Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Narkoba di Jateng Meningkat, BNN Sebut Ada 1.300 Kasus Selama 2021

Kompas.com - 29/12/2021, 18:54 WIB
Riska Farasonalia,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Kasus narkoba di Jawa Tengah meningkat signifikan pada 2021.

Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jawa Tengah Brigjen Purwo Cahyoko mengatakan, kasus narkoba di wilayah itu meningkat dibandingkan tahun lalu.

Baca juga: JW Kendalikan Bisnis Narkoba dari Penjara, Gunakan Rekening Istri yang Meninggal, Dibantu Pacar untuk Cuci Uang

"Data yang ditangani oleh polisi maupun BNPP Jateng tahun 2020 sekitar 1.280 sekian kasus. Tahun 2021 ada peningkatan menjadi 1.300 sekian kasus," jelas Purwo saat konferensi pers, Rabu (29/12/2021).

Selain itu, kata dia, jumlah barang bukti yang disita juga meningkat. Barang bukti itu seperti narkoba jenis sabu, ganja, hingga tembakau gorila.

Ia mengatakan, tingkat kerawanan kasus narkoba di wilayah Jawa Tengah masih didominasi di Kota Semarang.

"Lalu Jepara, Surakarta. Sedangkan untuk kasus narkoba yang dikendalikan dari lapas dalam kurun waktu 2021 ada tiga sampai empat kasus," ucapnya.

BNNP Jawa Tengah bersinergi dengan lembaga pemasyarakatan di Semarang dan sekitarnya terkait pengembangan kasus narkoba tersebut.

"Ada lapas Pati, Jepara, Sragen, Surakarta dan Kedungpane termasuk ada di Kendal," jelasnya.

Ia mengungkapkan di masa pandemi transaksi narkoba banyak dilakukan secara online. Bahkan, barang yang dipesan diletakkan di supermarket pada saat transaksi.

"Mereka komunikasi dan kemudian letakkan barang di suatu tempat. Bahkan ada yang ditaruh di salah satu gerai supermarket, di antara minuman. Jadi yang mengambil seolah cuma belanja di supermarket," ujarnya.

Dari data BNNP Jateng pada 2021, tercatat ada 19 kasus dengan 38 tersangka yang diungkap.

Barang bukti yang diamankan yakni 853 gram sabu, 19.394 gram ganja, dan 321 gram tembakau gorila.

Baca juga: 5 Rumah Adat Jawa Tengah, Keunikan, Ciri Khas, dan Fungsi

Sedangkan, barang bukti TPPU telah disita aset berupa dua unit tanah beserta bangunan, uang tunai sebesar Rp 16.870.500 dan uang di rekening Rp 56.000.000, satu motor, logam mulia 100 gram, dan burung berkicau 22 ekor dengan total aset Rp 1,2 miliar yang bersumber dari kejahatan narkoba.

Selain itu, BNNP Jawa Tengah telah memusnahkan sebanyak 925 gram sabu, 20.865 gram ganja, dan 178 gram tembakau gorila.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Disebut Tewas Kecelakaan, Hansip di Kuningan Ternyata Jadi Korban Pembunuhan, Sang Istri Terlibat

Disebut Tewas Kecelakaan, Hansip di Kuningan Ternyata Jadi Korban Pembunuhan, Sang Istri Terlibat

Regional
Budayakan Hidup Sehat, Pj Gubernur Sulsel Ajak OPD dan Masyarakat Rutin Olahraga

Budayakan Hidup Sehat, Pj Gubernur Sulsel Ajak OPD dan Masyarakat Rutin Olahraga

Regional
Sopir Mengantuk, Calya Tabrak Pasutri di Banyumas dan Dua Orang Tewas

Sopir Mengantuk, Calya Tabrak Pasutri di Banyumas dan Dua Orang Tewas

Regional
2 Warga Tertimbun Longsor di Lampung

2 Warga Tertimbun Longsor di Lampung

Regional
Mengundurkan Diri karena UKT Mahal, Naffa: Cita-cita Saya Kuliah, tapi Tidak Terkabul

Mengundurkan Diri karena UKT Mahal, Naffa: Cita-cita Saya Kuliah, tapi Tidak Terkabul

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 26 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 26 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Mandi di Sungai Sedalir, Bocah 8 Tahun Hanyut dan Ditemukan Tewas

Mandi di Sungai Sedalir, Bocah 8 Tahun Hanyut dan Ditemukan Tewas

Regional
Kronologi Polisi Tembak Mati DPO di Pekanbaru yang Nekat Tabrak Anggota saat Ditangkap

Kronologi Polisi Tembak Mati DPO di Pekanbaru yang Nekat Tabrak Anggota saat Ditangkap

Regional
Pj Gubernur Sumsel: Kami akan Kembalikan Kejayaan Bumi Sriwijaya

Pj Gubernur Sumsel: Kami akan Kembalikan Kejayaan Bumi Sriwijaya

Regional
Detik-detik Satu Warga Purworejo Terseret Ombak Genjik hingga Hilang

Detik-detik Satu Warga Purworejo Terseret Ombak Genjik hingga Hilang

Regional
Usai Rakernas, PDI-P Purworejo Buka Pendaftaran Cabup dan Cawabup

Usai Rakernas, PDI-P Purworejo Buka Pendaftaran Cabup dan Cawabup

Regional
Gunung Marapi Meletus Lagi dan Lontarkan Abu Setinggi 1 Kilometer

Gunung Marapi Meletus Lagi dan Lontarkan Abu Setinggi 1 Kilometer

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 26 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 26 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 26 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 26 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 26 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 26 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com