Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bangunan Sekolah 3 Lantai di Palembang Roboh,Tukang Bangunan Tewas Tertimpa Reruntuhan

Kompas.com - 02/07/2022, 15:31 WIB
Aji YK Putra,
Khairina

Tim Redaksi

 

PALEMBANG, KOMPAS.com- Bangunan Sekolah Islam Terpadu (SIT) Ulil Albab yang berada di Kecamatan Sematang Borang, Kecamatan Sako, Palembang, Sumatera Selatan roboh saat sedang dibangun.

Akibatnya, satu orang tukang bangunan yakni Agus Nuslan (42) tewas di tempat lantaran tertimpa reruntuhan bangunan.

Sementara, satu korban lagi warga yang tinggal di sebelah gedung sekolah mengalami luka-luka akibat terkena reruntuhan ketika sedang di kamar mandi.

Baca juga: Cerita Warga Pesisir Pantai Sungai Batang Nunukan yang Rumahnya Hampir Roboh karena Penambangan Pasir Ilegal

 

Sehingga, ia kini harus menjalani perawatan di rumah sakit.

Informasi dihimpun, kejadian itu berlangsung pada Jumat (1/6/2022) ketika menjelang maghrib.

Ambruknya bangunan tiga lantai itu sempat membuat warga sekitar menjadi panik karena terdengar suara gemuruh.

Hanya beberapa menit bangunan sekolah tersebut langsung rata dengan tanah.

Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Mokhamad Ngajib mengatakan,lokasi tempat bangunan sekolah yang roboh telah dipasang garis polisi untuk dilakukan penyelidikan.

Beberapa saksi termasuk kepala sekolah juga dimintai keterangan terkait bangunan sekolah itu.

“Semua yang berhubungan dengan sekolah ini kita periksa untuk mengetahui apa penyebab bangunan sekolah ini bisa roboh,”kata Ngajib, Sabtu (2/7/2022).

Baca juga: Atap SDN 2 Dayakan Ponorogo Roboh, Siswa Terpaksa Belajar di Perpustakaan

Ngajib mengungkapkan, bangunan sekolah tersebut sudah berdiri sejak 2019 lalu dan sampai sekarang masih dalam proses pembangunan. 

Menurutnya, penyidik akan melihat seluruh berkas bangunan sekolah termasuk Izin Mendirikan Bangunan (IMB).

“Kami akan lakukan olah TKP terlebih dahulu, nanti akan dilihat apakah nanti ini ada unsur pidananya atau tidak. Ada satu korban yang tewas dan satu mengalami luka dan masih menjalani perawatan di rumah sakit,”ujarnya.

Korban Agus Nuslan yang meninggal tertimpa reruntuhan itupun kini sudah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan di kampung halamannya yang berada di Kabupaten Ogan Ilir.

Saat kejadian berlangsung Agus diketahui sedang lembur untuk memasang kusen pintu sekolah.

“Pekerja bangunan ini juga nanti akan kami mintai keterangan,”kata Kapolrestabes.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Oknum PNS dan Honorer Selingkuh di Bangka Barat Digerebek Warga, Disanksi dan Berakhir Damai

Oknum PNS dan Honorer Selingkuh di Bangka Barat Digerebek Warga, Disanksi dan Berakhir Damai

Regional
Kemenag Luncurkan Program Senam Haji dan Batik Haji Indonesia di Medan

Kemenag Luncurkan Program Senam Haji dan Batik Haji Indonesia di Medan

Regional
Dimeriahkan Artis Papan Atas, Pemprov Riau Sediakan 150 Stan UMKM Gratis di Gebyar BBI BBWI Riau

Dimeriahkan Artis Papan Atas, Pemprov Riau Sediakan 150 Stan UMKM Gratis di Gebyar BBI BBWI Riau

Regional
Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Duga Pelaku Orang Terdekat

Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Duga Pelaku Orang Terdekat

Regional
'Usai Mayat Majikan Berhasil Dievakuasi, Anjingnya Juga Ikut Mati'

"Usai Mayat Majikan Berhasil Dievakuasi, Anjingnya Juga Ikut Mati"

Regional
Lagi, Seorang Petani di Brebes Tewas Diduga Karena Tabrak Lari

Lagi, Seorang Petani di Brebes Tewas Diduga Karena Tabrak Lari

Regional
4.500 Kader Semarakkan Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru, Tampilkan Inovasi Kartini Masa Kini

4.500 Kader Semarakkan Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru, Tampilkan Inovasi Kartini Masa Kini

Regional
Dua Truk Tabrakan di Jalan Lintas Sumatera akibat Jalan Berlubang

Dua Truk Tabrakan di Jalan Lintas Sumatera akibat Jalan Berlubang

Regional
9 Wisatawan di Gunungkidul Tersengat Ubur-ubur yang Mendadak Muncul

9 Wisatawan di Gunungkidul Tersengat Ubur-ubur yang Mendadak Muncul

Regional
Mengenal NBDI, Madrasah Peradaban Perempuan Hebat Sasak

Mengenal NBDI, Madrasah Peradaban Perempuan Hebat Sasak

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Regional
Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com