Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selesai Renovasi Akhir 2022 dengan Dana Rp 500 Juta, Atap Gedung Korpri Tuban Ambruk, Polisi Turun Tangan

Kompas.com - 11/05/2023, 15:45 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Atap gedung Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Kabupaten Tuban, Jawa Timur yang berada di Kompleks Pendopo Kridho Manunggal Tuban ambruk pada Selasa (9/5/2023) sekitar pukul 21.0) WIB.

Selain atap, ada sebagian dinding bangunan yang ikut rusak.

Renovasi gedung milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban ini dibiayai dengan menggunakan anggaran P-APBD tahun 2022.

"Renovasi dilakukan Oktober tahun lalu, untuk anggaran kami belum mendapatkan info," jelas Kepala Bidang (Kabid) Komunikasi dan Informasi Publik Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfotiksan) Kabupaten Tuban.

Baca juga: Baru Direnovasi Tahun Lalu, Atap Gedung Korpri Tuban Ambruk

Namun berdasarkan laman lpse.tubankab.go.id, total anggaran pagu perbaikan bangunan gedung permanen tempat pertemuan di Jalan RM Suryo, Nomor 3, Tuban tercatat Rp 558.236.590.

Pemenang tender untuk perbaikan gedung tersebut adalah PT Turangga Jaya Sakti yang beralamat di Desa Sambonggede, Kecamatan Merakurak, Tuban.

Agus menyebut gedung yang ambruk saat ini masih dalam masa pemeliharaan setelah direnovasi pada akhir tahun 2022.

Terkait penyebab ambruknya atap gedung Korpri, pihaknya masih menunggu hasil pemeriksaan tim teknis yang saat ini sedang ada di lapangan.

"Kita masih menunggu tim teknis melakukan pemeriksaan di lapangan," imbuhnya.

Baca juga: Viral Video Seserahan Pernikahan bak Sultan di Tuban, Ada Mobil Brio dan Sapi

Polisi turun tangan

Satreskrim Polres Tuban menyelidiki kasus ambruknya Gedung Korpri di kawasan Pendopo Kridha Manunggal Tuban.

Polisi yang datang ke lokasi langsung melakukan pengamatan atas runtuhnya material gedung, termasuk berkoordinasi dengan dinas terkait.

"Kita cek atas bangunan atap yang runtuh, tidak ada korban jiwa," kata Kasat Reskrim Polres Tuban, AKP M Gananta kepada wartawan di lokasi, Rabu (10/5/2023).

Ia menjelaskan, gedung yang baru selesai diperbaiki masih dalam masa pemeliharaan.

Baca juga: Ingin Jenguk Kades yang Ditahan, Warga Desa Bunut Geruduk Lapas Tuban

Pihaknya masih menunggu hasil dari tim internal pemkab terlebih dulu. Setelah hasil keluar, maka baru bisa ditindaklanjuti.

"Kita masih tunggu kajian dari tim teknis internal pemkab dulu, atas ambruknya gedung," pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten, Agung Supriyadi, menyatakan, perbaikan gedung tersebut masih masa pemeliharaan.

Sehingga rekanan yang mengerjakan harus bertanggung jawab.

"Penyebabnya belum diketahui, akan dikaji tim teknis, juga inspektorat. Tidak ada korban jiwa," pungkasnya.

SUMBER: KOMPAS.com (Penulis: Hamim | Editor : Pythag Kurniati), TribunJatim.com

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pilkada Bangka Belitung, PDI-P Survei Elektabilitas Ketua Gerindra

Pilkada Bangka Belitung, PDI-P Survei Elektabilitas Ketua Gerindra

Regional
Warga Sukabumi Lihat Jejak Kaki di Kebun, Khawatir Milik Macan Tutul

Warga Sukabumi Lihat Jejak Kaki di Kebun, Khawatir Milik Macan Tutul

Regional
Kapal Karam Dihantam Badai, 9 Awak Berenang dalam Gelap

Kapal Karam Dihantam Badai, 9 Awak Berenang dalam Gelap

Regional
Longsor di Distrik Minyambouw Papua Barat, 1 Keluarga Tertimbun

Longsor di Distrik Minyambouw Papua Barat, 1 Keluarga Tertimbun

Regional
Mengenal Kawah Nirwana Suoh Lampung Barat yang Terbangun Setelah 91 Tahun

Mengenal Kawah Nirwana Suoh Lampung Barat yang Terbangun Setelah 91 Tahun

Regional
'Ball' Pakaian dan Sepatu Bekas Impor Diamankan di Perairan Nunukan

"Ball" Pakaian dan Sepatu Bekas Impor Diamankan di Perairan Nunukan

Regional
Wapres Ma'ruf Amin ke Bangka, 1.075 Personel Pengamanan Disiagakan

Wapres Ma'ruf Amin ke Bangka, 1.075 Personel Pengamanan Disiagakan

Regional
Pelantikan Pengurus Pusat, GP Ansor Usung Transisi Energi dan Ekonomi Digital

Pelantikan Pengurus Pusat, GP Ansor Usung Transisi Energi dan Ekonomi Digital

Regional
Longsor Saat Ibadah Minggu di Distrik Minyambouw, 4 Warga Tertimbun

Longsor Saat Ibadah Minggu di Distrik Minyambouw, 4 Warga Tertimbun

Regional
Kakak Vina Bingung dengan Pernyataan Polisi yang Hapus 2 Nama Pelaku dalam DPO

Kakak Vina Bingung dengan Pernyataan Polisi yang Hapus 2 Nama Pelaku dalam DPO

Regional
Optimalisasi Lahan Rawa Seluas 98.400 Hektare, Pemprov Sumsel Optimistis Target Produksi 3,1 Ton GKG Tercapai

Optimalisasi Lahan Rawa Seluas 98.400 Hektare, Pemprov Sumsel Optimistis Target Produksi 3,1 Ton GKG Tercapai

Regional
Sapi Terperosok ke dalam 'Septic Tank', Damkar di Ngawi Turun Tangan

Sapi Terperosok ke dalam "Septic Tank", Damkar di Ngawi Turun Tangan

Regional
Jelang Idul Adha 2024, Sapi di Kota Malang Diberi Jamu

Jelang Idul Adha 2024, Sapi di Kota Malang Diberi Jamu

Regional
Pembunuh Gajah Ditangkap di Aceh Utara, Gading Disita di Aceh Barat

Pembunuh Gajah Ditangkap di Aceh Utara, Gading Disita di Aceh Barat

Regional
Disebut Tewas Kecelakaan, Hansip di Kuningan Ternyata Jadi Korban Pembunuhan, Sang Istri Terlibat

Disebut Tewas Kecelakaan, Hansip di Kuningan Ternyata Jadi Korban Pembunuhan, Sang Istri Terlibat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com