Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perahu Terbalik di Rawa Pening Semarang, Seorang Tewas

Kompas.com - 21/02/2022, 06:47 WIB
Dian Ade Permana,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

 UNGARAN, KOMPAS.com - Perahu yang dinaiki dua orang terbalik di Rawa Pening, Kabupaten Semarang, Minggu (20/2/2022). Satu orang selamat, namun lainnya tewas karena tak berhasil diselamatkan.

Kepala Pelaksana Harian (Kalakhar) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Semarang Heru Subroto mengatakan, laka air tersebut terjadi sekira pukul 16.30 WIB.

Baca juga: Perahu Terbalik Saat Menyeberangi Sungai di Maros, 2 Orang Selamat dan 1 Tewas

"Lokasi tepatnya di Rawa Pening masuk wilayah Dusun Kumpulrejo, Desa Candi, Kecamatan Tuntang," jelasnya saat dihubungi.

Heru mengungkapkan korban selamat atas nama Wahyu Pradana (21), warga Blotongan, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga. Sementara korban tewas bernama Ari, warga Dusun Dlikosari, Kelurahan Blotongan, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga.

Menurut Heru, laka air tersebut bermula saat kedua korban menggunakan perahu menuju branjang milik Badrodin untuk mengantarkan minum.

"Mereka tidak mengenakan pelampung. Saat itu korban tidak sengaja menginjak bibir perahu hingga mengakibatkan perahu karam," paparnya.

Karena perahu karam, kedua korban tenggelam. Satu korban berhasil diselamatkan, namun Ari yang tak bisa berenang tenggelam.

Menerima laporan tersebut, tim SAR gabungan langsung melakukan pencarian. Relawan Rumah Kemanusiaan Ambarawa (RKA) Koko Kembar mengungkapkan upaya pencarian melibatkan tim penyelam.

"Tim selam pertama berangkat pukul 18.00 WIB, disusul tim kedua pada pukul 19.25 WIB. Korban ditemukan pukul 19.45 dan operasi pencarian ditutup pukul 20.30 WIB," terangnya.

Baca juga: Kisah Heroik, Bapak Berupaya Panggul Sang Anak dalam Insiden Perahu Terbalik di Waduk Gondang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting Listrik

25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting Listrik

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Regional
Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Regional
Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Regional
Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Regional
Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Regional
[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

Regional
Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat 'Video Call' Ibunda

Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat "Video Call" Ibunda

Regional
Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Regional
Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com