Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kondisi 5 Penumpang Selamat dalam Kecelakaan Maut di Tol Karanganyar, Alami Luka-luka hingga Jalani Perawatan di Rumah Sakit

Kompas.com - 26/02/2023, 17:07 WIB
Riska Farasonalia

Editor

KOMPAS.com - Mobil yang membawa rombongan anggota keluarga tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Magelang, Jawa Tengah mengalami kecelakaan di Tol Karanganyar pada Sabtu (25/2/2023) sekira pukul 03.05 WIB.

Mobil Toyota Innova yang membawa sembilan orang yaitu sopir dan delapan penumpang itu menabrak bagian belakang sebuah truk tronton yang sedang melaju di jalur yang sama.

Insiden yang terjadi di Tol Karanganyar ini pun mengakibatkan empat penumpang mobil meninggal dunia dan lima penumpang luka-luka.

Dari empat korban meninggal, tiga diantaranya meninggal di tempat kejadian perkara (TKP) dan satu korban lagi sempat mendapat perawatan di RS Dr Moewardi Surakarta, namun nyawanya tidak tertolong.

Sementara, sopir dan para penumpang yang selamat masih menjalani perawatan di RS Dr Moewardi, Solo karena mengalami luka-luka.

Baca juga: Kronologi Kecelakaan Maut di Tol Karanganyar yang Tewaskan 4 Anggota Keluarga Tokoh NU Magelang

5 orang selamat, 4 korban meninggal

Mengutip dari TribunJateng, Wakapolres Karanganyar, Kompol Purbo Adjar Waskito mengatakan, kecelakaan tersebut mengakibatkan empat penumpang di dalam mobil meninggal dunia.

Adapun tiga di antaranya meninggal di tempat dan satu lainnya meninggal di rumah sakit.

"4 orang meninggal dunia, 5 orang menjalani perawatan di Rumah Sakit Moewardi Solo," ungkap dia.

Kompol Purbo menjelaskan, korban kecelakaan tersebut merupakan rombongan tokoh Nahdlatul Ulama (NU) yang berasal dari Desa Girirejo, Kecamatan Tegalrejo, Kabupaten Magelang.

Saat itu, mereka sedang dalam perjalanan pulang dari pengajian yang digelar di Tulungagung, Jawa Timur.

"Mereka warga Magelang perjalanan dari Tulungagung, mengikuti pengajian di Tulungagung," jelas dia.

Kronologi kecelakaan

Insiden di Tol Karanganyar tersebut melibatkan mobil Toyota Innova bernomor polisi AA 9330 FK dan truk Hino tronton bernomor polisi E 9342 AD.

Peristiwa itu terjadi di Km 512.800 B atau tepatnya berada di Dusun Karangturi, Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar.

Mobil Toyota Innova yang membawa sembilan penumpang menabrak bagian belakang truk tronton yang sedang melaju di jalur yang sama.

Saat itu, rombongan mobil Toyota Innova sedang dalam perjalanan pulang selepas mengikuti pengajian yang digelar di Tulungagung, Jawa Timur.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tiga Kader PDI-P Ambil Formulir Pendaftaran Cabup Sukoharjo, Ada Etik Suryani, Agus Santoso, dan Danur Sri Wardana

Tiga Kader PDI-P Ambil Formulir Pendaftaran Cabup Sukoharjo, Ada Etik Suryani, Agus Santoso, dan Danur Sri Wardana

Regional
Kronologi Kaburnya Tahanan Lapas Klaten

Kronologi Kaburnya Tahanan Lapas Klaten

Regional
Pilkada Banyumas, PDI-P Buka Pintu Koalisi dengan Partai Lain

Pilkada Banyumas, PDI-P Buka Pintu Koalisi dengan Partai Lain

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pensiunan PNS Tiba-tiba Jadi WN Malaysia | Kerangka Manusia Berpeci di Gunung Slamet

[POPULER NUSANTARA] Pensiunan PNS Tiba-tiba Jadi WN Malaysia | Kerangka Manusia Berpeci di Gunung Slamet

Regional
Polisi Masih Buru Pembuang Bayi dalam Ember di Semarang

Polisi Masih Buru Pembuang Bayi dalam Ember di Semarang

Regional
Penuturan Eks Anggota OPM yang Kembali ke NKRI: Ingin Perbaiki Keluarga dan Kehidupan

Penuturan Eks Anggota OPM yang Kembali ke NKRI: Ingin Perbaiki Keluarga dan Kehidupan

Regional
Oknum HRD di Halmahera Selatan Diduga Pakai Data 45 Karyawan untuk Pinjol

Oknum HRD di Halmahera Selatan Diduga Pakai Data 45 Karyawan untuk Pinjol

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Ketum GP Ansor Gus Addin Sebut Haerul Amri Aktivis Sejati NU

Ketum GP Ansor Gus Addin Sebut Haerul Amri Aktivis Sejati NU

Regional
Polisi Buru Selebgram soal Arisan Bodong di Bengkulu, Kerugian Rp 2 Miliar

Polisi Buru Selebgram soal Arisan Bodong di Bengkulu, Kerugian Rp 2 Miliar

Regional
Hadi Santoso Gantikan Quatly Abdulkadir Alkatiri Jadi Wakil Ketua DPRD Jateng

Hadi Santoso Gantikan Quatly Abdulkadir Alkatiri Jadi Wakil Ketua DPRD Jateng

Regional
Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Regional
Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com