Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Makanan Khas Cilacap, Ada yang Menggunakan Ikan Jahan

Kompas.com - 23/10/2023, 17:39 WIB
Dini Daniswari

Editor

KOMPAS.com - Bagi Anda yang tengah bertandang di Cilacap, Jawa Tengah, jangan lewatkan untuk mencicipi makanan khas Cilacap.

Ada beragam makanan khas Cilacap yang menggugah selera.

Beberapa makanan khas Cilacap juga menggunakan bahan baku dari sumber daya laut yang terdapat disekitar wilayah Cilacap.

Berikut ini adalah sejumlah makanan khas Cilacap.

Makanan Khas Cilacap

1. Brekecek Pathak Jahan

Brekecek Pathak Jahan adalah makanan khas Cilacap yang menggunakan bahan baku kepala ikan jahan. Pathak adalah kepala dan jahan adalah jenis ikan.

Kata brekecek berasal dari brek dan kecek, brek berarti dijatuhkan atau diletakkan. Sedangkan, kecek berarti dikecek atau dicampur.

Nama makanan khas tersebut juga terkait dengan cara masaknya, yaitu dengan meletakkan bahan dasarnya kemudian dicampur dengan bumbu khas.

Baca juga: Namanya Brekecek, Makanan Khas Cilacap

Bagian badan dan daging ikan diolah menjadi ikan asin yang bernama ikan asin jambal roti.

Brekecek Pathak Jahan dimasak dengan rempah-rempah seperti bawang merah,bawang putih, kunyit, cabai merah, jahe, lengkuas, daun salam, gula merah, serai, kemiri, kemangi, dan perasan jeruk nipis.

Brekecek Pathak Jahan paling nikmati dimakan dengan nasi putih hangat dan cah toge.

Brekecek Pathak Jahan telah resmi menjadi makanan khas Cilacap berdasarkan Surat Keputusan Bupati Cilacap Nomor 556/501/18/2014.

2. Tempe Deges

Tempe deges adalah sejenis tempe yang bahan bakunya menggunakan ampas tahu yang difermentasi.

Cara pengolahan tempe deges seperti mengeolah mendoan, tempe digoreng menggunakan tepung.

Rasa tempe deges mirip dengan mendoan namun warnanya hitam.

3. Sate Martawi

Sate Martawi adalah salah satu makanan khas Cilacap.banyumas.tribunnews.com/ Pingky Setiyo Anggraeni Sate Martawi adalah salah satu makanan khas Cilacap.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com