Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KTT G20, Polisi di Lombok Barat Sisir Jalur Tikus menuju Bali

Kompas.com - 14/11/2022, 13:51 WIB
Idham Khalid,
Andi Hartik

Tim Redaksi

LOMBOK BARAT, KOMPAS.com - Kepolisian Sektor (Polsek) Sekotong, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB), menyisir jalur tikus penyeberangan laut dalam rangka peningkatan keamanan pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali.

"Antisipasi pada jalur tikus atau penyeberangan-penyeberang kecil yang ada di wilayah hukum Polsek Sekotong,” ungkap Kapolsek Sekotong, Iptu I Kadek Sumerta melalui sambungan telepon, Senin (14/11/2022).

Baca juga: Ratusan TNI AU Siaga di Bandara Internasional Banyuwangi Selama KTT G20

Adapun lokasi yang ditengarai sebagai jalur tikus yakni di Pelabuhan Tawun, Dusun Tawun dan Pesisir Pantai Geresak di Dusun Medang.

Kemudian, Pesisir Pantai Tanjung Kelor di Dusun Gunung Ketapang, Pesisir Pantai Dusun Batu Kijuk, Pesisir Pantai Dusun Batu Leong dan Pantai Gua Landak di Dusun Medang, Desa Sekotong Barat.

Selain itu, polisi juga menyisir Pelabuhan Tembowong di Dusun Kayu Putih, Desa Pelangan, Pelabuhan Marina Del Rai di Dusun Tanjungan, Pesisir Pantai Dusun Gedang Siang, dan Bounty Gili Rengit di Desa Gili Gede Indah.

Baca juga: 2.500 Penjor Sambut Delegasi KTT G20 di Bali

"Terakhir yang ditengarai sebagai jalur tikus yakni di Pelabuhan Bangko Dusun Labuan Poh, Desa Batu Putih," kata Kadek.

Kadek mengatakan, selain berpatroli, polisi juga berkolaborasi dengan masyarakat untuk melakukan pemeriksaan terhadap orang yang mencurigakan sebagai langkah deteksi dini atas gangguan keamanan.

“Memberikan imbauan dan pemahaman kepada warga masyarakat nelayan terkait dengan adanya kegiatan KTT G20 di Provinsi Bali. Serta mengimbau kepada warga nelayan untuk tidak melayani warga masyarakat yang hendak berangkat ke Provinsi Bali tanpa adanya alasan yang jelas,” kata Kadek.

Pihaknya meminta warga untuk melapor apabila ada orang yang mencurigakan hendak menuju Bali.

Kadek menegaskan, situasi terakhir terpantau aman, tidak ditemukan adanya masyarakat yang mencurigakan yang hendak menyeberang ke Bali.

Sebelumnya, personel gabungan TNI dan Polri memperketat penjagaan di Pelabuhan Lembar, Lombok Barat, dalam rangka kegiatan pengamanan KTT G20 di Bali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi 'Saling Lempar'

Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi "Saling Lempar"

Regional
9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

Regional
Patroli Geng Motor di Jalan Protokol, Polisi Bubarkan Balap Liar

Patroli Geng Motor di Jalan Protokol, Polisi Bubarkan Balap Liar

Regional
Jalan Rusak, Seorang Wanita di Ketapang Melahirkan Dalam Perjalanan ke Rumah Sakit

Jalan Rusak, Seorang Wanita di Ketapang Melahirkan Dalam Perjalanan ke Rumah Sakit

Regional
Diduga Depresi Usai Bunuh Perempuan di Kamar Kos, Lansia Ini Gantung Diri di Pantai Kejora

Diduga Depresi Usai Bunuh Perempuan di Kamar Kos, Lansia Ini Gantung Diri di Pantai Kejora

Regional
Polisi Tangkap Pemuda Bawa Senjata Tajam saat Nongkrong di Solo

Polisi Tangkap Pemuda Bawa Senjata Tajam saat Nongkrong di Solo

Regional
Akui Tidak Punya Uang, Bernadus Ratu-Albertus Ben Bao Deklarasi Maju Pilkada Sikka dari Jalur Independen

Akui Tidak Punya Uang, Bernadus Ratu-Albertus Ben Bao Deklarasi Maju Pilkada Sikka dari Jalur Independen

Regional
3 Kader Demokrat Berebut Restu AHY di Pilkada Sumsel, Cik Ujang Klaim Sudah Kantongi Rekomendasi

3 Kader Demokrat Berebut Restu AHY di Pilkada Sumsel, Cik Ujang Klaim Sudah Kantongi Rekomendasi

Regional
Eks Komisioner KPU Konsultasi Calon Independen Pilkada Magelang

Eks Komisioner KPU Konsultasi Calon Independen Pilkada Magelang

Regional
Setelah Gerindra, Rektor Unsa Daftar Maju Pilkada ke PSI

Setelah Gerindra, Rektor Unsa Daftar Maju Pilkada ke PSI

Regional
Terima Pendaftaran Pilkada Manokwari, PDI-P: Kami Tak Koalisi dengan PKS

Terima Pendaftaran Pilkada Manokwari, PDI-P: Kami Tak Koalisi dengan PKS

Regional
Sepasang Calon Perseorangan Mendaftar di Pilkada Pangkalpinang

Sepasang Calon Perseorangan Mendaftar di Pilkada Pangkalpinang

Regional
Telan Anggaran Rp 6,79 Miliar, Perbaikan Jembatan Sungai Babon Semarang-Demak Dikebut

Telan Anggaran Rp 6,79 Miliar, Perbaikan Jembatan Sungai Babon Semarang-Demak Dikebut

Regional
5 Orang Diperiksa, Penemuan Pria Berlumpur dan Tangan Terikat di Sungai Semarang Masih Misteri

5 Orang Diperiksa, Penemuan Pria Berlumpur dan Tangan Terikat di Sungai Semarang Masih Misteri

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com