Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aksi "Koboi" Tewaskan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto, Keluarga Korban: Usut Tuntas

Kompas.com - 28/04/2024, 10:48 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Fajar Subekti (38), juru parkir Hotel Braga, Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, tewas ditembak seseorang.

Aksi "koboi" itu terjadi pada Sabtu (27/4/2024) sekitar pukul 03.45 WIB.

Terkait kejadian ini, keluarga korban meminta agar kasus diusut tuntas.

"Untuk pelaku saya minta diusut sampai tuntas. Termasuk pistolnya itu dari mana itu," ujar adik korban, Budi (32), dikutip dari Tribun Banyumas.

Baca juga: Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Pelaku ditangkap

Lokasi penangkapan pelaku penembakan juru parkir di salah satu penginapan di Karangwangkal, Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Sabtu (27/4/2024).KOMPAS.COM/FADLAN MUKHTAR ZAIN Lokasi penangkapan pelaku penembakan juru parkir di salah satu penginapan di Karangwangkal, Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Sabtu (27/4/2024).

Penembak juru parkir Hotel Braga telah ditangkap polisi pada Sabtu.

Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Kepolisian Resor Kota (Polresta) Banyumas Kompol Andryansyah Rithas Hasibuan mengatakan, penangkapan berlangsung di sebuah guest house di Purwokerto Utara.

Saat ini polisi masih memeriksa pelaku terkait dengan motif penembakan dan asal senjata api.

"Kami masih pengembangan, hari Senin kami sampaikan lebih lengkap," ucapnya, Sabtu.

Andryansyah menuturkan, pelaku merupakan pengunjung tempat hiburan di hotel itu.

Akibat tembakan tersebut, korban terluka di bagian dada.

"Dari pemeriksaan awal itu daerah sekitar dada. Untuk lengkapnya akan kita sampaikan selanjutnya," ungkapnya.

Korban sempat dibawa ke rumah sakit, tetapi tidak tertolong.

Baca juga: Penembak Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Ditangkap

Detik-detik penembakan juru parkir Hotel Braga


Detik-detik penembakan juru parkir Hotel Braga terekam kamera CCTV.

Dalam rekaman, pelaku yang bertopi hitam terlihat melepaskan tembakan dari jarak dekat ke arah tiga pria berbaju hitam di depannya.

Usai kejadian itu, tiga pria berbaju hitam menjauh dari pelaku. Hanya saja, korban terlihat memegang dadanya saat berjalan.

Korban sempat berhenti untuk melihat dadanya. Namun, karena pelaku kembali menodongkan senjata api, korban lari dan diikuti dua temannya.

Selepas penembakan, pelaku sempat menendang kursi yang tergeletak di sekitarnya. Sesudahnya, datang sejumlah orang untuk menenangkan pelaku.

Baca juga: Terekam CCTV, Begini Detik-detik Penembakan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Seorang Calon Jemaah Haji Mataram Batal Berangkat karena Hamil 2 Bulan

Seorang Calon Jemaah Haji Mataram Batal Berangkat karena Hamil 2 Bulan

Regional
Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Regional
Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Regional
Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Regional
Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Regional
Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Regional
Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

Regional
Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Regional
Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com