Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penumpang Diminta Turun Turun Paksa, Taksi Online dan Pangkalan di Batam Nyaris Ricuh

Kompas.com - 11/04/2023, 23:05 WIB
Hadi Maulana,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com - Peseteruan antara sopir taksi pangkalan di Pelabuhan Domestik Telaga Punggur, Batam, Kepulauan Riau, dengan taksi online kembali memanas.

Hal terjadi ini setelah sejumlah taksi konvensional memberhentikan salah satu taksi online yang sedang membawa penumpang dari kawasan Kampung Tua Telaga Punggur, Nongsa, Kota Batam, Kepulauan Riau.

Sopir taksi itu juga memaksa agar penumpang yang ada dalam taksi online untuk keluar dan membatalkan pesan aplikasinya tersebut.

"Gara-gara itulah driver taksi online tersebut tidak terima dan sempat adu jotos, kejadian Minggu (9/4/2023) sore kemarin," kata Kapolsek Nongsa Kompol Fian Agung Wibowo kepada Kompas.com melalui telepon, Selasa (11/4/2023).

Baca juga: Ada Tudingan Curi Penumpang, Sopir Taksi Konvensional dan Taksi Online di Batam Ricuh

Fian mengaku, tidak beberapa lama, sejumlah driver taksi online lainnya langsung menggeruduk Pelabuhan Domestik Telaga Punggur.

"Ini mungkin aksi solidaritas mereka para driver taksi online, mereka hanya ingin tahu siapa orang yang berani menyetop dan menurunkan paksa penumpang yang sudah dibawa driver taksi online tersebut, tapi semua sudah kondusif," ungkap Fian.

Diakui Fian yang dilakukan taksi pangkalan terbilang salah. Pasalnya, telah terjadi kesepakatan, dan para driver online bisa lakukan penjemputan di kawasan Kampung Tua.

"Makanya teman-teman taksi online kesal, kenapa teman mereka dipersekusi seperti ini, kan sudah ada perjanjian sebelumnya," terang Fian.

Baca juga: Kisah Begal Taksi Online di Purworejo, Minta Maaf kepada Korban, Tak Jadi Bawa Kabur Mobil

Kendati demikian, Fian mengaku sejauh ini kondisi di kawasan wilayah hukumnya sudah kembali kondusif.

"Saya akui kemarin memang sempat memanas, namun Senin (10/4/2023) kemarin kedua belah pihak sudah bertemu dan kembali mematuhi perjanjian yang telah disepakati," ungkap Fian.

"Bahkan hari ini suasana di Pelabuhan Dpmestik Telaga Punggur sudah benar-benar kondusif, teman-teman taksi online juga sudah tidak merasa keberatan lagi dengan kesepatan kemarin," terang Fian.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pembunuhan Pria di Jatibarang Semarang, 1 Ditangkap, 2 Masih Buron

Pembunuhan Pria di Jatibarang Semarang, 1 Ditangkap, 2 Masih Buron

Regional
Saat Jokowi Makan Malam di Mie Gacoan Mataram, Warga dan 'Driver' Ojek Rebutan Foto

Saat Jokowi Makan Malam di Mie Gacoan Mataram, Warga dan "Driver" Ojek Rebutan Foto

Regional
Ayah di Pangkep Cabuli Anak Tirinya Selama 7 Tahun sampai Hamil

Ayah di Pangkep Cabuli Anak Tirinya Selama 7 Tahun sampai Hamil

Regional
Bukan Berdemo, Ribuan Buruh di Salatiga 'Long March' Ikuti Jalan Santai

Bukan Berdemo, Ribuan Buruh di Salatiga "Long March" Ikuti Jalan Santai

Regional
Komplotan Perdagangan Senjata Api Ilegal Ditangkap di Riau

Komplotan Perdagangan Senjata Api Ilegal Ditangkap di Riau

Regional
Pendaki Meninggal di Gunung Ciremai Diduga Kelelahan

Pendaki Meninggal di Gunung Ciremai Diduga Kelelahan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Regional
Presiden Jokowi Gowes dan Sapa Warga di Mataram, Didampingi Mentan Amran

Presiden Jokowi Gowes dan Sapa Warga di Mataram, Didampingi Mentan Amran

Regional
Kronologi Pria di NTT Diduga Setubuhi Putri Kandungnya hingga Melahirkan Dua Orang Anak

Kronologi Pria di NTT Diduga Setubuhi Putri Kandungnya hingga Melahirkan Dua Orang Anak

Regional
Menilik Produksi Ikan Panggang di Demak, Sulap Limbah Pabrik Jadi Rupiah

Menilik Produksi Ikan Panggang di Demak, Sulap Limbah Pabrik Jadi Rupiah

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Bawa Ganja 141 Kilogram Ganja, Oknum Polisi di Padang Panjang Ditangkap, Dikendalikan dari Lapas

Bawa Ganja 141 Kilogram Ganja, Oknum Polisi di Padang Panjang Ditangkap, Dikendalikan dari Lapas

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com