Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Makelar Kasus, Pecatan Polisi Tipu Warga Kalsel hingga Ratusan Juta Rupiah

Kompas.com - 19/06/2022, 09:39 WIB
Andi Muhammad Haswar,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BATULICIN, KOMPAS.com- Seorang pria asal Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) berinisial AM (39) ditangkap Satuan Reserse Kriminal Polres Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan (Kalsel) karena menipu seorang warga hingga ratusan juta.

Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Kepolisian Resor Tanah Bumbu AKP Ibrahim Made Rasa mengatakan, pelaku AM yang merupakan pecatan polisi ini awalnya bertemu dengan korban SU (48) yang adiknya tersangkut kasus narkoba.

Pelaku kemudian menawarkan bantuan agar kasus adiknya kelak hanya menerima vonis rehabilitasi dan tidak sampai menjalani masa hukuman dipenjara.

"Kemudian disepakati bahwa untuk pengurusan korban diminta membayar Rp 125.000.000 agar adiknya mendapat vonis rehabilitasi dan korban menyanggupinya," ujar AKP Ibrahim Made Rasa saat dikonfirmasi, Sabtu (18/6/2022) malam.

Baca juga: Dipecat 3 Tahun Lalu karena Tak Bertugas Selama 123 Hari, Pecatan Polisi Gugat Polda NTT

Setelah kesepakatan dicapai, korban SU kemudian mentransfer uang yang diminta ke rekening pelaku.

Selain transfer, sisa pembayaran juga dilakukan secara kontan oleh korban ke pelaku.

"Setelah menyetorkan uang yang disepakati, kemudian korban dan keluarganya menunggu vonis pengadilan," jelasnya.

Waktu berlalu, vonis pengadilan yang ditunggu akhirnya diterima oleh SU dan keluarganya.

Alangkah kagetnya korban setelah mengetahui jika adiknya divonis bersalah dan harus menjalani masa hukuman di penjara.

"Korban mendapat kabar bahwa adiknya mendapat vonis 7 tahun 3 bulan. Atas kejadian tersebut korban merasa dibohongi dan berusaha menemui pelaku," tambahnya.

Baca juga: Pecatan Polisi Diduga Jadi Penadah Pencurian Mobil Pikap Lintas Provinsi

Korban yang tak terima vonis tersebut lantas menemui pelaku.

Setelah bertemu, disepakati pelaku harus mengganti uang ratusan juta yang pernah diberikan saat dijanjikan mengurus kasus adik korban.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Suami di Karimun Bunuh Istri Pakai Batang Sikat Gigi

Suami di Karimun Bunuh Istri Pakai Batang Sikat Gigi

Regional
Maju Pilkada Maluku, Eks Pangdam Pattimura Daftar Cagub ke 5 Parpol

Maju Pilkada Maluku, Eks Pangdam Pattimura Daftar Cagub ke 5 Parpol

Regional
Ratusan Ribu Suara Pemilu 2024 di Bangka Belitung Tidak Sah, NasDem Gugat ke MK

Ratusan Ribu Suara Pemilu 2024 di Bangka Belitung Tidak Sah, NasDem Gugat ke MK

Regional
Maksimalkan Potensi, Pj Walkot Tangerang Minta Fasilitas Kawasan Kuliner Parlan Dilengkapi

Maksimalkan Potensi, Pj Walkot Tangerang Minta Fasilitas Kawasan Kuliner Parlan Dilengkapi

Kilas Daerah
Tim SAR Gabungan Kembali Temukan Jasad Korban Banjir Bandang Luwu

Tim SAR Gabungan Kembali Temukan Jasad Korban Banjir Bandang Luwu

Regional
Seorang Petani di Sikka NTT Dikeroyok hingga Babak Belur, 3 Pelaku Ditangkap

Seorang Petani di Sikka NTT Dikeroyok hingga Babak Belur, 3 Pelaku Ditangkap

Regional
KKB Ancam dan Rampas Barang Jemaat Gereja di Pegunungan Bintang

KKB Ancam dan Rampas Barang Jemaat Gereja di Pegunungan Bintang

Regional
Geng Motor Tawuran Tewaskan Pelajar SMA di Lampung, 2 Orang Jadi Tersangka

Geng Motor Tawuran Tewaskan Pelajar SMA di Lampung, 2 Orang Jadi Tersangka

Regional
Ayah Perkosa Putri Kandung di Mataram Saat Istri Kerja sebagai TKW

Ayah Perkosa Putri Kandung di Mataram Saat Istri Kerja sebagai TKW

Regional
Tanah Orangtua Dijual Tanpa Sepengetahuannya, Adik Bacok Kakak di Kampar

Tanah Orangtua Dijual Tanpa Sepengetahuannya, Adik Bacok Kakak di Kampar

Regional
Warga Cianjur Kaget Wanita yang Dinikahinya Ternyata Seorang Pria

Warga Cianjur Kaget Wanita yang Dinikahinya Ternyata Seorang Pria

Regional
Saiful Tewas Usai Ditangkap Polisi, Istri: Suami Saya Buruh Tani, Tak Terlibat Narkoba

Saiful Tewas Usai Ditangkap Polisi, Istri: Suami Saya Buruh Tani, Tak Terlibat Narkoba

Regional
KLB Diare di Pesisir Selatan Sumbar, Ada 150 Kasus dan 4 Orang Meninggal

KLB Diare di Pesisir Selatan Sumbar, Ada 150 Kasus dan 4 Orang Meninggal

Regional
Guru Honorer di Maluku Dipecat Setelah 11 Tahun Mengabdi, Pihak Sekolah Berikan Penjelasan

Guru Honorer di Maluku Dipecat Setelah 11 Tahun Mengabdi, Pihak Sekolah Berikan Penjelasan

Regional
Pikap Pelat Merah Angkut Ribuan Liter Miras di Gorontalo

Pikap Pelat Merah Angkut Ribuan Liter Miras di Gorontalo

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com