Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Desa Mati" di Majalengka, Ditinggalkan Warga Sejak Tahun 2012 karena Rawan Bencana

Kompas.com - 01/08/2021, 06:30 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Viral sebuah video yang merekam sebuah desa yang tak lagi ditinggali. Video tersebut diunggah oleh sebuah akun TikTok @dinoabdilahhh..

Lokasi "desa mati" tersebut berada di kawasan Majalengka, Jawa Barat.

Di video yang beredar, terlihat sejumlah rumah yang terbengkalai dan ditumbuhi semak belukar. Selain itu tak ada aktivitas masyarakat di desa tersebut.

Dikutip dari Tribunnews.com, Dino yang mengunggah video tersebut bercerita jika video tersebut ia rekam pada Minggu (11/7/2021).

Baca juga: Video Viral Desa Mati di Majalengka, Begini Awal Mulanya

Ia menyebut lokasi "desa mati" tersebut berada di Dusun Tarikolot, Desa Sidomukti, Majalengka.

Sekitar tahun 2009-2010, menurut pria asli Majalengka ini, ada ratusan rumah yang ditinggalkan oleh pemiliknya karena faktor alam.

Menurutnya, pemukman tersebut sempat mengalami pergeseran tanah yang berpotensi longsor. Agar aman, sejumlah warga desa dipindahkan ke desa lain.

"Hampir 200 rumah yang ditinggalkan warga dan tidak berpenghuni. Namun masih ada beberapa warga yang menetap karena perkebunan mereka," cerita Dino kepada Tribunnews, Sabtu (31/7/2021).

Baca juga: Pulau Sebaru, Pulau Tak Berpenghuni yang Jadi Lokasi Observasi WNI ABK World Dream

"Saat itu awal bencana terjadi pada tahun 2006.Karena bencana alam tanah bergerak yang labil, yang apabila bisa terjadinya longsor susulan, karena desa ini terletak di bawah bukit," kata dia.

"Dan warga dusun Tarikolot direlokasikan pemerintah ke Dusun Buahlega," kata konten kreator asal Majalengka ini.

Ia mengatakan beberapa rumah ada yang dikunci walaupun keadaannya sudah retak.

"Masih ada pemiliknya sepertinya, cuman dibiarkan saja. Karena ada beberapa rumah yang dikunci meskipun keadaan sudah retak," tutur Dino.

Baca juga: Bupati Majalengka Positif Covid-19, 30 Orang Kontak Erat Jalani Isoman

Sempat viral di awal tahun 2021

Tangkapan layar video 'desa mati' di Majalengka Tangkapan layar video 'desa mati' di Majalengka
Ia bercerita keberadaan "desa mati" itu sempat viral pada awal tahun 2021.

Karena penasaran ia pun melakukan perjalanan ke desa tersebut pada Juli 2021 dan mengunggah rekaman videonya ke media sosial.

"Saya suka traveling semenjak keluar dari bangku SMA, 2018 lalu sampai saat ini. Tujuan dari konten ini bisa mengedukasi dan berbagi informasi seputar daerah-daerah di Majalengka," kata Dino.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

2.540 Ekor Burung Liar Diselundupkan ke Jawa, Diduga Hasil Perburuan Hutan Lampung

2.540 Ekor Burung Liar Diselundupkan ke Jawa, Diduga Hasil Perburuan Hutan Lampung

Regional
HUT Ke-477 Kota Semarang, Pemkot Semarang Beri Kemudahan Izin Nakes lewat Program L1ON

HUT Ke-477 Kota Semarang, Pemkot Semarang Beri Kemudahan Izin Nakes lewat Program L1ON

Kilas Daerah
Polda NTT Bentuk Tim Gabungan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Terbakar di Kota Kupang

Polda NTT Bentuk Tim Gabungan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Terbakar di Kota Kupang

Regional
Ketua Nasdem Sumbar Daftar Pilkada Padang 2024

Ketua Nasdem Sumbar Daftar Pilkada Padang 2024

Regional
Sopir Innova Tewas Diduga Serangan Jantung dan Tabrak 2 Mobil di Solo

Sopir Innova Tewas Diduga Serangan Jantung dan Tabrak 2 Mobil di Solo

Regional
Tujuan Pria di Semarang Curi dan Timbun Ratusan Celana Dalam Perempuan

Tujuan Pria di Semarang Curi dan Timbun Ratusan Celana Dalam Perempuan

Regional
Banjir Rob Demak, Kerugian Petambak Ikan Capai 14 Miliar Setahun Terakhir

Banjir Rob Demak, Kerugian Petambak Ikan Capai 14 Miliar Setahun Terakhir

Regional
Sebelum Meninggal, Haerul Amri Keluhkan Mata Perih dan Kebas

Sebelum Meninggal, Haerul Amri Keluhkan Mata Perih dan Kebas

Regional
Bukan Fenomena 'Heat Wave', BMKG Sebut Panas di Jateng Disebabkan Hal Ini

Bukan Fenomena "Heat Wave", BMKG Sebut Panas di Jateng Disebabkan Hal Ini

Regional
301 KK Warga Desa Laingpatehi dan Pumpente di Pulau Ruang Akan Direlokasi, Pemprov Sulut: Mereka Siap

301 KK Warga Desa Laingpatehi dan Pumpente di Pulau Ruang Akan Direlokasi, Pemprov Sulut: Mereka Siap

Regional
Jumlah Siswa Tak Sebanding dengan Sekolah, Mbak Ita Akan Tambah 3 SMP pada 2025

Jumlah Siswa Tak Sebanding dengan Sekolah, Mbak Ita Akan Tambah 3 SMP pada 2025

Regional
Guru PPPK di Semarang Mengeluh Gaji Belum Cair, Wali Kota: Laporan Belum Masuk

Guru PPPK di Semarang Mengeluh Gaji Belum Cair, Wali Kota: Laporan Belum Masuk

Regional
3 Eks Pegawai BP2MI Bandara Soekarno-Hatta Dituntut 1,5 Tahun Penjara

3 Eks Pegawai BP2MI Bandara Soekarno-Hatta Dituntut 1,5 Tahun Penjara

Regional
Saat Keluarga Dokter Wisnu Titip Surat untuk Presiden Jokowi, Minta Bantuan Pencarian

Saat Keluarga Dokter Wisnu Titip Surat untuk Presiden Jokowi, Minta Bantuan Pencarian

Regional
Dugaan Korupsi Lahan Hutan Negara, Kejati Sumbar Panggil Bupati Solok Selatan

Dugaan Korupsi Lahan Hutan Negara, Kejati Sumbar Panggil Bupati Solok Selatan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com