Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Dinilai Peduli Kesejahteraan Keluarga di Riau, Gubernur Syamsuar Terima Penghargaan MKK dari BKKBN

Kompas.com - 06/07/2022, 20:09 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gubernur Riau Syamsuar menerima penghargaan Manggala Karya Kencana (MKK) 2022 dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Republik Indonesia (RI).

Penghargaan dan apresiasi tersebut diberikan karena Syamsuar dinilai peduli dan mendukung program kemajuan Keluarga Berencana (KB) serta kesejahteraan keluarga di Riau.

Adapun penghargaan MKK 2022 diserahkan langsung oleh Kepala BKKBN RI Hasto Wardoyo saat peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-29 di Medan, Sumatera Utara (Sumut).

MKK merupakan penghargaan tertinggi yang diberikan oleh pemerintah pusat melalui BKKBN RI. Penghargaan ini diberikan kepada sosok yang dinilai mempunyai dedikasi tinggi terhadap pengelolaan program Pembangunan Keluarga, Kependudukan, dan Keluarga Berencana (Bangga Kencana).

Baca juga: Kendalikan Laju Pertumbuhan Penduduk, Wali Kota Madiun Terima Penghargaan MKK 2021

Sebagai penerima penghargaan, Syamsuar memberikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak dan masyarakat yang telah berpartisipasi menyukseskan berbagai program yang telah dicanangkan oleh BKKBN RI.

Ia mengungkapkan bahwa jajaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau selalu berkomitmen dan mendukung keberhasilan dalam pengelolaan program Bangga Kencana di wilayahnya.

"Alhamdulillah peringatan Harganas 2022 ini kami menerima anugerah Manggala Karya Kencana yang merupakan penghargaan tertinggi dari kepala BKKBN RI," ujarnya dalam keterangan tertulis yang Kompas.com terima, Rabu.

Sebagai informasi, selain Syamsuar juga terdapat beberapa gubernur yang memperoleh penghargaan MKK 2022, yaitu Gubernur Lampung Arinal Junaidi dan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi.

Baca juga: Pemprov Sumut Bentuk Satgas PMK, Edy Rahmayadi: Rakyat Jangan Stres

Dalam acara itu, dua Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) kabupaten di Riau juga menerima penghargaan MKK, yaitu Ketua TP-PKK Indragiri Hilir Zulaikhah Wardan dan Ketua TP-PKK Rokan Hulu Peni Herawati.

Kemudian, Kampung KB Berkah Bersama dari Riau mendapatkan penghargaan juara kedua Kampung KB di Indonesia.

Selain itu, Perwakilan BKKBN Riau menerima apresiasi juara kedua anggaran sedang penyaluran Dana Alokasi Khusus (DAK) dari Rp 50 miliar hingga Rp 100 miliar pengelolaan DAK fisik reguler dan Bantuan Operasional Keluarga Berencana (BOKB).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Regional
Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Regional
Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Regional
Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Regional
Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Regional
Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

Regional
Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Regional
Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Regional
Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com