Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Silsilah RA Kartini, Pejuang Emansipasi yang Berdarah Biru

Kompas.com - 17/04/2024, 22:51 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Raden Ajeng Kartini atau RA Kartini merupakan salah satu pahlawan nasional dan pejuang emansipasi.

RA Kartini juga dikenal dengan kutipan “Habis Gelap Terbitlah Terang” yang merupakan buku kumpulan surat yang ditujukan kepada sahabatnya di Belanda, Stella Zeehandelaar.

Baca juga: Kontroversi RA Kartini

Semasa hidupnya, RA Kartini memang memiliki semangat dalam memperjuangkan kesetaraan hak wanita.

Hal ini menjadi alasan tiap tahun pada tanggal pada 21 April masyarakat Indonesia memperingati hari lahirnya sebagai Hari Kartini.

Baca juga: Silsilah RA Kartini dan Alasan yang Membuatnya Dipanggil “Ndoro” oleh Ibu Kandungnya

Raden Ajeng Kartini merupakan sosok berdarah biru yang lahir pada 21 April 1879 di Mayong, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.

Ia memiliki 11 bersaudara kandung dan tiri, yang semuanya datang dari sebuah keluarga priyayi atau bangsawan di Jepara.

Sebagai seorang putri yang lahir dari keluarga ningrat Jawa yang terpandang atau sering disebut priyayi, silsilah keluarga RA Kartini menjadi menarik untuk disimak.

Baca juga: Kenapa RA Kartini Menjadi Pahlawan Nasional?

Orang Tua RA Kartini

RA Kartini memiliki ayah yang bernama bernama Raden Mas Sosroningrat yang sempat menjabat sebagai wedana di Mayong, Jepara.

Ayahnya merupakan anak dari Pangeran Ario Tjondronegoro Hadiningrat IV, yang dahulu menjabat sebagai Bupati Demak di usianya yang cukup muda, yaitu 25 tahun.

Jika ditelusuri, garis keturunan sang ayah dapat dirunut hingga Hamengkubuwana VI, bahkan garis keturunannya bisa ditilik ke istana Kerajaan Majapahit.

Ibunya bernama M.A. Ngasirah yaitu putri dari Nyai Haji Siti Aminah dan Kyai Haji Madirono seorang guru agama di Teluk Awur, Jepara.

Meski sang ibu merupakan istri pertama dari Raden Mas Sosroningrat yang dinikahi pada 1872, namun statusnya adalah seorang selir (garwa ampil).

Istri utama (grawa padmi) Raden Mas Sosroningrat atau ibu tiri RA Kartini adalah Raden Ajeng Woerjan atau RA Moerjam, puteri Bupati Jepara yang dinikahinya pada 1875.

Hal ini terjadi karena untuk menjadi bupati pada saat itu, Raden Mas Sosroningrat harus memiliki istri seorang bangsawan.

Saudara Kandung dan Tiri RA Kartini

RA Kartini memiliki tujuh orang saudara kandung yang apabila disebut secara berurutan sesuai kelahirannya adalah:

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Regional
Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Regional
3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

Regional
Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Regional
Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Regional
Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Regional
Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Regional
Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Regional
Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Regional
Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Regional
Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Regional
Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Regional
Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Regional
Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Regional
Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com