Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengaku Mesum di Toilet Masjid di Jambi, Dua Pria Ditangkap Warga

Kompas.com - 08/11/2022, 05:46 WIB
Suwandi,
Reni Susanti

Tim Redaksi

JAMBI, KOMPAS.com - Warga menangkap dua orang pria yang mengaku melakukan perbuatan tak senonoh di dalam toilet masjid.

Salah seorang pelaku adalah pegawai honorer di salah satu dinas di Provinsi Jambi. Mereka melakukan perbuatan mesum di masjid yang berada di Kelurahan Pematang Sulur, Telanaipura, Kota Jambi, sekitar pukul 10.30 WIB.

Kedua pria tersebut kini telah diamankan di Mapolsek Telanaipura, Kota Jambi, Senin (7/11/2022).

Baca juga: Beredar di Medsos, Mahasiswa Sodomi Mahasiswa Jakarta di Kampus UIR Pekanbaru, Rektor Perintahkan Investigasi

"Awalnya pelaku kami tegur, karena gunakan sepatu di masjid," kata Petugas keamanan kompleks perumahan Pematang Sulur, Dedi, kepada sejumlah jurnalis, Senin (7/11/2022).

Dedi menjelaskan awal mula kejadian. Saat ia sedang menyapu masjid, terlihat seorang laki-laki mengenakan seragam dinas, keluar dari kamar mandi masjid.

Lantaran pelaku mengenakan sepatu, ia langsung memberi teguran. Sehingga lelaki paruh baya itu meminta maaf dan menyalakan motor hendak pergi.

Namun tak berapa lama, muncul seorang pria lebih muda mengenakan baju hitam, keluar dari toilet yang sama.

"Karena gerak-geriknya mencurigakan, saya amankan lelaki muda yang baru keluar dari toilet itu," kata Dedi.

Baca juga: Hilang Seminggu, Pelajar di Jambi Ternyata Tewas Dibunuh Pemilik Pondok gegara Uang Makan Rp 1,5 Juta

Lelaki muda itu pun mengaku telah disodomi oleh FA. Dia mau melayani pelaku, karena dijanjikan uang.

Setelah korban MR mengaku, pelaku hendak melarikan diri. Dedi pun berteriak meminta bantuan warga lain, untuk menangkap pelaku.

"Setelah ditangkap, saat ditanya warga pelaku mengaku kerja honorer di instansi pemerintah daerah," kata Dedi.

Untuk menghindari amukan warga, kedua pria langsung diamankan di Mapolsek Telanaipura.

Sementara itu, Kapolsek Telanaipura AKP Yumika mengaku mendapatkan laporan dari masyarakat diduga telah terjadi perbuatan cabul di rumah ibadah.

"Kita turun ke TKP kemudian kita amankan pelaku dan korban berinisial MR dan saat ini korban lagi kita lakukan visum di Rumah Sakit Raden Mattaher," kata Yumika.

"Kita masih mendalami, untuk identitas pelaku tersebut apakah benar yang sesuai dengan keterangan pelaku," ujarnya.

Selanjutnya, pelaku dan korban sedang dalam pemeriksaan, apakah tindakan kekerasan seksual, karena paksaan atau bujuk rayu (iming-iming).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Naskah Kuno Banyuwangi Diusung Perpusnas Masuk ke Ingatan Kolektif Nasional 2024

Naskah Kuno Banyuwangi Diusung Perpusnas Masuk ke Ingatan Kolektif Nasional 2024

Kilas Daerah
Bikin Gempar Undip, Nicholas Saputra Motivasi Mahasiswa Hadapi Ketidakpastian Masa Depan

Bikin Gempar Undip, Nicholas Saputra Motivasi Mahasiswa Hadapi Ketidakpastian Masa Depan

Regional
LKPD Kabupaten HST Kembali Raih Opini WTP dari BPK

LKPD Kabupaten HST Kembali Raih Opini WTP dari BPK

Regional
3 Warga Gunungkidul yang Jalan Kaki ke Jakarta untuk Temui Prabowo Sampai Purworejo, Minta Jalan Tol Masuk Gunungkidul

3 Warga Gunungkidul yang Jalan Kaki ke Jakarta untuk Temui Prabowo Sampai Purworejo, Minta Jalan Tol Masuk Gunungkidul

Regional
Banjir Rob Pantura Sayung Demak Mulai Surut, Pemotor: Masih Mengganggu

Banjir Rob Pantura Sayung Demak Mulai Surut, Pemotor: Masih Mengganggu

Regional
PAN Usung Istri Bupati di Pilkada Kabupaten Solok 2024

PAN Usung Istri Bupati di Pilkada Kabupaten Solok 2024

Regional
Gunung Ile Lewotolok Meletus 65 Kali Selama 6 Jam, Status Siaga

Gunung Ile Lewotolok Meletus 65 Kali Selama 6 Jam, Status Siaga

Regional
Polisi Tangkap Penipu Modus Jual Barang di Aplikasi Belanja Online

Polisi Tangkap Penipu Modus Jual Barang di Aplikasi Belanja Online

Regional
Kecelakaan di Pontianak, 2 Bocah Penjual Kue Meninggal

Kecelakaan di Pontianak, 2 Bocah Penjual Kue Meninggal

Regional
Longsor di Sitinjau Lauik, 2 Warga Dilaporkan Hilang, Diduga Tertimbun

Longsor di Sitinjau Lauik, 2 Warga Dilaporkan Hilang, Diduga Tertimbun

Regional
Puslabfor Olah TKP Gudang BBM Terbakar, Temukan Mobil Tanki Dimodifikasi

Puslabfor Olah TKP Gudang BBM Terbakar, Temukan Mobil Tanki Dimodifikasi

Regional
Prabowo Disebut Ingin Tambah Jumlah Kementerian Baru, Gibran: Masih Dibahas, Digodok Lagi

Prabowo Disebut Ingin Tambah Jumlah Kementerian Baru, Gibran: Masih Dibahas, Digodok Lagi

Regional
Longsor di Sitinjau Lauik, Jalan Padang-Solok Ditutup

Longsor di Sitinjau Lauik, Jalan Padang-Solok Ditutup

Regional
Truk Pengangkut Pertalite Terguling dan Terbakar di Bangka Tengah

Truk Pengangkut Pertalite Terguling dan Terbakar di Bangka Tengah

Regional
Pelaku Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali Kenal Korban Lewat MiChat

Pelaku Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali Kenal Korban Lewat MiChat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com