Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

55 Persen Hutan Mangrove di Kepri Rusak

Kompas.com - 26/07/2022, 13:11 WIB
Elhadif Putra,
Reni Susanti

Tim Redaksi

TANJUNGPINANG, KOMPAS.com- Sekitar 55 persen dari 68.351 hektar hutan mangrove di Provinsi Kepri mengalami kerusakan. Padahal keberadaan hutan mangrove atau hutan bakau berfungsi untuk menjaga keseimbangan alam. 

Selain itu, hutan mangrove berfungsi untuk pertahanan negara, terutama dari wilayah laut. Terlebih lagi Indonesia merupakan negara kepulauan.

Hutan mangrove sebagai aspek penunjang pertahanan disampaikan Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IV (Danlantamal IV) Tanjungpinang, Laksamana Pertama TNI Kemas M Ikhwan Madani.

Baca juga: 12 Kapal Listrik Catamaran Disiapkan untuk Tamu G20 di Hutan Mangrove Belitung

Hal tersebut disampaikan Kemas dalam kegiatan penanaman mangrove di Pantai Dompak, Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Selasa (26/7/2022).

"Banyak yang bisa kita manfaatkan dari hutan mangrove yang terjaga. Aspek pertahanan bisa terjaga dengan baik. Di antaranya Marinir bisa laksanakan lindung tinjau dan juga penghambat gerak maju dalam operasi pertahanan pantai," kata Kemas dalam sambutannya jelang penanaman.

Kegiatan yang digelar Lantamal IV itu termasuk ke dalam penanaman sebanyak 1.000.377 bibit mangrove serentak di 77 lokasi se-Indonesia oleh TNI AL, dalam memperingati Hari Mangrove Sedunia 2022.

Penanaman mangrove serentak yang dipimpin Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal), Laksamana TNI Yudo Margono tersebut juga memecahkan rekor MURI untuk penanaman bibit mangrove.

Menurut Kemas, banyak aspek yang bisa didapatkan dari pelestarian mangrove.

Baca juga: 10 Manfaat Hutan Mangrove bagi Lingkungan dan Makhluk Hidup

 

Baik itu untuk menjaga ekosistem, ekologi, dan satwa yang hidup di pesisir pantai, abrasi, pengaruh polutan yang merusak serta meningkatkan ketahanan masyarakat pesisir yang mengandalkan ekosistem laut.

"Penting juga untuk menjaga Indonesia dari perubahan iklim," tambah Kemas.

Total mangrove yang ditanam oleh Lantamal IV Tanjungpinang berjumlah 4.500 bibit. Sebanyak 3.000 telah ditanam dan 1.500 bibit ditanam bersamaan dengan penanaman serentak.

"Ini akan terus berlanjut, bukan hanya berakhir disini," sebut Kemas.

55 Persen Hutan Mangrove di Kepri Rusak

Rehabilitasi hutan mangrove di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) sangat diperlukan.

Dimana kondisinya saat ini, sekitar 55 persen dari 68.351 hektar hutan mangrove di Provinsi Kepri mengalami kerusakan.

Baca juga: Hutan Mangrove di Balikpapan Rusak, Diduga akibat Proyek Pembangunan Smelter Nikel

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Motor Nyangkut di Atap Rumah akibat Rem Blong, Dua Wisatawan Terselamatkan Jemuran Selimut

Motor Nyangkut di Atap Rumah akibat Rem Blong, Dua Wisatawan Terselamatkan Jemuran Selimut

Regional
Dituding Jadi Penyebab Banjir, Perumahan di Lampung Digeruduk Emak-emak

Dituding Jadi Penyebab Banjir, Perumahan di Lampung Digeruduk Emak-emak

Regional
Purwakarta Kejar Posisi sebagai Daerah Penghasil Ikan Air Tawar

Purwakarta Kejar Posisi sebagai Daerah Penghasil Ikan Air Tawar

Regional
DPRD Minta Pemkot Bandar Lampung Segera Realisasikan BLK

DPRD Minta Pemkot Bandar Lampung Segera Realisasikan BLK

Regional
Suami Istri di Gresik Mencuri Sambil Bawa Balita, Uangnya Digunakan Beli Minuman Keras

Suami Istri di Gresik Mencuri Sambil Bawa Balita, Uangnya Digunakan Beli Minuman Keras

Regional
Pilkada Bangka Belitung, PDI-P dan Gerindra Jajaki Koalisi

Pilkada Bangka Belitung, PDI-P dan Gerindra Jajaki Koalisi

Regional
2 Warga Sikka Ditangkap karena Edarkan Uang Palsu

2 Warga Sikka Ditangkap karena Edarkan Uang Palsu

Regional
Mayat Tak Dikenal Telungkup di Pinggir Jalan, Jadi Tontonan Warga

Mayat Tak Dikenal Telungkup di Pinggir Jalan, Jadi Tontonan Warga

Regional
Warga Semarang, Ini Rangkaian Acara untuk Sambut HUT Ke-477 Kota Semarang

Warga Semarang, Ini Rangkaian Acara untuk Sambut HUT Ke-477 Kota Semarang

Regional
Tabrakan 2 Sepeda Motor di NTT, Seorang Guru Tewas

Tabrakan 2 Sepeda Motor di NTT, Seorang Guru Tewas

Regional
Peringatkan Pelaku Hoaks Perampokan Klinik di Padang, Polisi Siap Tempuh Jalur Hukum

Peringatkan Pelaku Hoaks Perampokan Klinik di Padang, Polisi Siap Tempuh Jalur Hukum

Regional
Saat Pimpinan Partai di Jateng Halalbihalal Usai Bersaing dalam Pemilu

Saat Pimpinan Partai di Jateng Halalbihalal Usai Bersaing dalam Pemilu

Regional
Anggota Brimob Akan Dikirim untuk Amankan Intan Jaya dari Gangguan KKB

Anggota Brimob Akan Dikirim untuk Amankan Intan Jaya dari Gangguan KKB

Regional
Peringatan HUT Ke-477 Kota Semarang, Mbak Ita: Kami Buat Meriah

Peringatan HUT Ke-477 Kota Semarang, Mbak Ita: Kami Buat Meriah

Regional
Inovasi Daun Kelor Turunkan Angka Stunting, Penyuluh KB di Sumbawa Tembus Tingkat Nasional

Inovasi Daun Kelor Turunkan Angka Stunting, Penyuluh KB di Sumbawa Tembus Tingkat Nasional

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com