Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditemukan Selamat di Celah Batu, Ini Cerita Eva Pendaki Perempuan yang Hilang di Gunung Abbo

Kompas.com - 10/06/2021, 11:50 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Eva (24), pendaki wanita hilang di Gunung Abbo Leang Leang, Kecamatan Bantimurung, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan sejak Minggu (6/6/2021) siang.

Hilangnya Eva dilaporkan ke Basarnas Sulsel pada Selasa (8/6/2021).

Eva naik bersama sembilan temannya naik Gunung Abbo pada Sabtu (5/6/2021).

Di tengah perjalanan, Eva tak diketahui keberadaannya setelah pamit buang air kecil yang tak jauh dari lokasi perumahan warga yang ditempati para pendaki.

Baca juga: Pendaki Wanita yang Hilang di Gunung Abbo Ditemukan Selamat

Ditemukan di celah batu

Setelah dilakukan penyisiran, Eva ditemukan selamat pada Rabu (9/6/2021).

Ia ditemukan di celah bebatuan Gunung Abbo yang berjarak tak jauh dari lokasi awal dilaporkan hilang.

“Korban (Eva) sebelum ditemukan, tim SAR gabungan terlebih dahulu menemukan jaket yang digunakan korban. Dari tanda-tanda tersebut, akhirnya Tim SAR gabungan berhasil menemukan Eva di celah bebatuan,” kata Djunaidi saat dihubungi wartawan, Rabu (9/6/2021).

Baca juga: 150 Petugas SAR Dikerahkan Cari Pendaki Wanita yang Hilang di Gunung Abbo Sulsel


Djunaidi menuturkan, Eva telah dievakuasi dan akan diserahkan kepada keluarganya.

Dikutip dari Tribun Maros.com, Komandan Tim Operasi Pencarian, Dadang Tarkas mengatakan kondisi korban saat ditemukan dalam keadaan sadar dan lemah.

Apalagi selama hilang ia tidak pernah makan dan minum. Menurutnya pertama kali tim menemukan jaket milik Eva.

Selang beberapa jam setelah penemuan jaket, tim gabungan pun berhasil menemukan Eva.

Baca juga: Pamit Buang Air Kecil, Pendaki Wanita Hilang di Gunung Abbo Maros Sulsel

150 orang yang tergabung dalam Tim SAR Gabungan masih melakukan pencarian terhadap seorang pendaki wanita, Eva (24) mahasiswi yang dinyatakan hilang saat pamit buang air di Gunung Abbo, Kelurahan Leang-leang, Kabupaten Maros, Sulsel sejak Minggu (6/6/2021).Basarnas Makassar 150 orang yang tergabung dalam Tim SAR Gabungan masih melakukan pencarian terhadap seorang pendaki wanita, Eva (24) mahasiswi yang dinyatakan hilang saat pamit buang air di Gunung Abbo, Kelurahan Leang-leang, Kabupaten Maros, Sulsel sejak Minggu (6/6/2021).
“Pukul 14.00 Wita tim gabungan berhasil menemukan Eva. posisi korban sadar, dia bersandar di batu sambil memanggil orangtuanya” jelasnya.

Penemuan Eva berjarak 300 meter dari titik awal dia dinyatakan hilang.

“Korban berhasil ditemukan sejauh 300 meter dari titik awal dia dinyatakan hilang, atau sekitar 150 meter dari lokasi didirikannya tenda,” terangnya.

Kondisi lokasi penemuan Eva diketahui sangat curam dan berbatu.

Baca juga: 1 Ton Sampah Pendaki Ditemukan di Gunung Gede Pangrango

“Kondisi lokasi sangat curam, batu cadasnya tajam-tajam. Bahkan ada beberapa dari tim kami yang juga cedera akibat medan yang memang sangat sulit,” tambahnya

Dadang menjelaskan saat ditemukan, ada banyak luka yang ditemukan dalam tubuh Eva.

“Ada beberapa luka ditubuh Eva. Dibagian kepala luka terbuka, lutut, lengan dan jari. Kalau hasil analisa kami itu karena terjatuh,” tuturnya.

SUMBER: KOMPAS.com (Penulis: Hendra Cipto | Editor : Dony Aprian)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Regional
10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

Regional
1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

Regional
Menyalakan 'Flare' Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Menyalakan "Flare" Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Regional
Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Regional
Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi 'Online' Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi "Online" Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Regional
Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Regional
Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Regional
Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Regional
Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Regional
'May Day', Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

"May Day", Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

Regional
Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Regional
Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Regional
Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com