Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hendak Menyalip, Pengendara Motor di Lombok Barat Tewas Tergilas Bus

Kompas.com - 17/02/2023, 07:55 WIB
Idham Khalid,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

LOMBOK BARAT, KOMPAS.com - Sebuah bus pariwisata dan sepeda motor terlibat kecelakaan di Jalan Raya Sekotong, Desa Sekotong Barat, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB), Kamis (16/2/2023).

Akibat peristiwa itu, penumpang Honda Vario berinisial G (17), tewas di lokasi kejadian. Sementara pengendara motor berinisial N (29), terluka dan dirawat di RSUD Gerung.

Baca juga: Truk Bermuatan Aspal Curah Terguling di Gerung Lombok Barat, Sopir Diduga Mengantuk

Kasat Lantas Lombok Barat AKP Agus Rachman mengatakan, pengendara dan penumpang motor itu merupakan warga Kota Mataram.

Menurutnya, kecelakaan lalu lintas itu terjadi ketika Honda Vario yang ditumpangi korban dan bus pariwisata datang searah dari barat ke timur.

“Saat memasuki tempat kejadian perkara (TKP), sepeda motor menyalip bus pariwisata, sedangkan dari arah berlawanan datang sepeda motor yang tidak diketahui identitasnya,” kata Agus lewat keterangan tertulis, Kamis (17/2/2023).


Agus menerangkan, pengendara motor itu berusaha menghindari sepeda motor di depannya. Namun, pengendara motor itu terpeleset ke kiri dan membentur bus pariwisata.

Pengemudi dan penumpang motor itu pun terjatuh, sementara Honda Vario yang mereka tumpangi terseret beberapa meter ke depan.

“Sedangkan pengendara dan penumpang sepeda motor Vario tersebut juga terlempar beberapa meter ke depan. Namun bagian kepala penumpang tergilas oleh bus pariwisata tersebut sehingga meninggal di tempat,” kata Agus.

Baca juga: Rumah Warga di Lombok Barat Rusak Tertimpa Tanah Longsor

Satlantas Polres Lombok Barat telah menyita bus pariwisata dan motor Honda Vario yang terlibat kecelakaan.

"Untuk perkembangannya, saat ini masih dalam penyelidikan Unit Gakkum Sat Lantas Polres Lombok Barat," kata Agus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

PPDB SMA/SMK Jateng 2024/2025 Resmi Dibuka 6 Juni, Berikut Posko Aduan bagi Calon Peserta Didik

PPDB SMA/SMK Jateng 2024/2025 Resmi Dibuka 6 Juni, Berikut Posko Aduan bagi Calon Peserta Didik

Regional
Sakit Hati Hubungan Asmara Tak Direstui, Pria di Kalsel Sebar Foto dan Video Asusila Mantan Kekasih

Sakit Hati Hubungan Asmara Tak Direstui, Pria di Kalsel Sebar Foto dan Video Asusila Mantan Kekasih

Regional
Pemuda di Kalsel Perkosa Nenek 54 Tahun, Pelaku Ternyata Residivis Kasus yang Sama

Pemuda di Kalsel Perkosa Nenek 54 Tahun, Pelaku Ternyata Residivis Kasus yang Sama

Regional
Kasus Korupsi Internet Desa, Hakim Tolak Gugatan Praperadilan Mantan Wabup Flores Timur

Kasus Korupsi Internet Desa, Hakim Tolak Gugatan Praperadilan Mantan Wabup Flores Timur

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Selasa 4 Juni 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Selasa 4 Juni 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Regional
Bubarkan Demonstran Pakai Parang, Bupati Halmahera Utara Mengaku untuk Lindungi Tamu di Rumahnya

Bubarkan Demonstran Pakai Parang, Bupati Halmahera Utara Mengaku untuk Lindungi Tamu di Rumahnya

Regional
Dua Anggota Gangster Pelaku Pembacokan Pemuda di Semarang Ditangkap, Empat Masih Buron

Dua Anggota Gangster Pelaku Pembacokan Pemuda di Semarang Ditangkap, Empat Masih Buron

Regional
Mantan Wali Kota Bima Divonis 7 Tahun Penjara atas Kasus Korupsi

Mantan Wali Kota Bima Divonis 7 Tahun Penjara atas Kasus Korupsi

Regional
Pekerjakan Remaja di Salon Pijat Plus, Muncikari di Semarang Jadi Tersangka

Pekerjakan Remaja di Salon Pijat Plus, Muncikari di Semarang Jadi Tersangka

Regional
Sopir Mengantuk, Brio Terjun ke Saluran Irigasi di Kulon Progo

Sopir Mengantuk, Brio Terjun ke Saluran Irigasi di Kulon Progo

Regional
Loncat ke Sungai Jajar, Bocah SD di Demak Ditemukan Meninggal Dunia

Loncat ke Sungai Jajar, Bocah SD di Demak Ditemukan Meninggal Dunia

Regional
[POPULER REGIONAL] Respons Sandiaga Uno soal Putusan MA | Bus Wisata Terguling di Tawangmangu

[POPULER REGIONAL] Respons Sandiaga Uno soal Putusan MA | Bus Wisata Terguling di Tawangmangu

Regional
PSI Beri Sinyal Dukung Kapolda Luthfi Maju Pilkada Jateng

PSI Beri Sinyal Dukung Kapolda Luthfi Maju Pilkada Jateng

Regional
Komnas HAM: 41 Kasus Kekerasan Terjadi di Papua hingga Juni 2024, 53 Orang Jadi Korban

Komnas HAM: 41 Kasus Kekerasan Terjadi di Papua hingga Juni 2024, 53 Orang Jadi Korban

Regional
Tolak Ganti Rugi Rp 5,3 Miliar, Warga Wadas: Tanah Bisa Jangka Panjang, Kalau Uang Cepat Habis

Tolak Ganti Rugi Rp 5,3 Miliar, Warga Wadas: Tanah Bisa Jangka Panjang, Kalau Uang Cepat Habis

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com