Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Motor Terbakar di Taman Siswa Yogyakarta, Ini Penyebabnya

Kompas.com - 22/05/2021, 12:41 WIB
Wisang Seto Pangaribowo,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Kecelakaan lalu lintas melibatkan dua sepeda motor terjadi di Jalan Taman Siswa, Kecamatan Mergangsan, Kota Yogyakarta, Sabtu (22/5/2021).

Kecelakaan itu mengakibatkan kedua sepeda motor tersebut terbakar.

Kedua sepeda motor yang terlibat dalam kecelakaan ini adalah Honda GL 125 dan Honda Supra.

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini.

Baca juga: Motor Tabrak Mobil di Nganjuk, 2 Pemuda Tewas Seketika

Api bisa segera dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran.

Kapolsek Mergangsan Kompol Tri Wiratmo menjelaskan, peristiwa kecelakaan hingga kedua motor terbakar itu terjadi pada pukul 06.15 WIB.

Awalnya, motor Honda Supra yang dikendarai oleh Agus Rubiyanto, warga Mergangsan, melaju di Jalan Surokarsan dari arah barat menuju timur.

"Sesampainya di Jalan Taman Siswa berbelok ke selatan atau ke kanan. Di saat bersamaan ada Honda GL 125 melaju di Jalan Taman Siswa. Tabrakan tidak bisa dihindari," kata Tri.

Baca juga: Persiapan Mirip Adegan Film Laga, Perampok Bank Ini Malah Ciut di Meja Teller

Adapun sepeda motor Honda GL dikendarai oleh warga Sewon, Kabupaten Bantul, yakni Indarto (38).

Setelah terjadi benturan, kedua sepeda motor tersebut terbakar.

Kedua korban langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

Indarto terluka di lutut kanan dan pelipis mata kanan.

Sedangkan Agus mengalami luka pada pelipis kanan, pergelangan tangan kanan, perut, dan patah pada kaki kanan.

Kecelakaan ini masih ditangani oleh pihak Polsek Mergangsan.

"Sementara lagi periksa saksi-saksi dulu," kata Tri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Hari Kandas, 2 Kapal Kargo di Pelabuhan Pangkalbalam Diselamatkan

4 Hari Kandas, 2 Kapal Kargo di Pelabuhan Pangkalbalam Diselamatkan

Regional
Gunung Ibu Meletus 2 Kali Kamis Petang, Status Siaga

Gunung Ibu Meletus 2 Kali Kamis Petang, Status Siaga

Regional
Makan Tanpa Bayar di Warung, 2 Preman Ngaku yang Punya Lampung

Makan Tanpa Bayar di Warung, 2 Preman Ngaku yang Punya Lampung

Regional
Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Muara Sungai Asemdoyong Pemalang

Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Muara Sungai Asemdoyong Pemalang

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
Pilkada 2024, KPU Kabupaten Semarang Waspadai Dukungan Fiktif Calon Perseorangan

Pilkada 2024, KPU Kabupaten Semarang Waspadai Dukungan Fiktif Calon Perseorangan

Regional
Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik Pompa Air

Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik Pompa Air

Regional
BRIN Ungkap soal Rencana Penelitian Menhir di Sumbar

BRIN Ungkap soal Rencana Penelitian Menhir di Sumbar

Regional
Pemkab Ogan Komering Ulu Tetapkan Status Siaga Bencana Banjir

Pemkab Ogan Komering Ulu Tetapkan Status Siaga Bencana Banjir

Regional
Kronologi Ibu Racuni Anak Tiri di Riau, Beri Minum Kopi Kemasan Beracun hingga Kejang-kejang

Kronologi Ibu Racuni Anak Tiri di Riau, Beri Minum Kopi Kemasan Beracun hingga Kejang-kejang

Regional
Mantan Gubernur hingga Kiai Daftar Ikut Pilkada Babel Lewat PDI-P

Mantan Gubernur hingga Kiai Daftar Ikut Pilkada Babel Lewat PDI-P

Regional
Alasan Milenial hingga Pelaku UMKM Dukung Mbak Ita Kembali Pimpin Semarang

Alasan Milenial hingga Pelaku UMKM Dukung Mbak Ita Kembali Pimpin Semarang

Regional
Rektor Unri Ternyata Belum Cabut Laporan Polisi terhadap Mahasiswa Pengkritik UKT

Rektor Unri Ternyata Belum Cabut Laporan Polisi terhadap Mahasiswa Pengkritik UKT

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Maju Pilkada 2024, Petani di Sikka Daftar Cawabup di 2 Partai

Maju Pilkada 2024, Petani di Sikka Daftar Cawabup di 2 Partai

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com