, mari kita lihat fungsi galeri ini agar menjadi tempat yang representatif untuk sama-sama belanja di Galeri Dekranasda HST,” tuturnya dalam siaran pers.

Aulia mengungkapkan, pembuatan galeri tersebut sesuai dengan dua misi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HST dalam menggerakkan ekonomi. 

Baca juga: Pembangunan Gedung Perpustakaan 3 Lantai Dimulai, Bupati HST: Semoga Tingkatkan Literasi

Pertama, mengajak masyarakat berwisata ke HST sehingga uang dari luar datang ke HST. Kedua, menggerakkan kegiatan yang mempunyai nilai tambah, yaitu ekonomi kreatif.

Aulia berharap, Galeri Dekranasda HST akan memiliki display dan produk unggulan HST yang makin banyak, tempat makin luas, dan orang makin banyak berbelanja.

Ia juga mengajak semua pihak memberikan dukungan, baik dari pemerintah daerah maupun instansi vertikal.

Dukungan itu bisa berupa memperkenalkan Galeri Dekranasda HST dan daerah-daerah wisata di HST ketika ada tamu dari kabupaten/kota lain.

“Mari kita dukung segala kegiatan ekonomi kreatif yang ada di HST. Mudah-mudahan Galeri Dekranasda HST bisa bermanfaat kepada para pengrajin kita,” tuturnya. 

Baca juga: HST Gelar Murakata Berselawat bersama Habib Syech, Bupati Aulia: Semoga Datangkan Berkah

Sementara itu, Ketua Dekranasda HST Cheri Bayuni Budjang mengaku bangga atas dukungan penuh dari Bupati HST dan semua pihak yang mewujudkan peresmian galeri itu.

“Kami sangat bersyukur atas dukungan dari Bapak Bupati yang selalu men-support para pengrajin di HST. Galeri ini menjadi wadah penting untuk memamerkan dan menjual hasil kerajinan lokal,” ujarnya.

Cheri menyebutkan, galeri tersebut akan memicu pemuda-pemudi di HST menjadi pengrajin-pengrajin baru

“Mudah-mudahan galeri ini bisa menjadi tempat para pengrajin, bisa lebih eksis menampilkan hasil kerajinan usaha mikro kecil menengah (UMKM) yang ada di HST,” tutur Bupati Aulia tersebut.

Adapun peresmian galeri ditandai dengan penandatangan prasasti oleh Bupati Aulia didampingi Wakil Bupati HST, Ketua Dekranasda, Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW), dan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) HST. Setelah peresmian, para pejabat tersebut turut meninjau galeri.

Peresmian galeri itu menandai komitmen Pemkab HST dalam mengembangkan ekonomi kreatif dan meningkatkan kesejahteraan para pengrajin lokal.

Baca juga: HST Gelar Murakata Berselawat bersama Habib Syech, Bupati Aulia: Semoga Datangkan Berkah

Galeri Dekranasda itu juga menjadi undangan bagi pihak mana pun untuk mendukung dengan membeli produk-produk yang dipamerkan sehingga roda ekonomi dapat terus berputar dan memberikan manfaat bagi masyarakat setempat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Terungkap, Temuan 9,5 Kg Sabu dan 9.000 Butir Pil Ekstasi di Bengkalis

Terungkap, Temuan 9,5 Kg Sabu dan 9.000 Butir Pil Ekstasi di Bengkalis

Regional
Tokoh Pendiri Provinsi Belitung Meninggal di Mekkah

Tokoh Pendiri Provinsi Belitung Meninggal di Mekkah

Regional
Pemprov Kepri: Calon Kepala Daerah Petahana Wajib Cuti 60 Hari

Pemprov Kepri: Calon Kepala Daerah Petahana Wajib Cuti 60 Hari

Regional
Polisi Bangka Barat Gagalkan Penyelundupan 4 Ton Timah Ilegal

Polisi Bangka Barat Gagalkan Penyelundupan 4 Ton Timah Ilegal

Regional
Sampah Menumpuk di Jalan, Bupati Pemalang Sebut Ada Pegawai DLH yang Lakukan Sabotase

Sampah Menumpuk di Jalan, Bupati Pemalang Sebut Ada Pegawai DLH yang Lakukan Sabotase

Regional
Terdesak Biaya Sekolah Anak, Pria 34 Tahun Maling di Rumah Tetangga

Terdesak Biaya Sekolah Anak, Pria 34 Tahun Maling di Rumah Tetangga

Regional
Melihat Pernikahan Adat Jawa di Candi Borobudur, Pengantin Dikirab Bregada Sebelum Ijab Kabul

Melihat Pernikahan Adat Jawa di Candi Borobudur, Pengantin Dikirab Bregada Sebelum Ijab Kabul

Regional
Gulo Puan, Kuliner Langka Kegemaran Bangsawan Palembang

Gulo Puan, Kuliner Langka Kegemaran Bangsawan Palembang

Regional
Pj Gubernur Banten Al Muktabar: Basis Satu Data Penting untuk Sukseskan Program Pemerintah

Pj Gubernur Banten Al Muktabar: Basis Satu Data Penting untuk Sukseskan Program Pemerintah

Regional
Kuras Sumur, Pria di Cilacap Tewas

Kuras Sumur, Pria di Cilacap Tewas

Regional
International Tour de Banyuwangi Kembali Digelar, Diikuti 20 Tim dari 9 Negara

International Tour de Banyuwangi Kembali Digelar, Diikuti 20 Tim dari 9 Negara

Regional
Tunggu Putusan Pengadilan, Pemkot Jambi Siapkan Anggaran untuk SDN 212

Tunggu Putusan Pengadilan, Pemkot Jambi Siapkan Anggaran untuk SDN 212

Regional
Putrinya Jatuh dari Lantai 3 Tempat Gim di Pontianak, Selamet: Saya Sudah Kayak Orang Gila...

Putrinya Jatuh dari Lantai 3 Tempat Gim di Pontianak, Selamet: Saya Sudah Kayak Orang Gila...

Regional
Cegah Jebol Berulang, Proyek Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Gunakan Struktur 'Retaining Wall'

Cegah Jebol Berulang, Proyek Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Gunakan Struktur "Retaining Wall"

Regional
Kronologi Anak Bunuh Ayah Kandung di Kebumen, Motifnya Sakit Hati

Kronologi Anak Bunuh Ayah Kandung di Kebumen, Motifnya Sakit Hati

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com