Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran Kilang Pertamina Balikpapan

Kompas.com - 25/05/2024, 16:07 WIB
Andi Hartik

Editor

BALIKPAPAN, KOMPAS.com - Kepolisian Resor Kota (Polresta) Balikpapan menyelidiki penyebab kebakaran yang terjadi di PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Unit Balikpapan pada Sabtu (25/5/2024) pagi.

Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Anton Firmanto mengatakan, tim dari Polresta Balikpapan sudah berada di lokasi kebakaran untuk melakukan olah TKP.

"Tim Indonesia Automatic Fingerprint Identification System (Inafis) kami sudah masuk ke dalam tempat kejadian perkara (TKP)," kata Anton dalam jumpa pers yang digelar di Kantor PT KPI RU V Balikpapan, Sabtu, seperti dikutip Antara.

Baca juga: Kebakaran di Kilang Pertamina Balikpapan Berhasil Dipadamkan

"Dalam kejadian kebakaran itu, mereka mencari tahu penyebabnya dengan mengumpulkan bukti-bukti di lapangan," imbuh Anton.

Pihaknya juga akan berkoordinasi dengan tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Jawa Timur untuk menyelidiki penyebab kebakaran tersebut.

"Insyaallah akan kami datangkan secepatnya untuk mencari tahu penyebab kebakaran itu," ujar Anton.

Baca juga: Kilang Pertamina di Balikapapan Terbakar, Asap Hitam Terlihat hingga Belasan Kilometer

Selain pihak kepolisian, tim dari PT Kilang Pertamina Internasional Unit Balikpapan juga turun ke lokasi untuk menginvestigasi peristiwa kebakaran tersebut.

"Jadi selain di bantu oleh pihak kepolisian, kami juga mengerahkan tim migas," kata General Manager Kilang Pertamina Internasional (KPI) Unit Balikpapan Arafat Bayu Nugroho.

Seperti diberitakan sebelumnya, Kilang Pertamina Indonesia (KPI) Unit Balikpapan di Jalan Yos Sudarso, Balikpapan Barat, terbakar pada Sabtu (25/5/2024).

Kebakaran terjadi pada pukul 05.06 Wita dan berhasil dipadamkan pada pukul 07.30 Wita.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Gibran Shalat Idul Adha di Balai Kota Solo, Sempat Serahkan Hewan Kurban

Gibran Shalat Idul Adha di Balai Kota Solo, Sempat Serahkan Hewan Kurban

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Regional
Menengok Al-Kahfi Somalangu Kebumen, Pesantren Tertua di Asia Tenggara

Menengok Al-Kahfi Somalangu Kebumen, Pesantren Tertua di Asia Tenggara

Regional
Berebut Nasi Ancakan Jelang Idul Adha, Dipercaya Membawa Berkah

Berebut Nasi Ancakan Jelang Idul Adha, Dipercaya Membawa Berkah

Regional
Kala Ketua KPU Khotbah soal Sifat Kebinatangan di Hadapan Jokowi

Kala Ketua KPU Khotbah soal Sifat Kebinatangan di Hadapan Jokowi

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Ditemani Menteri PUPR, Presiden Jokowi Tiba di Masjid Raya Baiturrahman Semarang

Ditemani Menteri PUPR, Presiden Jokowi Tiba di Masjid Raya Baiturrahman Semarang

Regional
Jokowi Shalat Id di Masjid Baiturrahman Semarang, Warga Datang Sebelum Subuh

Jokowi Shalat Id di Masjid Baiturrahman Semarang, Warga Datang Sebelum Subuh

Regional
3 Pria di Kupang Ditikam Saat Nobar Euro, Polisi Disiagakan Antisipasi Balas Dendam

3 Pria di Kupang Ditikam Saat Nobar Euro, Polisi Disiagakan Antisipasi Balas Dendam

Regional
Jokowi Berkurban Sapi Simental 1 Ton di Masjid Agung Solo

Jokowi Berkurban Sapi Simental 1 Ton di Masjid Agung Solo

Regional
Warna Air Danau Kelimutu Berubah, Apa Penyebabnya?

Warna Air Danau Kelimutu Berubah, Apa Penyebabnya?

Regional
Kedapatan Berjudi 'Online' Dalam Warung Kopi di Aceh, 20 Orang Ditangkap

Kedapatan Berjudi "Online" Dalam Warung Kopi di Aceh, 20 Orang Ditangkap

Regional
2 Jambret di Pekanbaru Ini Kerap 'Nyabu', Pelaku Tewaskan Penjual Sate

2 Jambret di Pekanbaru Ini Kerap "Nyabu", Pelaku Tewaskan Penjual Sate

Regional
Mengamuk di Kopitiam, Sapi Kurban Seruduk Pengunjung dan Pekerja

Mengamuk di Kopitiam, Sapi Kurban Seruduk Pengunjung dan Pekerja

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com