Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Loncat Setinggi 7 Meter dari Atap Lantai 2 ke Kebun Salak, Pria Ini Hilang Misterius

Kompas.com - 06/05/2021, 05:53 WIB
Iqbal Fahmi,
Khairina

Tim Redaksi

BANJARNEGARA, KOMPAS.com- Seorang pria bernama Mahyan (32) asal Desa Aribaya, Kecamatan Pagentan, Banjarnegara, Jawa Tengah dinyatakan hilang, Rabu (5/5/2021).

Peristiwa hilangnya Mahyan disebut-sebut penuh kejanggalan dan menjadi misteri oleh tim pencari yang berada di lokasi.

Ketua Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Kecamatan Pagentan, Wanidi mengatakan, sebelum hilang, Mahyan berprofesi sebagai tukang bangunan.

Saat kejadian, dia tengah menggarap atap lantai dua di rumah milik Budiman di Desa Gumingsir.

Baca juga: Takut Disalahkan Usai Teman Ngabuburit Jatuh ke Sungai, Dua Pria Ini Bergegas Pulang dan Tak Melapor

Namun peristiwa aneh terjadi sekitar pukul 09.00 WIB. Tak ada petir tak ada hujan, tiba-tiba Mahyan loncat dari lantai dua ke atap tetanngganya.

Anehnya, meskipun dia loncat dari ketinggian sekitar 7 meter, namun Mahyan tidak terluka.

Saksi mata melihat Mahyan berlari kesetanan di atas atap tetangganya tersebut, lalu terjun ke kebun salak di belakang pemukiman.

“Atap rumah warga rusak karena diinjak-injak, tapi anehnya kebun salak di sekitar lokasi sama sekali tidak ada bekas, padahal rimbun sekali,” katanya saat dihubungi Kompas.com, Rabu (5/5/2021) malam.

Saksi yang melihat kejadian tersebut lalu berusaha mencari Mahyan di kebun salak. Namun tubuh Mahyan raib tanpa jejak. Saksi yang panik lalu melaporkan kejadian tersebut ke perangkat desa.

“Pukul 10.00 WIB, kami langsung menyisir kebun salak di sekitar lokasi, tapi sampai malam ini belum ditemukan,” ujarnya.

Baca juga: Nelayan di Tegal Tiba-tiba Jatuh dari Motor dan Meninggal Dunia

Wanidi mengungkapkan, saat ini tim SAR gabungan dari FPRB, BPBD, RAPI, TNI, Polri dan unsur SAR lain masih melakukan pencarian.

"Kami sudah komunikasi dengan keluarga, korban sebelumnya tidak ada masalah apapun di rumah ataupun rekan kerja," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pamit Pergi Mancing di Bendungan Bogor, Seorang Pria Ditemukan Tewas

Pamit Pergi Mancing di Bendungan Bogor, Seorang Pria Ditemukan Tewas

Regional
Maju Pilkada, Mantan Pj Wali Kota Salatiga Sinoeng Noegroho Ajukan Pensiun Dini

Maju Pilkada, Mantan Pj Wali Kota Salatiga Sinoeng Noegroho Ajukan Pensiun Dini

Regional
Baling-baling Pesawat Diduga Sisa PD II Ditemukan di Hutan Keerom, Diambil dengan Ritual Adat

Baling-baling Pesawat Diduga Sisa PD II Ditemukan di Hutan Keerom, Diambil dengan Ritual Adat

Regional
21 Ton Bawang Bombai dari Malaysia untuk Jakarta Disita, 3 Orang Ditangkap

21 Ton Bawang Bombai dari Malaysia untuk Jakarta Disita, 3 Orang Ditangkap

Regional
[POPULER NUSANTARA] Bus Rombongan SMP Asal Malang Kecelakaan | Pegi Diduga Otak Pembunuhan Vina Cirebon

[POPULER NUSANTARA] Bus Rombongan SMP Asal Malang Kecelakaan | Pegi Diduga Otak Pembunuhan Vina Cirebon

Regional
Anak Kepala Desa Ditetapkan Tersangka Kasus Penyerangan di Montong

Anak Kepala Desa Ditetapkan Tersangka Kasus Penyerangan di Montong

Regional
Ribuan Lampion Waisak Hiasi Langit Candi Borobudur, Bikin Peserta Terharu

Ribuan Lampion Waisak Hiasi Langit Candi Borobudur, Bikin Peserta Terharu

Regional
Bayar Parkir Rp 1.000, Pengemudi Ojol Dikeroyok Juru Parkir di Pekanbaru

Bayar Parkir Rp 1.000, Pengemudi Ojol Dikeroyok Juru Parkir di Pekanbaru

Regional
Taman Cerdas Samarinda: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Taman Cerdas Samarinda: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Rekayasa Pembunuhan Jadi Kecelakaan, Pria di Ponorogo Bunuh Tetangganya Saat Mabuk

Rekayasa Pembunuhan Jadi Kecelakaan, Pria di Ponorogo Bunuh Tetangganya Saat Mabuk

Regional
Pantai Koka Flores: Rute, Daya Tarik, dan Harga Tiket

Pantai Koka Flores: Rute, Daya Tarik, dan Harga Tiket

Regional
Stadion Benteng Reborn Sukses Bangkitkan Sportainment di Kota Tangerang

Stadion Benteng Reborn Sukses Bangkitkan Sportainment di Kota Tangerang

Regional
Pengurus Panti di Belitung Cabuli Remaja Perempuan Sejak 2022

Pengurus Panti di Belitung Cabuli Remaja Perempuan Sejak 2022

Regional
Tebang Pohon dalam Hutan Lindung, Petani di Rote Ndao NTT Ditangkap Polisi

Tebang Pohon dalam Hutan Lindung, Petani di Rote Ndao NTT Ditangkap Polisi

Regional
Jembatan Putus di Maluku Tengah, Ratusan Mobil Terjebak

Jembatan Putus di Maluku Tengah, Ratusan Mobil Terjebak

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com