Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Status Internasional Bandara Hanandjoeddin Belitung Dicabut, Investor Dikhawatirkan Minggat

Kompas.com - 02/06/2023, 17:28 WIB
Heru Dahnur ,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

BELITUNG, KOMPAS.com - Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Suganda Pandapotan meminta dukungan Bappenas agar status internasional Bandara H.A.S. Hanandjoeddin, Belitung bisa dipertahankan.

Hal itu terkait dengan adanya perubahan status bandara yang sebelumnya internasional menjadi bandara domestik.

Permohonan itu disampaikan Suganda saat menghadiri Rapat Koordinasi Teknis Persiapan Penyelenggaraan ASEAN Blue Economy Forum-Geoventure di kantor Bupati Belitung, Jumat (2/6/2023).

Baca juga: Tinjau Lokasi Bandara Surabaya ll, Bupati Nagekeo: Ingin Difungsikan Kembali

"Kita berharap tetap jadi bandara internasional karena dampaknya sangat luas," ungkapnya pada perwakilan Bappenas yang diwakili Staf Ahli Bidang Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan, Vivi Yulaswati.

Dikatakan Suganda, status internasional bandara tidak hanya terkait pada tamu dari luar negeri yang berkunjung ke Pulau Belitung tetapi juga berdampak kepada investor yang telah menanamkan modal.

"Jadi banyak investor yang berdasar informasi bupati yang sudah menanyakan," ujar Suganda.

Menurut Suganda, jika status Bandara H.A.S. Hanandjoeddin menjadi bandara domestik, maka kemungkinan besar para investor tidak jadi menanamkan modal di Belitung. Bahkan, yang sekarang sudah menanamkan modal pun mungkin akan cabut dari Belitung.

"Ini yang kita harapkan ke depan dari Bappenas untuk (bandara) Hanandjoeddin itu tetap menjadi bandara internasional," ungkap Pj Gubernur Babel.

Menurutnya, untuk jalur penerbangan ke luar negeri akan menyusul, namun untuk status internasionalnya diharapkan tidak dicabut.

Baca juga: 2 Pria Ini Bawa Ribuan Ekstasi dan Sabu Dalam Korset, Ditangkap di Bandara Supadio Pontianak

Sebelumnya, Pj Gubernur Suganda telah bertemu dengan Menteri Perhubungan RI namun belum ada informasi lebih lanjut terkait status bandara.

"Belitung ini selalu menerima tamu-tamu internasional tetapi bandara kita mau diusulkan domestik padahal statusnya internasional, tolong dibantu," harap Suganda.

Sementara Vivi dari Bappenas menyatakan aspirasi terkait bandara bakal disampaikan pada direktorat Bappenas.

Perubahan status bandara Hanandjoeddin terjadi sejak beberapa tahun lalu karena jumlah kunjungan mancanegara dan penerbangan internasional yang tidak terealisasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sepasang Kekasih Gadaikan Motor Rental, Uangnya untuk Modal Usaha Jualan Kalender

Sepasang Kekasih Gadaikan Motor Rental, Uangnya untuk Modal Usaha Jualan Kalender

Regional
Mobil yang Terbakar hingga Merembet ke Rumah Warga di Banyumas Diduga Bawa BBM, Sopirnya Kabur

Mobil yang Terbakar hingga Merembet ke Rumah Warga di Banyumas Diduga Bawa BBM, Sopirnya Kabur

Regional
Permudah Koordinasi Bencana, Gubernur Sumbar Berkantor di Bukittinggi

Permudah Koordinasi Bencana, Gubernur Sumbar Berkantor di Bukittinggi

Regional
9 Nama Lain Bakwan di Berbagai Daerah, Ada Bala-bala dan Ote-ote

9 Nama Lain Bakwan di Berbagai Daerah, Ada Bala-bala dan Ote-ote

Regional
Polisi Usut Dugaan Pelecehan Seksual oleh Pembina Pramuka di Palembang

Polisi Usut Dugaan Pelecehan Seksual oleh Pembina Pramuka di Palembang

Regional
Aksi Nekat Pria di Konawe, Terobos Paspampres hingga Bikin Jokowi Nyaris Terjatuh

Aksi Nekat Pria di Konawe, Terobos Paspampres hingga Bikin Jokowi Nyaris Terjatuh

Regional
Banjir Bandang Lembah Anai, 'Excavator' Terguling, 4 Pemandian Hancur

Banjir Bandang Lembah Anai, "Excavator" Terguling, 4 Pemandian Hancur

Regional
Marah Divideokan dan Ancam Tembak, Pria di Riau Ditangkap Polisi

Marah Divideokan dan Ancam Tembak, Pria di Riau Ditangkap Polisi

Regional
Putusnya Jalan Padang-Pekanbaru Buat Penjual Kue Khas Tak Bisa Jualan

Putusnya Jalan Padang-Pekanbaru Buat Penjual Kue Khas Tak Bisa Jualan

Regional
Sebuah Mobil Terbakar di Jalan Raya Tambak Banyumas, Apinya Merembet ke Rumah Warga

Sebuah Mobil Terbakar di Jalan Raya Tambak Banyumas, Apinya Merembet ke Rumah Warga

Regional
Unggah Video 'Nyabu' dan Sebut Kebal Hukum, 'Bang Jago' di Lampung Dicari Polisi

Unggah Video "Nyabu" dan Sebut Kebal Hukum, "Bang Jago" di Lampung Dicari Polisi

Regional
Tetapkan Jatuh Tempo PBB-P2 pada 31 Oktober, Pemkot Pematangsiantar Ajak Masyarakat Bayar

Tetapkan Jatuh Tempo PBB-P2 pada 31 Oktober, Pemkot Pematangsiantar Ajak Masyarakat Bayar

Kilas Daerah
KPU Sikka: Syarat Paslon yang Maju Pilkada Lewat Jalur Parpol Minimal Ada 7 Kursi DPRD

KPU Sikka: Syarat Paslon yang Maju Pilkada Lewat Jalur Parpol Minimal Ada 7 Kursi DPRD

Regional
3 Alat Musik Kalimantan Barat, Salah Satunya Sape

3 Alat Musik Kalimantan Barat, Salah Satunya Sape

Regional
Serap Jagung Petani di Sumbawa Sesuai Ketentuan Harga, Bulog Siapkan 3 Gudang

Serap Jagung Petani di Sumbawa Sesuai Ketentuan Harga, Bulog Siapkan 3 Gudang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com