Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Bung Karno "Hadir" dalam Apel Siaga Pemenangan PDI-P di Jatidiri Semarang, Disaksikan 33.000 Kader

Kompas.com - 25/08/2023, 21:29 WIB
Titis Anis Fauziyah,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Pada gelaran perdana Apel Siaga Pemenangan Pileg dan Pilpres 2024, PDI Perjuangan (PDI-P) menghadirkan Bung Karno secara virtual dengan teknologi hologram, di GOR Jatidiri Semarang, Jumat (25/8/2023) malam.

Dalam video itu, Bung Karno terlihat menyerahkan tongkat kepemimpinan sebagai simbol amanat untuk meneruskan cita-cita proklamasi, guna memimpin pemenangan Pileg dan Pilpres pada Pemilu 2024.

Baca juga: Budiman Sudjatmiko Dipecat PDI-P Buntut Dukung Prabowo, FX Rudy: Ndak Kaget

"Saya adalah manusia biasa, saya tidak sempurna. sebagai manusia biasa, saya tidak luput dari kekurangan dan kesalahan dalam mengabdi kepada Tuhan, kepada tanah air, kepada bangsa. Itulah dedication of life-ku," ujar Proklamator Bangsa ini secara virtual.

Narasi pidato Bung Karno yang bertajuk Dedication of Life itu diambil dari Arsip Nasional RI. Sebanyak 33.000 ribu PDI-P hadir menyaksikan bapak proklamator kemerdekaan RI itu.

"Jiwa pengabdian inilah yang menjadi falsafah hidupku dan menjadi hidup dalam seluruh gerak hidupku. tanpa jiwa pengabdian ini saya bukan apa-apa. Akan tetapi dengan jiwa pengabdian ini, saya merasakan hidupku bahagia dan manfaat. Sukarno 10 September 1966," lanjut Sukarno.

Puluhan kader dari kepala daerah di Jateng, anggota DPRD Jateng, hingga anggota DPC PDI-P dari 35 kabupaten/kota terlihat menyimak pidato itu dengan seksama.

"Perjuangan dan pengabdian ini tidak berhenti sampe di sini. Saya titipkan tanah airku Indonesiaku seratus persen kepada pembangunan tanah air dan bangsa. Dan jikalau aku misalnya diberi dua hidup oleh tuhan. Dua hidup ini pun akan aku persembahkan kepada tanah air dan bangsa. Maka aku minta kepada kita sekalian marilah kita sekalian bersama-sama mengabdi kepada tanah air dan bangsa ini. Inilah amanatku kepada kalian. Terima kasih," pungkasnya.

Sebagai informasi, Apel yang mengusung tema "Nyalakan Api Semangat, Satu Barisan, Satu Komando" itu juga dihadiri Ketua Umum PDI-P Megawati Soekanorputri secara virtual, Ketua DPP Puan Maharani, dan jajaran DPP dan tim pemengan pemilu 2024.

Tak hanya itu. Hadir juga bakal calon presiden Ganjar Pranowo, serta Wali Kota Solo yang juga kader PDI-P Gibran Rakabuming Raka.

Baca juga: Soal Wacana Sandiaga-AHY, Pengamat: Exit Strategi PPP untuk Tinggalkan PDI-P

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menyoal Kasus Kematian Vina Cirebon 8 Tahun Lalu, dari Salah Tangkap hingga Teka-teki Orang Tua Buronan

Menyoal Kasus Kematian Vina Cirebon 8 Tahun Lalu, dari Salah Tangkap hingga Teka-teki Orang Tua Buronan

Regional
Ayah Perkosa Anak karena Istri Jadi TKW Kembali Terjadi di Mataram NTB

Ayah Perkosa Anak karena Istri Jadi TKW Kembali Terjadi di Mataram NTB

Regional
Aniaya dan Ancam Jual Istri, Pria di Kubu Raya Ini Ditangkap

Aniaya dan Ancam Jual Istri, Pria di Kubu Raya Ini Ditangkap

Regional
Tak Ada Kabar Sejak Minggu, Warga Lampung Ditemukan Tewas di Gorong-gorong Ungaran

Tak Ada Kabar Sejak Minggu, Warga Lampung Ditemukan Tewas di Gorong-gorong Ungaran

Regional
Petani di Daerah Lumbung Beras Sulsel Mulai Menggunakan Drone untuk Basmi Hama di Sawah

Petani di Daerah Lumbung Beras Sulsel Mulai Menggunakan Drone untuk Basmi Hama di Sawah

Regional
Soal 'Study Tour', ASITA Solo Sarankan Gunakan Armada Layak dan Biro Perjalanan Tersertifikasi

Soal "Study Tour", ASITA Solo Sarankan Gunakan Armada Layak dan Biro Perjalanan Tersertifikasi

Regional
Situs Web Pemkot Unggah Berita Wali Kota Semarang Maju Pilkada, Kominfo: Kena Retas

Situs Web Pemkot Unggah Berita Wali Kota Semarang Maju Pilkada, Kominfo: Kena Retas

Regional
Transparansi Berita Pencalonan Mbak Ita, Pemkot Semarang Lakukan Evaluasi hingga Investigasi

Transparansi Berita Pencalonan Mbak Ita, Pemkot Semarang Lakukan Evaluasi hingga Investigasi

Regional
Bupati Blora: Pembangunan Ruas Jalan Jepon-Bogorejo Senilai Rp 6,48 Miliar

Bupati Blora: Pembangunan Ruas Jalan Jepon-Bogorejo Senilai Rp 6,48 Miliar

Regional
Kecanduan Judi Slot, 2 Pemuda di Musi Rawas Gasak Kursi Taman

Kecanduan Judi Slot, 2 Pemuda di Musi Rawas Gasak Kursi Taman

Regional
Pj Gubernur Nana: Pemprov Jateng Berkomitmen Jadikan Rawa Pening Bermanfaat bagi Masyarakat

Pj Gubernur Nana: Pemprov Jateng Berkomitmen Jadikan Rawa Pening Bermanfaat bagi Masyarakat

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 22 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Regional
Kembalikan Formulir di PDI-P, 3 Pendaftar Penjaringan Pilkada Kabupaten Semarang Bertemu

Kembalikan Formulir di PDI-P, 3 Pendaftar Penjaringan Pilkada Kabupaten Semarang Bertemu

Regional
Sempat Tak Sadarkan Diri, Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur Sadar Usai Operasi Otak

Sempat Tak Sadarkan Diri, Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur Sadar Usai Operasi Otak

Regional
BMKG Prediksi Sumbar Hujan Lebat, Masyarakat Diimbau Perhatikan Peringatan Dini

BMKG Prediksi Sumbar Hujan Lebat, Masyarakat Diimbau Perhatikan Peringatan Dini

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com