Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

900 Aparat TNI-Polri Amankan Kunjungan Dubes Vatikan di Maybrat

Kompas.com - 29/06/2023, 08:53 WIB
Maichel,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SORONG,KOMPAS.com - Sebanyak 900 aparat TNI-Polri mengamankan kunjungan Duta Besar Vatikan untuk Indonesia Mgr. Piero Pioppo di Kampung Ayawasi Kabupaten Maybrat, Papua Barat Daya. 

Dubes vatikan tersebut tiba di Kabupaten Maybrat pada Rabu (28/6/2023). Kunjungan Dubes Vatikan di Maybrat untuk meresmikan Gereja Katolik Santo Yoseph Ayawasi.

Danrem 181/PVT Brigjen TNI Juniras Lumbantoruan mengatakan, persiapan pengamanan dari TNI Polri sudah disiapkan seminggu sebelum kedatangan Dubes Vatikan ke Kabupaten Maybrat.

Baca juga: Pengamanan MXGP Selaparang dan Rekayasa Lalu Lintas

"Sebelumnya kita sudah adakan rapat bersama Polri, pemerintah setempat guna menyiapkan pengamanan," jelas Juniras, Kamis (29/6/2023).

Dari 900 personel itu, 600 di antaranya merupakan prajurit TNI. Sementara 300 personel lainnya berasal dari kepolisian. 

"Sejak kedatangan Dubes Vatikan, situasi terpantau aman dan terkendali karena seluruh personel tersebar di setiap titik strategis," ujar dia.

Pada porsi pengamanan itu, kata dia, kepolisian lebih ditonjolkan. Sementara anggota TNI membantu pihak kepolisian supaya proses kunjungan Dubes Vatikan berjalan lancar, aman, dan kondusif.

"Kami lebih mengedepankan kepolisian pada posisi ini. Saya sektornya mungkin tidak terlihat, tetapi kami selalu ada," ungkap dia.

Selain pengamanan dari TNI Polri, masyarakat pun sebelumnya telah diajak untuk ikut terlibat dalam menjaga keamanan.

"Karena pengamanan seutuhnya dari masyarakat, sehingga dua hari sebelumnya kami sudah bertemu dengan masyarakat," ungkap Danrem.

Dia yakin bahwa sejak kedatangan Dubes Vatikan, Kabupaten Maybrat masih terbilang aman. Selain berjaga di lokasi yang telah ditentukan, petugas keamanan juga menjaga tempat penginapan Dubes Vatikan dan rombongan.

Kedatangan Duta Besar Vatikan Mgr. Piero Pioppo ke Kabupaten Maybrat didampingi Uskup Manokwari Sorong, Mgr. Hilarion Datus Lega dan Uskup Agung Pontianak Mgr. Agustinus Agus.

Lalu, ada pula Direktur Jenderal (Dirjen) Bimas Katolik Albertus Magnus Adiyarto Sumardjono, Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema, Wakapolda Papua Barat Brigjen Pol Petrus Patrige Rudolf Renwarin, Penjabat Bupati Maybrat Bernhard Eduard Rondonuwu, dan Bupati Asmat Elisa Kambu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Longsor Terjang Lebong Bengkulu, Jalur Lintas Putus, Satu Mobil Masuk Jurang

Longsor Terjang Lebong Bengkulu, Jalur Lintas Putus, Satu Mobil Masuk Jurang

Regional
Dikira Ikan, Pemancing di Kalsel Malah Temukan Mayat yang Tersangkut Mata Kail

Dikira Ikan, Pemancing di Kalsel Malah Temukan Mayat yang Tersangkut Mata Kail

Regional
Geger Penemuan Mayat Pria di Bogor, Tergeletak di Trotoar Dekat Simpang Sentul

Geger Penemuan Mayat Pria di Bogor, Tergeletak di Trotoar Dekat Simpang Sentul

Regional
Kronologi Penembakan di Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Diduga Tolak Bayar Parkir

Kronologi Penembakan di Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Diduga Tolak Bayar Parkir

Regional
Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Regional
Kepala Bayi Terpisah Saat Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Kepala Bayi Terpisah Saat Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Regional
Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Regional
Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Regional
Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Regional
Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Regional
WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

Regional
25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Regional
Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com