Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terima Aduan Warga, Ganjar Cek Langsung Jalan Rusak di Cilacap

Kompas.com - 12/05/2023, 13:48 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

CILACAP, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengecek langsung jalan rusak di Desa Bulupayung, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap, Jumat (12/5/2023).

Hal itu dilakukan di sela kunjungan kerja karena ada aduan warga setempat melalui kanal LaporGub, yang mengeluhkan kerusakan jalan di desanya.

Berbagai keluhan langsung disampaikan warga saat mengetahui kedatangan orang nomor 1 di Jateng ini. Ganjar menjawab satu per satu keluhan warga.

Baca juga: Cerita Bambang Ditawari Jadi Bacaleg Usai Viral Cor Jalan Rusak Pakai Uang Pribadi

Namun setelah dicek, jalan tersebut bukan merupakan jalan provinsi yang menjadi kewenangan gubernur, melainkan jalan desa.

Ganjar lantas memanggil Kepala Desa Bulupayung, Ripan. Ripan menjelaskan, telah mengalokasikan anggaran untuk perbaikan Jalan Kamboja.

"Sudah kami anggarkan Pak Rp 80 juta, tapi baru bisa dikerjakan bulan Juni nanti," kata Ripan kepada Ganjar.

Ripan mengatakan, perbaikan akan menggunakan dana desa. Namun karena proses administrasi, maka perbaikan baru bisa dilakukan bulan Juni.

Merespons jawaban kades, Ganjar meminta agar perbaikan jalan tersebut dapat dipercepat.

"Kiye dirungakna (ini didengarkan), Pak Kades wis ngomong arep didandani (sudah menyampaikan akan diperbaiki) bulan Juni," kata Ganjar kepada para warga.

"Bisa dipercepat enggak Pak, Mei ini dikerjakan. Nanti urusan administrasinya biar dibantu Bu Bupati," lanjut Ganjar.

Ganjar juga menyarankan pemerintah desa agar memasang tulisan atau pengumunan rencana perbaikan jalan tersebut, sehingga warga tidak bertanya-tanya.

Ganjar mengatakan, sengaja datang ke desa tersebut untuk menindaklanjuti laporan jalan rusak warga. Namun jalan yang dilaporkan merupakan jalan desa.

"Pak Kades sudah menjelaskan, sudah disiapkan pembangunannya pada bulan Juni, karena sesuai penggunaan, dana desa itu memang bertahap," jelas Ganjar.

Baca juga: Ganjar Effect Disebut Bisa Dongkrak Perolehan Kursi PDI-P di Purworejo

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Jadi Jemaah Haji Termuda di Semarang, Halima Ngaku Sudah Nabung sejak TK

Cerita Jadi Jemaah Haji Termuda di Semarang, Halima Ngaku Sudah Nabung sejak TK

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Mantan Bos PSIS dan Ketua Citarum Jogging Club Kompak Dukung Mbak Ita Maju di Pilwalkot Semarang 2024

Mantan Bos PSIS dan Ketua Citarum Jogging Club Kompak Dukung Mbak Ita Maju di Pilwalkot Semarang 2024

Regional
Begini Kondisi Anak yang Diracuni Ibu Tiri di Rokan Hilir

Begini Kondisi Anak yang Diracuni Ibu Tiri di Rokan Hilir

Regional
Demi Curi Mobil, Sindikat Ini Beli GPS Rp 1,2 Juta Tiap Beraksi

Demi Curi Mobil, Sindikat Ini Beli GPS Rp 1,2 Juta Tiap Beraksi

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Banjir Bandang Rendam Ratusan Rumah di Melawi Kalbar, Jembatan Putus

Banjir Bandang Rendam Ratusan Rumah di Melawi Kalbar, Jembatan Putus

Regional
Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Regional
Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Regional
Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Regional
Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Regional
Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Regional
Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Regional
Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Regional
Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com