Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belum Ada Rekomendasi DPP, Berkas Pendaftaran Bacaleg PPP dan Demokrat Brebes Dikembalikan KPU

Kompas.com - 13/05/2023, 00:00 WIB
Tresno Setiadi,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

BREBES, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Brebes, Jawa Tengah, mengembalikan berkas pendaftaran bakal calon legislatif (bacaleg) dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Demokrat, Jumat (12/5/2023).

Pengembalian dilakukan karena berkas pendaftaran bacaleg kedua partai dinyatakan belum lengkap. Termasuk di antaranya belum ada surat rekomendasi dari pengurus partai di tingkat pusat.

Di hari ke-12 dibukanya pendaftaran, Jumat (12/5/2023), KPU Brebes menerima berkas dari tiga Parpol. Selain dari PPP dan Partai Demokrat, ada juga dari Partai Amanat Nasional (PAN).

Baca juga: PKS Daftarkan 48 Persen Bacaleg Perempuan ke KPU Jombang, Usung 9 Sosok Millennial

Selanjutnya KPU melakukan pemeriksaan kelengkapan berkas para bacaleg tiga partai itu. Hasilnya, hanya PAN yang dianggap telah lengkap dalam pendaftaran hari itu.

Ketua KPU Brebes, Muamar Riza Pahlevi mengungkap, berkas pendaftaran bacaleg Partai Demokrat dan PPP harus dikembalikan karena belum sepenuhnya lengkap.

"Setelah dilakukan pemeriksaan, hanya PAN yang sudah lengkap. Berkas dari Partai Demokrat dan PPP terpaksa kami kembalikan karena masih ada beberapa kekurangan," kata Riza kepada wartawan, di Kantor KPU Brebes, Jumat (12/5/2023).

Selain rekomendasi DPP, ada pula dokumen lain seperti surat keterangan dari Pengadilan Negeri dan surat keterangan kesehatan yang belum lengkap.

"Sebagian besar bacaleg itu belum melengkapi dokumen seperti suket (surat keterangan) sehat dan dari pengadilan. Kemudian soal rekomendasi dari Parpol itu," kata Riza.

Dia mengatakan  KPU memberi waktu hingga Minggu (14/5/2023) pukul 23.59 WIB untuk kedua Parpol melengkapi dokumen yang disyaratkan.

Sekretaris DPD Partai Demokrat Kabupaten Brebes, Torikhin mengakui masih ada berkas yang belum dilengkapi. Dia mengatakan pihaknya akan segera menindaklanjuti agar semua berkas bisa lengkap. Termasuk, surat rekomendasi dari DPP Partai Demokrat.

"Di antaranya kami kurang surat rekomendasi dari DPP. Besok Sabtu akan meminta DPP membuat rekom," kata Torikhin, saat dikonfirmasi wartawan.

Hal senada juga disampaikan oleh Ketua DPC PPP Brebes, Muhamad Sidqi. Dia juga mengakui masih ada dokumen yang belum lengkap.

"Di waktu yang tersisa kami akan memenuhi semua dokumen yang dibutuhkan KPU. Salah satunya adalah surat keterangan sehat dan termasuk rekomendasi. Rekomendasi sampai sekarang belum turun dan sedang diusahakan," ujar Sidqi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Banjir dan Longsor Kembali Terjang Luwu, 3 Kali dalam Bulan Ini

Banjir dan Longsor Kembali Terjang Luwu, 3 Kali dalam Bulan Ini

Regional
4 Wanita yang Viral Merokok dan Minum Miras di Mapolres Sikka NTT Minta Maaf

4 Wanita yang Viral Merokok dan Minum Miras di Mapolres Sikka NTT Minta Maaf

Regional
Komunitas Lintas Agama di Jateng Rayakan Waisak di Vihara Tanah Putih Semarang

Komunitas Lintas Agama di Jateng Rayakan Waisak di Vihara Tanah Putih Semarang

Regional
Keluarga Pegi DPO Kasus Pembunuhan Vina Cirebon, Ibu Jadi ART, Ayah Kuli Bangunan di Bandung

Keluarga Pegi DPO Kasus Pembunuhan Vina Cirebon, Ibu Jadi ART, Ayah Kuli Bangunan di Bandung

Regional
Air Danau Kelimutu Ende Berubah Warna, Ini Penjelasan Badan Geologi

Air Danau Kelimutu Ende Berubah Warna, Ini Penjelasan Badan Geologi

Regional
Mobil Travel Terjun ke Sungai di Musi Rawas, 4 Korban Tewas

Mobil Travel Terjun ke Sungai di Musi Rawas, 4 Korban Tewas

Regional
Laga Final Persib Vs Madura, Polisi Pertebal Pengamanan

Laga Final Persib Vs Madura, Polisi Pertebal Pengamanan

Regional
Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Regional
Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Regional
Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Regional
Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Regional
Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Regional
Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Regional
Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com